Honda Optimis Masih Unggul Dibanding Pabrikan China

Honda optimis masih unggul bila dibandingkan pabrikan baru di Indonesia khususnya asal China yang cukup agresif

Honda Optimis Masih Unggul Dibanding Pabrikan China

KatadataOTO – Banyaknya pabrikan mobil baru masuk ke Indonesia mendapat sorotan dari banyak pihak. Salah satunya adalah Honda yang sudah puluhan tahun menggarap pasar otomotif Tanah Air.

Hal ini karena salah strategi bisa membuat mereka ditinggalkan oleh para pelanggannya. Meski demikian Honda optimis masih unggul dibanding pabrikan baru khususnya asal China yang semakin agresif.

Kepercayaan diri tersebut disampaikan Shugo Watanabe, Presiden Direktur PT Honda Prospect Motor yang baru menjabat. Dirinya mengungkap bahwa masyarakat memiliki kepercayaan terhadap produk dibandingkan pabrikan lain.

“Dari sudut pandang konsumen kehadiran lebih banyak brand akan sangat baik karena memberi banyak pilihan. Tapi kami juga yakin memiliki keunggulan yaitu kepercataan konsumen yang sudah terbangun selama ini,” ungkapnya.

Spesifikasi Honda CR-V Hybrid
Photo : Honda

Honda juga tercatat telah memiliki sekitar 160 outlet di seluruh Indonesia. Berkat ini maka pelanggan lebih mudah membeli dan merawat kendarannya.

Seluruh keunggulan tersebut pun akan ia pertahankan selama dirinya menjabat dalam beberapa tahun mendatang. Beragam cara bakal dilakukan mulai dari meningkatkan kualitas hingga meluncurkan produk baru agar kepercayaan pelanggan terjaga.

“Honda juga unggul dari teknologi yang kami miliki secara global. Sehingga akan lebih mudah untuk mempelajari dan menjawab kebutuhan masyarakat khususnya di Indonesia,” tambah Shugo Watanabe kemudian.

Dirinya juga akan mengejar target perusahaan yang ingin berpindah ke kendaraan elektifikasi pada 2024. Namun dirinya menegaskan bahwa semua peralihan di masing-masing negara bisa berbeda.

“Oleh sebab itu Honda tetap fokus mengembangkan teknologi hybrid di Indonesia sebagai langkah penting menuju elektrifikasi masa depan,” tambahnya.

Honda Nilai Pembeli Mobil Listrik
Photo : Honda

Sebelumnya diberitakan bahwa Shugo Watanabe menggantikan Kotaro Shimizu untuk menjadi Presiden Direktur PT Honda Prospect Motor. Ia akan membawa Honda selama beberapa tahun ke depan dan menghadapi beragam tantangan khususnya terkait elektrifikasi.

Selama ini Honda baru memiliki dua mobil hyrbrid di Indonesia. Mereka adalah CR-V RS e:HEV dan Accord RS e:HEV. Kedua kendaraan tersebut pun diklaim telah berhasil mendapat respon positif dari masyarakat.


Terkini

mobil
Rocky Hybrid

Rahasia Daihatsu Rocky Hybrid Efisien dan Cocok di Perkotaan

Mengulas teknologi yang diusung Daihatsu Rocky Hybrid langsung bersama kepala insinyur di kantor pusat, Jepang

otosport
Moto3 Berlanjut Pasca Kecelakaan Fatal, Dorna Tuai Kritik

Moto3 Berlanjut Pasca Kecelakaan Fatal, Dorna Tuai Kritik

Sejumlah pembalap mengkritik keputusan Dorna melanjutkan Moto3 setelah kecelakaan fatal di Sirkuit Sepang

mobil
Chery

Wujud Chery T1TP, SUV yang Bisa Disulap Jadi Pikap Double Cabin

Chery T1TP resmi diperkenalkan sebagai SUV yang bisa diubah menjadi double cabin untuk memenuhi kebutuhan pelanggan

mobil
Arista Resmikan Tujuh Diler BYD dan Satu Denza Serentak Hari Ini

Arista Group Tingkatkan Layanan Purnajual Lewat Kompetisi Teknisi

Demi meningkatkan kemampuan para mekanik, Arista Group menggelar kompetisi bertajuk After Sales Olympics 2025

motor
Mengenal Pentingnya Oli Sintetik Untuk Motor Matic

Mengenal Pentingnya Oli Sintetik Untuk Motor Matic

Oli sintentik penting bagi motor matic, sebab memiliki banyak kelebihan untuk melindungi bagian dalam mesin

mobil
Mobil Pertahanan Isuzu

Tak Hanya Truk, Ini Penampakan Kendaraan Militer Isuzu

Isuzu punya kendaraan militer yang hanya digunakan di Jepang dengan nama Isuzu SKW, berikut tampilannya

mobil
Chery Tambah Investasi Rp 5 T di Indonesia, Mau Perkuat Produksi

Chery Incar Jadi Produsen Cina Terbesar Kedua di Indonesia

Investasi tambahan Rp 5 triliun diharapkan bisa membuat Chery jadi produsen otomotif terbesar kedua di RI

news
Motul

Motul Ajak Bengkel dan Mekanik Lebih Mengenal Pelumas Kendaraan

Motul ajak bengkel dan mekanik berdiskusi terkait pelumas yang cocok buat digunakan pada kendaraan di Indonesia