Harga Mazda 3 Bekas Saingan Civic Hatchback Anjok Puluhan Juta

Harga Mazda 3 bekas saat ini menarik bagi konsumen karena dibandingkan kondisi barunya sudah anjlok puluhan juta

Harga Mazda 3 Bekas Saingan Civic Hatchback Anjok Puluhan Juta

TRENOTO – Harga Mazda 3 bekas di pasaran saat ini sudah turun puluhan juta dibandingkan baru. Bahkan konsumen bisa memiliki unit yang terbilang masih baru.

Mazda 3 generasi terkini diluncurkan pertama kalinya pada GIIAS 2019. Adapun harganya kala itu 489.8 juta untuk versi hatchback, sementara varian sedannya dijual Rp538.8 juta.

Menjadi menarik karena versi bekasnya sekarang sudah anjok puluhan juta dibandingkan barunya. Harga barunya berdasarkan laman resminya sekarang mencapai Rp523.3 juta dan bekasnya bisa didapatkan mulai Rp420 juta.

Lebih jauh konsumen bisa mendapatkan Mazda 3 bekas lansiran 2020 hingga 2021. Artinya mobil belum digunakan lebih dari 3 tahun dan jarak yang telah ditempuh masih terbilang sedikit.

Photo : OLX

Salah satu unit versi sedan yang dipasarkan di situs jual beli Rp420 juta. Untuk versi hatchbacknya merupakan saingan Honda Civic Hatchback ditawarkan mulai Rp428 juta.

Bahkan harga mobil termurah diniagakan memiliki warna merah andalan Mazda selama ini. Mazda 3 Hatchback bekas terpasang di situs jual beli disebutkan memiliki NIK 2020 namun baru digunakan pada 2021.

Lalu hal menarik lainnya adalah jarak tempuh kendaraan baru mencapai 22 ribuan. Kemudian mobil juga dikatakan selalu melakukan service di bengkel resmi.

Sisi menarik lainnya dari membeli kendaraan tersebut adalah masih tersedianya free service dan garansi dari Mazda Indonesia. Sehingga konsumen tidak perlu keluar dana lebih banyak untuk perawatan rutin.

Kemudian pajak tahunan kendaraan masih terbilang lama karena tertera bulan 02 2023. Mobil sendiri berada di Jakarta dan menggunakan pelat nomor B ganjil.

Photo : OLX

Menurut keterangan penjualnya kendaraan yang dipasarkan bebas banjir dan tabrakan. Sehingga bisa dipastikan kondisinya mulus, meskipun calon konsumen tetap harus melakukan pengecekan ulang dengan teliti.

Keterangan dari penjual bahwa harga Mazda 3 hatchback bekas Rp428 juta dalam kondisi standar dan pembelian kredit. Pihaknya juga menyediakan versi modifikasi dan pembelian secara kredit dengan banderol lebih tinggi.

Layaknya membeli mobil bekas pada umumnya, konsumen bisa melakukan negosiasi terhadap harga. Namun negosiasinya dikatakan tidak terlalu besar alias tipis dari harga awal.


Terkini

mobil
Koleksi Mobil Veronica Tan, Calon Menteri Prabowo Subianto

Ini Koleksi Mobil Veronica Tan, Calon Menteri Prabowo Subianto

Ada dua model produksi Wuling, berikut sejumlah mobil milik Veronica Tan calon menteri Prabowo Subianto

mobil
Ekspansi Pabrik Jadi Siasat BYD Hadapi Tarif Impor EV Uni Eropa

Ekspansi Pabrik Jadi Siasat BYD Hadapi Tarif Impor EV Uni Eropa

Pemberlakuan tarif impor EV oleh Uni Eropa membuat BYD lakukan ekspansi lewat pembangunan pabrik di luar China

mobil
Harga Omoda E5

Chery Sebut Omoda E5 Sudah Terjual 3.700 Unit di Indonesia

Chery menyebut kalau mobil listrik Omoda E5 cukup diminati oleh konsumen, sebab terjual sampai ribuan unit

news
Simak Daftar Denda Tilang Operasi Zebra 2024, Termurah Segini

Cek Daftar Denda Tilang Operasi Zebra 2024, Termurah Rp 250 Ribu

Untuk denda tilang Operasi Zebra 2024 yang paling murah adalah Rp 250 ribu dan termahal di angka Rp 1 juta

mobil
Mobil listrik terbakar

Mobil Listrik Terbakar Karena Baterai Terpapar Air Laut

Beberapa kasus terjadi Florida, mobil listrik terbakar saat baterainya terpapar air laut sehingga pemilik harus waspada

mobil
BYD Shark

BYD Hanya Akan Pasarkan PHEV Jika Ada Subsidi di Indonesia

Insentif mobil hybrid ternyata masih ditunggu berbagai manufaktur otomotif di Indonesia, termasuk BYD

mobil
Alasan Mazda Tambah Diler di Tanah Air saat Penjualan Mobil Lesu

Alasan Mazda Tambah Diler di Tanah Air saat Penjualan Mobil Lesu

Terdapat beberapa pertimbangan ketika Mazda ingin menambah diler baru untuk melayani masyarakat di Indonesia

mobil
Toyota Hilux Rangga

Modal Toyota Hilux Rangga Bersaing di Pasar Pikap

Jadi pendatang baru di pasar pikap, Toyota Hilux Rangga disebut memiliki beberapa keunggulan untuk bersaing