Harga Mazda 3 Bekas Saingan Civic Hatchback Anjok Puluhan Juta

Harga Mazda 3 bekas saat ini menarik bagi konsumen karena dibandingkan kondisi barunya sudah anjlok puluhan juta

Harga Mazda 3 Bekas Saingan Civic Hatchback Anjok Puluhan Juta

TRENOTO – Harga Mazda 3 bekas di pasaran saat ini sudah turun puluhan juta dibandingkan baru. Bahkan konsumen bisa memiliki unit yang terbilang masih baru.

Mazda 3 generasi terkini diluncurkan pertama kalinya pada GIIAS 2019. Adapun harganya kala itu 489.8 juta untuk versi hatchback, sementara varian sedannya dijual Rp538.8 juta.

Menjadi menarik karena versi bekasnya sekarang sudah anjok puluhan juta dibandingkan barunya. Harga barunya berdasarkan laman resminya sekarang mencapai Rp523.3 juta dan bekasnya bisa didapatkan mulai Rp420 juta.

Lebih jauh konsumen bisa mendapatkan Mazda 3 bekas lansiran 2020 hingga 2021. Artinya mobil belum digunakan lebih dari 3 tahun dan jarak yang telah ditempuh masih terbilang sedikit.

Photo : OLX

Salah satu unit versi sedan yang dipasarkan di situs jual beli Rp420 juta. Untuk versi hatchbacknya merupakan saingan Honda Civic Hatchback ditawarkan mulai Rp428 juta.

Bahkan harga mobil termurah diniagakan memiliki warna merah andalan Mazda selama ini. Mazda 3 Hatchback bekas terpasang di situs jual beli disebutkan memiliki NIK 2020 namun baru digunakan pada 2021.

Lalu hal menarik lainnya adalah jarak tempuh kendaraan baru mencapai 22 ribuan. Kemudian mobil juga dikatakan selalu melakukan service di bengkel resmi.

Sisi menarik lainnya dari membeli kendaraan tersebut adalah masih tersedianya free service dan garansi dari Mazda Indonesia. Sehingga konsumen tidak perlu keluar dana lebih banyak untuk perawatan rutin.

Kemudian pajak tahunan kendaraan masih terbilang lama karena tertera bulan 02 2023. Mobil sendiri berada di Jakarta dan menggunakan pelat nomor B ganjil.

Photo : OLX

Menurut keterangan penjualnya kendaraan yang dipasarkan bebas banjir dan tabrakan. Sehingga bisa dipastikan kondisinya mulus, meskipun calon konsumen tetap harus melakukan pengecekan ulang dengan teliti.

Keterangan dari penjual bahwa harga Mazda 3 hatchback bekas Rp428 juta dalam kondisi standar dan pembelian kredit. Pihaknya juga menyediakan versi modifikasi dan pembelian secara kredit dengan banderol lebih tinggi.

Layaknya membeli mobil bekas pada umumnya, konsumen bisa melakukan negosiasi terhadap harga. Namun negosiasinya dikatakan tidak terlalu besar alias tipis dari harga awal.


Terkini

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Ada di 5 Tempat Hari Ini 17 November 2025

Lima lokasi SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa, bisa untuk perpanjangan SIM A maupun C

news
Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Agar tidak terkena tilang saat Operasi Zebra 2025, Anda bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung

news
ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 17 November 2025, Ada Operasi Zebra

Ganjil genap Jakarta 17 November 2025 berbarengan dengan penyelenggaraan operasi Zebra sehingga pengawasan lebih ketat

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid

Pilihan Suzuki Ertiga Bekas Lansiran 2024 Kini Makin Beragam

Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru

news
Honda Bikers Day 2025

Honda Bikers Day 2025 Disambangi 32 Ribu Rider Tanah Air

Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor