Curhat Sales soal SPK Mobil Baru di GJAW 2025
28 November 2025, 09:00 WIB
GIIAS Semarang 2022 berhasil terselenggara dan mendapat respon positif dari masyarakat di Jawa Tengah
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – Penyelenggaraan GIIAS Semarang 2022 berhasil mendapat respon positif dari masyarakat Jawa Tengah. Tingginya jumlah pengunjung pada event tersebut bisa menjadi tolok ukur objektif.
Meski baru pertama kali digelar, sedikitnya ada 30.606 pengunjung yang hadir dalam pameran. Raihan tersebut jauh melebihi GIIAS Medan 2022 karena hanya mencatatkan 24.117 orang sepanjang event.
“Antusiasme masyarakat terhadap GIIAS Semarang tidak putus sejak pembukaan. Ribuan pengunjung datang setiap hari memadati seluruh area pameran,” ungkap Rizwan Alamsjah, Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara GIIAS 2022.
Hal senada juga disampaikan oleh Yohannes Nangoi, Ketua Umum Gaikindo. Menurutnya GIIAS Semarang 2022 terbukti efektif dalam mendongkrak potensi industri otomotif.
“Keputusan kami membawa hadir Jawa Tengah terbukti tepat. Kami yakin selama lima hari, GIIAS Semarang telah membuktikan pengaruhnya terhadap industri otomotif provinsi tersebut,” tegasnya.
Besarnya minat warga Jawa Tengah pun membuat Gaikindo berencana untuk menambah jumlah penyelenggaraan tahun depan. Dengan demikian masyarakat bisa melihat secara langsung perkembangan otomotif nasional.
“Kami menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak terhadap rangkaian GIIAS tahun ini. Segala kekurangan akan diperbaiki guna melengkapi seri 2023,” tegasnya.
GIIAS Semarang 2022 dilangsungkan selama lima hari mulai 23 hingga 27 November 2022 dengan harga tiket Rp15.000 untuk weekdays dan Rp20.000 saat weekends. Pameran diselenggarakan sebagai pengganti seri Makassar yang terpaksa dibatalkan.
Fasilitas yang menjadi keunggulan utama adalah lintasan test drive terpanjang dibandingkan di event lain. Tak tanggung-tanggung, pengunjung bisa merasakan performa kendaraan di lintasan sepanjang 2 km.
Pada penyelenggaraan perdananya, GIIAS Semarang 2022 telah menghadirkan teknologi dan produk terbaru dari 9 merek kendaraan penumpang. Mereka adalah Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, Mazda, Mitsubishi, Suzuki, Toyota serta Wuling.
Menariknya, Toyota membawa Kijang Innova Hybrid Zenix Hybrid. Mobil tersebut pun berhasil menjadi salah satu model paling banyak diminati.
Selain itu akan ada enam merek sepeda motor yang ikut hadir untuk memamerkan produk terkininya. Keenam merek tersebut adalah Benelli, Keeway, Exotic Bike, Pacific E-series, Polytron, dan United E-Motor.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
28 November 2025, 09:00 WIB
27 November 2025, 16:27 WIB
07 November 2025, 09:00 WIB
06 Oktober 2025, 23:00 WIB
02 Oktober 2025, 11:00 WIB
Terkini
01 Januari 2026, 15:00 WIB
Polda Metro Jaya ungkap setidaknya ada 227.6262 pelanggaran yang terjaring tilang ETLE Statis di Jakarta
01 Januari 2026, 13:00 WIB
MPV 7-seater Hyundai Stargazer Cartenz disulap jadi ambulans guna memudahkan proses evakuasi di Sumatera
01 Januari 2026, 11:12 WIB
Setelah tahun baru 2026 harga BBM di SPBU swasta, terkhusus RON 92 turun dengan besaran yang bervariasi
01 Januari 2026, 09:00 WIB
Kementerian Perindustrian ajukan insentif untuk otomotif pada Kementerian Keuangan dengan skema yang matang
01 Januari 2026, 07:00 WIB
Di awal tahun, Pertamina melakukan penyesuaian harga BBM terutama untuk Pertamax series di sejumlah wilayah
01 Januari 2026, 06:00 WIB
Agar memanjakan para pengendara di libur tahun baru, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan pihak kepolisian
31 Desember 2025, 18:00 WIB
Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV
31 Desember 2025, 17:19 WIB
Modifikasi motor matic yang bakal digandrungi pada tahun depan diperkirakan akan lebih terjangkau masyarakat