Cara Pemerintah Cina Dorong Penjualan Mobil Ramah Lingkungan
03 Januari 2026, 19:00 WIB
Harga GWM Haval Jolion HEV ada di angka Rp 405 jutaan, jumlah tersebut lebih rendah dari banderol estimasi
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – GWM (Great Wall Motor) Indonesia akhirnya secara resmi mengumumkan harga Haval Jolion HEV. Hal itu dilakukan bersamaan dengan peresmian diler baru di Cibubur, Jakarta Timur pada Jumat (11/10).
Kendaraan roda empat berjantung pacu hibrida tersebut dipasarkan Rp 405 jutaan. Jumlah itu sudah berstatus OTR (On The Road) DKI Jakarta.
Sebagai informasi, harga GWM Haval Jolion HEV di atas sedikit lebih rendah dari banderol estimasi saat pertama kali diperkenalkan, yakni Rp 448 jutaan.
“Harga terbaru Haval Jolion merupakan bentuk selebrasi komitmen GWM Indonesia untuk memenuhi berbagai kebutuhan konsumen,” ungkap Lisa Wijaya, Sales & Network Director GWM Indonesia.![]()
Lebih jauh Lisa menuturkan kalau penurunan banderol dari produknya karena GWM Haval Jolion HEV sudah dirakit lokal di pabrik Wanaherang, Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Dia pun percaya diri kalau mobil hybrid satu ini dapat menggoda pencinta otomotif Tanah Air. Sehingga masyarakat mau menggunakan produk mereka.
“Kami optimistis dengan harga yang kompetitif bisa semakin menarik perhatian konsumen untuk memilih produk premium yang inovatif dari GWM,” lanjut Lisa.
Sekadar mengingatkan, GWM Haval Jolion memiliki dimensi dengan panjang 4.472 mm, lebar 1.841 serta tinggi 1.574 mm.
Lalu kabin GWM Haval Jolion HEV memiliki kesan yang elegan dengan pemakaian warna hitam pada jok sampai Door Trim.
Terdapat dua varian yakni Luxury dan Super Luxury, semuanya dibekali Smart Keyless Enter juga Push Start Button sebagai standar.
Kemudian ada Panoramic Sunroof menambah kesan lapang kabin, Multimedia Touch Display 10,25 inci serta Colour Instrument Cluster ukuran 7 inci.
Tak ketinggalan fitur keselamatan yang cukup lengkap khususnya pada tipe teratas Super Luxury. Haval Jolion HEV disematkan 360 Panoramic camera, Adaptive Cruise Control sampai Lane Keeping Assist.
Sedangkan pada bagian dapur pacu, mobil hybrid satu ini dibekali mesin berkapasitas 1.500 cc. Dalam kondisi berkendara normal motor elektrik bisa ambil alih kerja mesin bensin, sehingga konsumsi bahan bakar lebih efisien.
Ketika pengemudi melakukan akselerasi atau menambah kecepatan, dapur pacu konvensional mulai bekerja serta menyuplai tenaga.
Di atas kertas mesin tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimum 188 hp dan torsi puncak 375 Nm. Lalu disalurkan melalui transmisi otomatis DHT (Dedicated Hybrid Transmission).
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
03 Januari 2026, 19:00 WIB
03 Januari 2026, 15:00 WIB
21 Desember 2025, 15:00 WIB
19 Desember 2025, 20:00 WIB
17 Desember 2025, 16:00 WIB
Terkini
08 Januari 2026, 19:07 WIB
Shammie terus berjuang keras hingga SS4 untuk bisa membawa hasil positif pada ajang Rally Dakar 2026
08 Januari 2026, 18:00 WIB
Kebijakan pemerintah federal di Amerika Serikat disebut bikin penjualan mobil listrik Tesla kalah dari BYD
08 Januari 2026, 17:00 WIB
Setelah badai cedera menerpa, kondisi fisik Marc Marquez dirasa sudah tidak seprima seperti dahulu kala
08 Januari 2026, 16:40 WIB
Kunci tertinggal di kabin diduga jadi salah satu penyebab Hyundai Stargazer menyala otomatis ketika diparkir
08 Januari 2026, 15:00 WIB
Mitsubishi Triton Single Cabin tersedia dalam varian baru yang tampil semakin sporti, harga Rp 300 jutaan
08 Januari 2026, 14:00 WIB
Aksi drift di Pondok Indah dianggap sangat membahayakan, seharusnya dilakukan di area khusus yang disediakan
08 Januari 2026, 13:01 WIB
Pergantian nama divisi balap Gazoo Racing tanpa entitas Toyota resmi berlaku, efektif per 7 Januari 2026
08 Januari 2026, 12:00 WIB
Wacana insentif lebih besar buat mobil listrik yang menggunakan baterai berbahan nikel bakal menguntungkan Hyundai