Daftar Mobil Kurang Laku Januari 2022, Ada Nol Pembelian

Berdasarkan data Gaikindo, ada beberapa mobil kurang laku Januari 2022 padahal kualitas kendaraan tersebut tidak jelek

Daftar Mobil Kurang Laku Januari 2022, Ada Nol Pembelian
  • Oleh Adi Hidayat

  • Jum'at, 18 Februari 2022 | 14:17 WIB

TRENOTO – Secara umum penjualan mobil pada Januari 2022 mengalami penurunan bila dibandingkan dengan Desember 2021. Hal ini sebenarnya terbilang wajar karena ritme penjualan di Januari memang selalu mengalami penurunan.

Pada bulan Desember, umumnya pabrikan kendaraan akan mengeluarkan beragam promo menarik untuk menarik minat masyarakat. Sementara di Januari, biasanya harga kendaraan akan mengalami penyesuaian.

Meski demikian, pada Januari 2022 penjualan secara umum tetap lebih baik bila dibandingkan dengan Januari 2021. Kondisi ini disebabkan oleh beragam hal, termasuk membaiknya kondisi pandemi dibandingkan tahun lalu.

Di balik adanya mobil terlaris, adapula kondisi mobil kurang laku Januari 2022. 

Sepanjang Januari 2022, penjualan mobil secara wholesales (pabrik ke dealer) berhasil mengukuhkan angka 84.062 unit. Jumlah ini naik 58.8 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu yaitu 52.909 unit.

Photo : DFSK Indonesia

Dari capaian tersebut, Mitsubishi Xpander berhasil menjadi model terlaris berkat angka penjualan mencapai 5.282 unit. Urutan kedua terdapat Daihatsu Sigra dengan angka mencapai 5.130 unit dan ketiga terdapat Toyota Veloz.

Mobil yang kini data penjualannya sudah terpisah dari Avanza tersebut berhasil masuk jajaran tiga besar berkat 4.777 unit terjual. Sedangkan di posisi keempat diisi oleh Honda Brio melalui perolehan angka 4.489 unit dan Toyota Kijang Innova di posisi berikutnya melalui hasil penjualan sebesar 3.971 unit.

Sayangnya, tidak semua kendaraan mengalami hasil positif. Berdasarkan data dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), ada beberapa mobil yang tidak diterima pasar selama Januari 2022

Photo : Toyota

Model-model yang kurang mendapat respon postif tersebut umumnya adalah mobil-mobil CBU. Hal ini sebenarnya tidak terlalu mengagetkan karena pada 2021 mereka tidak mendapatkan program relaksasi pajak.

Daftar Mobil yang Kurang Laku di Indonesia Januari 2022

  • Mitsubishi Eclipse Cross: 0 unit
  • Mazda CX-30: 1 unit
  • Nissan Leaf: 1 unit
  • Tata Super Ace: 1 unit
  • Isuzu MU-X: 1 Unit
  • VW Polo: 2 unit
  • Mazda CX-9: 3 unit
  • Mazda 3: 3 unit
  • DFSK Glory I-Auto: 4 unit
  • Toyota C-HR Hybrid: 7 unit
  • Toyota Sienta: 8 unit
  • Mazda 6 Elite Estate: 8 unit
  • DFSK Gelora: 9 unit
  • Suzuki Ignis: 36 unit

Dengan mulai dihilangkannya program relaksasi PPnBM untuk mobil, bukan tidak mungkin mobil-mobil tersebut akan mendapatkan kembali posisinya di tahun ini. Tentunya semua kembali bergantung pada kondisi pandemi di Indonesia.

 


Terkini

news
Bluebird Gunakan BYD E6 sebagai Armada Taksi Listrik

Bluebird Gunakan BYD E6 Generasi Terbaru buat Armada Taksi

Komitmen pakai kendaraan listrik 10 persen dari total armada, Bluebird gunakan BYD E6 generasi terbaru

mobil
Spesifikasi Neta V-II

Spesifikasi Neta V-II, Meluncur di PEVS 2024 Rp 200 Jutaan

Merupakan versi pembaruan dari Neta V dan akan dirakit lokal, berikut rangkuman spesifikasi Neta V-II

motor
Sepeda motor listrik

Keeway Luncurkan 4 Sepeda Motor Listrik di PEVS 2024

Keeway Luncurkan 4 sepeda motor listrik di Periklindo Electric Vehicle Show 2024 dengan beragam keunggulan

mobil
Pemerintah Targetkan Penjualan Mobil Listrik Sentuh 50 Ribu Unit

Pemerintah Targetkan Penjualan Mobil Listrik Sentuh 50 Ribu Unit

Pemerintah angka penjualan mobil listrik di Indonesia pada tahun ini bisa menyentuh angka 50 ribu unit

motor
Gesits Tawarkan Program Sewa Motor Listrik di PEVS 2024

Gesits Tawarkan Program Sewa Motor Listrik di PEVS 2024

Bekerja sama dengan Motoriz, Gesits menawarkan program sewa motor listrik kepada pengunjung PEVS 2024

mobil
Wuling Cloud EV

Wuling Cloud EV Mulai Bisa Dipesan dan Test Drive di PEVS 2024

Wuling Cloud EV sudah dibuka keran pemesanannya dengan harga estimasi sebesar Rp 410 juta dan bisa coba

news
BYD Janji Kirim Unit ke Konsumen Juni 2024

Resmi Bangun Pabrik, BYD Janji Kirim Unit ke Konsumen Juni 2024

Sempat terhambat, BYD janji kirim unit ke konsumen Juni 2024 setelah resmi komitmen untuk dirikan pabrik

news

Harga Chery Omoda E5 Masih Belum Naik di PEVS 2024

Chery Omoda E5 masih dibanderol Rp 488.8 juta selama ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS 2024)