Chery Omoda 5 Bekas Lansiran 2023 Dijual Dengan TDP Rp 25 Juta

Chery Omoda 5 bekas lansiran 2023 ditawarkan dengan beragam kemudahan termasuk paket kredit TDP Rp 25 juta

Chery Omoda 5 Bekas Lansiran 2023 Dijual Dengan TDP Rp 25 Juta

KatadataOTO – Sejak pertama kali diluncurkan, Chery Omoda 5 telah berhasil menjadi salah satu mobil pabrikan China yang menarik pelanggan. Pasalnya model tersebut hadir di segmen gemuk dan dibekali oleh desain menarik.

Mobil ini dibekali dengan mesin 1.500 cc yang mampu melepas tenaga sebesar 145 hp dan torsi 230 Nm. Daya tersebut kemudian disalurkan ke dua roda depan melalui transmisi CVT with Electritonic Shifter.

Sejumlah fitur keselamatan pun sudah disematkan guna memberikan rasa aman buat penggunanya. Mulai dari ABS, EBD, Brake Assist System, Brake Priority System, Electronic Stability, Traction Control, Hill-start Assist Control, Hill Descent Control, Tyre Pressure Monitoring System hingga Auto Central Locking Door.

Mobil saat ini dijual mulai dari Rp 334,8 juta hingga Rp 493,8 juta sehingga cukup memberatkan buat sebagian orang. Oleh sebab itu mencari unit bekas bisa menjadi solusi karena harganya lebih terjangkau.

Pilihan Chery Omoda 5 Bekas 2023

Chery Omoda 5 Bekas Tipe RZ di Cilandak

Chery Omoda 5 bekas
Photo : OLX Autos

Pilihan pertama adalah Chery Omoda 5 bekas tipe RZ lansiran 2023 yang dijual salah satu diler di kawasan Cilandak, Jakarta Barat. Diler memberi promo berupa free detailing sebanyak 2 kali dalam satu tahun.

Untuk mendapatkannya pelanggan cukup membelinya dengan harga Rp 299 juta dan TDP Rp 66 juta. Berkat ini maka pelanggan cukup mencicil sebesar 6,8 jutaan selama 59 bulan.

Chery Omoda 5 Bekas Tipe RZ di Kemayoran

Chery Omoda 5 bekas
Photo : OLX Autos

Selanjutnya ada Chery Omoda 5 bekas tipe RZ di Kemayoran. Diler mengklaim bahwa mobil bukan bekas tabrak maupun banjir sehingga bisa langsung dipakai.

Harga unit tersebut adalah Rp 285 juta dan tersedia paket kredit berupa TDP Rp 62 jutaan. Angsuran per bulan adalah Rp 6,7 jutaan selama 59 kali.

Chery Omoda 5 Bekas Tipe RZ di Kebayoran Baru

Chery Omoda 5 bekas
Photo : OLX Autos

Unit ketiga yang bisa dilihat adalah Chery Omoda 5 bekas tipe RZ di Kebayoran Baru. Mobil berwarna abu-abu tersebut diklaim masih memiliki odometer rendah.

Dalam keterangan disampaikan bahwa mobil dijual Rp 279 juta dan bisa didapatkan dengan paket kredit TDP Rp 25 juta. Berkat ini maka angsuran per bulannya adalah Rp 8,4 jutaan selama lima tahun.


Terkini

motor
Standardisasi Baterai Bisa Pikat Orang Beralih ke Motor Listrik

Standardisasi Baterai Bisa Pikat Orang Beralih ke Motor Listrik

Tidak hanya insentif, kemudahan akses infrastruktur juga jadi daya tarik agar orang beralih ke motor listrik

otosport
Tiket Presale 1 MotoGP Mandalika 2025 Dibuka, Mulai Rp 200 Ribu

Perbandingkan Harga Tiket MotoGP Mandalika dengan Malaysia 2025

Harga tiket MotoGP Mandalika dan Malaysia 2025 memiliki perbedaan yang cukup mencolok di beberapa kelas

mobil
Peneliti Nilai Mobil Listrik Baterai Nikel Perlu Diberi Insentif Lebih

Peneliti Nilai Mobil Listrik Baterai Nikel Perlu Diberi Insentif

Bantu hilirisasi nikel, peneliti nilai pemerintah perlu lebih mendukung produsen mobil listrik baterai nikel

motor
Kemenperin Belum Putuskan Bentuk Subsidi Motor Listrik di 2025

Subsidi Motor Listrik Siap Diresmikan Agustus 2025, Anggaran Ciut

Subsidi motor listrik dikabarkan sudah semakin dekat untuk dikuncurkan oleh pemerintah ungkap Wamenperin

otosport
Aspal Sirkuit Sepang diperbaiki

Aspal Sirkuit Sepang Sudah Diperbaiki Sambut MotoGP Malaysia 2025

Aspal Sirkuit Sepang sudah diperbaiki untuk menyambut MotoGP Malaysia 2025 yang diselenggarakan Oktober

mobil
Pabrik baterai EV LG

Pemerintah Harus Pikirkan Daur Ulang Limbah Baterai Mobil Listrik

Pengolahan limbah baterai mobil listrik disebut menjadi tanggung jawab produsen didukung regulasi pemerintah

mobil
Peluang Daihatsu Move Dijual di Indonesia, Sudah Terdaftar

Peluang Daihatsu Move Dijual di Indonesia, Sudah Terdaftar

PT ADM menanggapi kemungkinan Daihatsu Move dijual di Indonesia setelah modelnya terdaftar pada Februari 2025

mobil
Kabar Terbaru Soal Nasib Mobil Listrik Jaecoo J5 EV di Indonesia

Kabar Terbaru Soal Nasib Mobil Listrik Jaecoo J5 EV di Indonesia

Berbagai hal tengah disiapkan agar para konsumen di Indonesia dapat segera membeli mobil listrik Jaecoo J5 EV