BYD YangWang U9 Muntahkan Tenaga 1.300 HP di Sirkuit Nurburgring

Time Attack Hyundai Ioniq 5 N yang dilakukan tahun ini, BYD YangWang U9 digeber di Sirkuit Nurburgring

BYD YangWang U9 Muntahkan Tenaga 1.300 HP di Sirkuit Nurburgring

KatadataOTO – BYD (Build Your Dreams) punya beberapa submerek guna menyasar konsumen yang lebih spesifik. Salah satunya adalah brand premium YangWang.

Model performa tingginya, BYD YangWang U9 di atas kertas diklaim punya tenaga 1.300 hp. Baru-baru ini mobil itu terlihat tengah dipacu di Sirkuit Nurburgring.

Kehadiran YangWang U9 sekaligus menunjukkan keseriusan BYD dalam memperkenalkan dan mengembangkan sportscar bertenaga listrik.

Tetapi bukan pertama kalinya mobil listrik dites di sirkuit tersebut, sebelumnya sudah ada Hyundai Ioniq 5 N catat waktu lap 7 menit 45 detik.

BYD YangWang U9
Photo : Youtube/Car Spy Media

Saat itu Ioniq 5 N yang digunakan sudah disetel untuk keperluan balap ditambah fitur N Grin Boost, hasilkan tenaga puncak sampai 641 hp.

Sementara itu di peringkat paling atas ada Volkswagen ID.R Concept dengan catatan waktu 6 menit 5 detik. Mobil tersebut diklaim dapat memuntahkan tenaga 671 hp dan berbobot ringan 1.133,9 kg.

Bicara soal BYD YangWang U9, model tersebut dibekali Blade Battery material Lithium Iron Phophate berkapasitas 80 kWh. Akselerasi dari 0-100 km/jam dapat dicapai dalam waktu 2,36 detik.

Kemudian klaim kecepatan tertinggi YangWang U9 adalah 308 km/jam. Jarak tempuhnya berdasarkan metode pengetesan CLTC (China Light-duty Vehicle Test Cycle) di 450 km.

Sayangnya belum ada informasi resmi soal Lap Time BYD YangWang U9 di Sirkuit Nurburgring. 

Tekad BYD Jual Mobil Listrik Performa Tinggi

Harga BYD YangWang U9 ada di kisaran 230 ribu USD. Dalam kurs rupiah angka tersebut setara Rp 3,75 miliar.

Selain tawarkan performa tinggi, desain eksterior familiar di kalangan penggemar otomotif ini adalah karena U9 dirancang oleh Wolfgang Egger, mantan bos desain Alfa Romeo, Audi dan Lamborghini.

BYD YangWang U9
Photo : Youtube/Car Spy Media

Di Indonesia BYD sendiri melihat potensi menghadirkan submerek YangWang. Tetapi sekarang memilih untuk fokus dulu ke tiga model yakni Dolphin, Atto 3 dan Seal.

Bagi penyuka performa bisa mempertimbangkan Seal yang tersedia dalam tipe AWD (All Wheel Drive Performance), dilego Rp 719 juta OTR (On The Road) Jakarta.


Terkini

mobil
Mazda EZ-60 bakal diluncurkan tahun depan

Mazda EZ-60 Bakal Diluncurkan Tahun Depan Gantikan MX-30

Mazda EZ-60 bakal diluncurkan untuk menggantikan MX-30 yang sudah tidak lagi diproduksi secara global

mobil
Mazda targetkan 800 SPK di GIIAS 2025

Mazda Targetkan 800 SPK di GIIAS 2025, Turun dari Tahun Lalu

Mazda targetkan 800 SPK di GIIAS 2025 atau turun tipis dibanding pencapaian di ajang serupa tahun lalu

mobil
Limbah Baterai Mobil Listrik Perlu Jadi Perhatian Produsen EV

Limbah Baterai Mobil Listrik Perlu Jadi Perhatian Produsen EV

Ada banyak peluang pengolahan limbah baterai mobil listrik, perlu diperhatikan oleh pemerintah dan produsen

news
Harga BBM Pertamina Naik di 1 Juni 2025, Pertamax Jadi Rp 12.500

Harga BBM Pertamina Naik 1 Juli 2025, Pertamax Jadi Rp 12.500

Pada awal Juli 2025 seluruh harga BBM pertamina non subsidi seperti Pertamax dan lain-lain mengalami kenaikan

news
SIM Keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini Selasa 1 Juli, Ada di Monas

Memperingati Hari Bhayangkara, ada tambahan lokasi SIM keliling Jakarta hari ini mulai pukul 09.00 WIB

news
Cek Lokasi SIM Keliling Bandung Awal Juli 2025, Ada di Indogrosir

Cek Lokasi SIM Keliling Bandung Awal Juli 2025, Ada di Indogrosir

Di awal Juli 2025 kepolisian menghadirkan dua lokasi SIM keliling Bandung guna melayani para pengendara

news
Ganjil Genap Jakarta 1 Juli 2025

Ganjil Genap Jakarta 1 Juli 2025, Bersamaan Dengan Hari Bhayangkara

Ganjil genap Jakarta 1 Juli 2025 digelar bersamaan dengan hari Bhayangkara sehingga banyak jalan ditutup

news
Simak Rekayasa Lalu Lintas saat Hari Bhayangkara di Monas

Simak Rekayasa Lalu Lintas saat Hari Bhayangkara di Monas

Kepolisian bakal menggelar rekayasa lalu lintas di Silang Monas dalam rangka Hari Bhayangkara ke -79 besok