Biaya Perawatan Mitsubishi Triton Kini Lebih Hemat

Biaya peratawan Mitsubishi Triton kini lebih hemat 30 persen bila dibandingkan dengan model sebelumnya

Biaya Perawatan Mitsubishi Triton Kini Lebih Hemat
  • Oleh Adi Hidayat

  • Senin, 09 September 2024 | 17:00 WIB

KatadataOTO – Sejak diluncurkan pada ajang Gaikindo Indonesia Internasioal Auto Show (GIIAS) 2024, Mitsubishi Triton menawarkan beragam keunggulan menarik. Salah satunya adalah perawatan yang lebih mudah dibandingkan sebelumnya.

Kemudahan tersebut dimungkinkan karena pabrikan sudah melakukan pengembangan khususnya dari sisi mesin.

“Jika dibandingkan dengan Mitsubishi Triton yang sebelumnya, total biaya perawatannya 30 persen lebih hemat. Biaya servis hingga 100.000 km di model sebelumnya bisa Rp 12 juta tetapi sekarang hanya sekitar Rp 9,2 jutaan,” ungkap Kazuto Azuma, Director of Sales and Marketing PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI).

Kemudahan ini berhasil diberikan karena jumlah sparepart yang harus diganti bisa ditekan. Selain itu pabrikan asal Jepang tersebut juga memberikan promo berupa gratis perawatan hingga 40.000 km atau 2 tahun.

Biaya perawatan Mitsubishi Triton kini lebih hemat
Photo : KatadataOTO

Dengan demikian diharapkan pelanggan bisa merasakan keuntungan lebih bila menggunakannya khususnya untuk keperluan bisnis.

Perlu diketahui bahwa sebelumnya Mitsubishi Triton menggunakan mesin 4N15 berkapasitas 2.442 cc 4 silinder turbodiesel. Tenaga yang bisa dihasilkan dari jantung pacu tersebut adalah 178 hp di 3.500 rpm dan torsi 430 Nm di 2.500 rpm.

Sementara kini mesinnya sudah berubah menjadi 4N16 Euro 4. Meski memiliki kapasitas serupa tetap tenaga yang dihasilkan mengalami peningkatan menjadi 184 hp di 3.500 rpm dan torsi maksimum 430 Nm pada 2.250 rpm.

Mitsubishi Triton meluncur
Photo : Istimewa

Untuk memudahkan dalam pengendalian, Mitsubishi sudah menyematkan sistem Super Select 4WD-II dan tujuh mode berkendara. Dengan ini diharapkan pengemudi bisa lebih mudah dalam mengendalikan kendaraan di berbagai kondisi jalan.

Khusus untuk varian teratas, mobil juga sudah dipasangkan beberapa fitur keselamatan seperti ABS, EBD, AHB, FCM, BSW with LCA, RCTA, TPMS, HSA, ASTC hingga 7 Airbags.

Daftar Harga Mitsubishi Triton

  • Double Cabin Ultimate 4x4 A/T Rp  525,6 juta
  • Double Cabin Exceed 4x4 M/T Rp 491,85 juta
  • Double Cabin GLS 4x4 M/T Rp 447,9 juta
  • Double Cabin HDX 4x4 M/T Rp 426,65 juta
  • Single Cabin HDX 4x4 M/T Rp 377,15 juta
  • Single Cabin GLX 4x2 M/T Rp 301,35 juta

Terkini

mobil
Toyota Avanza bekas

Pilihan Toyota Avanza Bekas 2012, Harga Kurang Dari Rp 100 juta

Pilihan Toyota Avanza bekas lansiran 2012 terbilang cukup banyak dan dihargai kurang dari Rp 100 juta

mobil
Mitsubishi Xpander bekas

Pilihan Mitsubishi Xpander Bekas 2023, TDP Mulai Rp 5 Jutaan

Ada banyak pilihan Mitsubishi Xpander bekas lansiran 2023 yang ditawarkan dengan beragam kemudahan kredit

news
Huawei Buka Peluang Kerja Sama Pengembangan SPKLU di RI

Huawei Buka Peluang Kerja Sama Pengembangan SPKLU di RI

Manufaktur asal Tiongkok, Huawei, buka peluang kerja sama mengembangkan ekosistem mobil listrik di Indonesia

mobil
Kembaran Wuling Cloud EV

Kembaran Wuling Cloud EV Tampil Sporti, Dilengkapi Sunroof

MG Windsor EV merupakan versi rebadge dari Wuling Cloud EV yang ada di RI saat ini, baru meluncur di India

news
Daftar Harga Helm Half Face di Bawah Rp 600 Ribuan, Ada NJS

Daftar Harga Helm Half Face di Bawah Rp 600 Ribuan, Ada NJS

Berikut daftar harga helm half face Rp 600 ribuan dalam ajang IMHAX 2024, terdapat beragam diskon menarik

mobil
Neta S Shooting Brake

Mobil EREV Neta S Shooting Brake Tawarkan Jarak Tempuh 1.200 Km

Pakai teknologi EREV terkini, Neta S Shooting Brake Edition tawarkan jarak tempuh total sampai 1.200 km

mobil
Daihatsu Ayla bekas

Daihatsu Ayla Bekas Lansiran 2024, Harga Turun Rp 40 Jutaan

Daihatsu Ayla bekas lansiran 2024 kini dijual Rp 40 jutaan lebih murah meski baru dipakai beberapa bulan

mobil
Penjualan Mobil Listrik Global Merayap, di China Justru Meroket

Penjualan Mobil Listrik Global Merayap, di China Justru Meroket

China digadang jadi negara pertama yang penjualan mobil listrik per bulannya berhasil tembus 1 juta unit