Fitur Andalan Mitsubishi All New Triton, Dukung Kelancaran Bisnis

Dilengkapi dengan fitur andalan, Mitsubishi All New Triton mampu mendukung kelancaran bisnis maupun petualangan

Fitur Andalan Mitsubishi All New Triton, Dukung Kelancaran Bisnis

KatadataOTO – Mitsubishi All New Triton akhirnya masuk Tanah Air melalui ajang GIIAS 2024. Kendaraan niaga ringan tersebut hadir menawarkan sejumlah ubahan menarik.

Mitsubishi All New Triton mengusung desain, platform, performa hingga fitur-fitur keselamatan yang mendukung. Sehingga para pengguna bisa lebih mengeksplorasi diri dalam berpetualang maupun berbisnis.

Di dalam negeri sendiri Triton dikenal luas sebagai produk tangguh dan bisa diandalkan. Unit ini sudah melayani konsumen setianya di Tanah Air selama 22 tahun.

”Mitsubishi All New Triton kami perkenalkan untuk pasar Indonesia dengan 6 varian yang dapat dipilih sesuai kebutuhan, tentunya dengan harga kompetitif yang spesial untuk para pebisnis dan retail, termasuk program penjualan menariknya” ujar Irwan Kuncoro, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI dalam siaran pers.

Mitsubishi Triton
Photo : KatadataOTO

Ubahan yang menyertai Mitsubishi All New Triton terbaru adalah disematkan sasis bertingkat model anyar. Dikatakan bahwa luas penampang rangka lebih besar 65 persen.

Menyoal penampilan tentu juga mendapat perhatian. Masih menggunakan identitas Mitsubishi Motors yakni Dynamic Shield, wujud kendaraan menjadi kian ekspresif.

Kendaraan ini terlihat lebih mewah namun tetap tidak menghilangkan kesan gahar. Bentuk lampu T-Shape menekankan kesan modern pada varian Ultimate dan Exceed.

Mitsubishi All New Triton HDX

Pada varian HDX, dikembangkan unit yang fokus untuk mendukung para pebisnis. Sehingga memiliki tenaga dan kapasitas angkut mendukung berbagai aktivitas.

Pada sektor dapur pacu telah dibenamkan mesin diesel turbo berkode 4N16 berkapasitas 2.4 L. Jantung mekanis unit juga dikatakan telah menyandang sertifikat uji emisi Euro 4.

Sumber daya unit juga didukung dengan teknologi diesel Common Rail dengan Electric Control Variable Geometry Turbo (VGT).


Terkini

mobil
Kia

Kia Mulai Babak Baru di Tanah Air, Lepas Dari Indomobil

Kia Sales Indonesia ingin menunjukkan komitmen jangka panjang di Tanah Air dengan prisipal turun langsung

mobil
Suzuki Fronx

Diskon Suzuki Fronx di Januari 2026, Setara Honda Beat

Diskon Suzuki Fronx dari tenaga penjual bisa dimanfaatkan siapa saja dan untuk pembelian kredit serta tunai

motor
Yamaha Xmax

Yamaha Xmax Tampil Menawan di Awal Tahun, Ada Opsi Warna Baru

Ada dua warna baru Yamaha Xmax yang mampu memancarkan kesan sporti serta elegan ketika digunakan di jalan

mobil
Mazda CX-6e

Mazda CX-6e Debut Global, Calon Pengganti MX-30 di Indonesia

Produk hasil kolaborasi dengan Changan, SUV Mazda CX-6e resmi dihadirkan ke pasar global mulai tahun ini

mobil
Mobil Cina

Menilik Penjualan Merek Jepang-Korea Pasca Kehadiran Mobil Cina

Peta persaingan otomotif di RI berubah sejak kehadiran mobil Cina, catatkan pertumbuhan pesat sejak 2023

mobil
Mobil Listrik

Wholesales 20 Mobil Listrik Terlaris di RI 2025: BYD Mendominasi

Tidak ada merek asal Korea Selatan Hyundai dalam 20 mobil listrik terlaris di Indonesia pada tahun ini

mobil
Mobil Listrik

Ekonom Ungkap Alternatif Insentif Otomotif untuk Jaga Tren EV

Insentif otomotif untuk 2026 masih abu-abu, namun ada sejumlah alternatif lain seperti kepastian regulasi

mobil
Cerita Pengusaha di Lamongan Andalkan Mitsubishi Fuso Canter

Penjualan Truk 2025 Turun Ribuan Unit, Terpukul Produk Cina

Penjualan truk 2025 di Indonesia turun signifikan dibanding periode yang sama tahun lalu sehingga perlu dapat perhatian