All New Mazda CX-5 Diperkenalkan, Desember Mulai Dijual

All new Mazda CX-5 resmi diperkenalkan dengan beragam pengembangan dan dijual di Eropa pada akhir tahun 2025

All New Mazda CX-5 Diperkenalkan, Desember Mulai Dijual

KatadataOTO – ALl new Mazda CX-5 resmi diperkenalkan kepada masyarakat. Meski tampilannya masih cukup mirip dari pabrikan asal Jepang itu menegaskan sudah melakukan banyak pengembangan untuk memperkuat posisinya.

Salah satu pengembangan utamanya adalah penambahan dimensi kendaraan. Hal ini penting menjawab kebutuhan pelanggan yang sudah berkeluarga sehingga memerlukan kabin luas.

Dilansir dari Carscoops, Mazda CX-5 terbaru kini memiliki 4.690 mm, lebar 1.860 mm dan tinggi 1.695 mm. Itu artinya mobil panjang mobil bertambah 114 mm dari model sebelumnya.

Selain itu mobil juga 15 mm lebih lebar dan tinggi untuk menambah kenyamanan berkendara,

Mazda CX-5
Photo : Istimewa

Mazda juga sudah memasangkan pintu belakang dengan bukaan lebih lebar, kursi belakang dapat dilipat 40:20:40 dan kapasitas bagasi bertambah 61 liter dari sebelumnya.

Pabrikan pun melakukan penyegaran pada desain Kodo yang masih menjadi andalan perusahaan. Ubahan paling terlihat adalah gril depan karena kini dibuat lebar dengan aksen berlapis krom sehingga membuatnya terkesan modern.

Lampu depan dibuat bersudut guna memperkuat karakternya yang dinamis. Bumper juga dibuat sporti dengan lubang udara menonjol.

Sementara ubahan pada interior cukup banyak. Pasalnya kini seluruh tombol fisik sudah dihilangkan dan seluruh pengaturan harus dilakukan melalui  layar sentuh berukuran 15,6 inci.

Sedangkan pengemudi akan dimudahkan untuk mengetahui informasi terkait mobil berkat kehadiran instrumen digital 10,25 inci.

Untuk urusan performa, Mazda CX-5 kini menggunakan mesin Skyactiv G berkapasitas 2.500 cc yang dipadukan ke sistem mild hybrid. Berkat ini maka konsumsi bahan bakar dipercaya jadi lebih optimal.

Mazda CX-5
Photo : Istimewa

Jantung pacu tersebut mampu menghasilkan tenaga 139 hp dan torsi 238 Nm yang bisa membuat mobil melepast dari 0 hingga 100 km per jam dalam waktu 10,5 detik.

Rencananya Mazda CX-5 baru akan dijual pada Desember 2025 dengan Jerman sebagai negara pertama yang mendapatkannya. Harganya diperkirakan bakal mencapai 34.500 euro atau sekitar Rp 652,9 juta.


Terkini

otosport
Marc Marquez: Sirkuit Mandalika Seperti Cinta dan Benci

Marc Marquez: Sirkuit Mandalika Seperti Cinta dan Benci

Misi besar Marc Marquez dalam mematahkan kutukan ketika berlaga di MotoGP Mandalika 2025 di akhir pekan nanti

mobil
Chery Technician Skill Contest 2025

Ratusan Teknisi Adu Ilmu di Chery Technician Skill Contest 2025

Ratusan teknisi adu mekanik di Chery Technician Skill Contest 2025 yang diselenggaran untuk tingkatkan kualitas

news
Layanan Darurat

Layanan Asisten Darurat 24 Jam, Penyelamat Saat Road Trip

Asisten Darurat hadir untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna kendaraan yang tengah road trip

news
Pemerintah Dorong Komitmen Zero ODOL Terwujud di 2026

Pemerintah Dorong Komitmen Zero ODOL Terwujud di 2027

Pembasmian kendaraan ODOL butuh proses, pemerintah bersama pemangku jalin kerja sama memperketat pengawasan

mobil
IMX 2025

IMX 2025 Siap Digelar Bulan Ini, Hadirkan Ragam Modifikasi Unik

Pameran modifikasi IMX 2025 menghadirkan berbagai pilihan produk modifikasi dan juga supergiveaway mobil

otosport
Cara Alex Marquez dan Fermin Dekat dengan Pendukung di Indonesia

Cara Alex Marquez dan Fermin Dekat dengan Pendukung di Indonesia

Alex Marquez bersama Fermin Aldeguer menyapa para penggemar di Jakarta jelang gelaran MotoGP Mandalika 2025

mobil
Hyundai Kona Electric N Line

Varian Hyundai Kona Dipangkas di 2026, Sisa Tipe Terendah

Penjualan yang kurang baik diyakini jadi alasan varian Hyundai Kona bakal dipangkas mulai tahun depan

mobil
BYD Luncurkan Kapal Baru Lagi, Angkut Ribuan Mobil Listrik

BYD Luncurkan Kapal Baru Lagi, Angkut Ribuan Mobil Listrik

BYD memiliki kapal kargo terbaru untuk membantu distribusi mobil-mobil listrik mereka ke seluruh dunia