Penjualan Lexus Indonesia Terbesar di Asia Pasifik
21 Desember 2023, 19:43 WIB
all-new Lexus NX resmi meluncur dengan beragam keunggulan menarik, termasuk teknologi hybrid yang dikenalkan
Oleh Adi Hidayat
TRENOTO – All new Lexus NX 350 F Sport dan NX 350h Luxury diperkenalkan secara resmi di Indonesia. Kedua mobil ini diluncurkan pada ajang Jakarta Auto Week 2022 sebagai kendaraan unggulan mereka.
Dilengkapi teknologi Lexus Hybrid Electric Drive generasi keempat sehingga dapat mengkombinasikan tenaga listrik dan bahan bakar secara optimal. Meski demikian, Lexus NX 350h diklaim tetap memiliki performa tinggi namun ramah lingkungan.
Namun Lexus Indonesia sadar bahwa saat ini masyarakat masih menginginkan kendaraan bermesin bensin. Untuk itu mereka tetap menghadirkan all new Lexus NX 250 Luxury untuk memenuhi kebutuhan tersebut.
Mobil ini telah memiliki beberapa fitur unggulan yaitu Lexus Driving Signature, Human Centered Technology dan Limitless Design. Lexus juga menegaskan bahwa telah banyak perubahan yang mereka lakukan, bahkan 95 persen suku cadang di mobil tersebut adalah hasil pengembangan baru.
“Rencana pengembangan teknologi elektrifikasi Lexus dalam menciptakan produk ramah lingkungan, merupakan bentuk komitmen visi elektrifikasi Lexus. Hal ini dapat terwujud melalui kolaborasi bersama mitra serta kerja sama dengan pemerintah,” ungkap Bansar Maduma, General Manager Lexus Indonesia.
Lexus NX 350h F Sport dilengkapi mesin berteknologi hybrid berkapasitas 2.500 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 240 hp dan torsi mencapai 270 Nm. Dengan mesin ini maka mobil dapat melesat hingga 100 km per jam hanya dalam waktu 8.7 detik dari posisi diam.
Meski memiliki perfoma optimal, konsumsi bahan bakar mobil tentunya masih sangat efisien. Pasalnya, saat dalam kecepatan rendah mobil akan menggunakan motor listrik sebagai sumber penggeraknya.
Berkendara juga semakin menyenangkan karena pengendara bisa memilih mode berkendara sesuai dengan kebutuhannya. Setidaknya ada 3 mode berkendara yang ditawarkan yaitu Normal, Eco, Sport dan Sport+
Sementara untuk menjaga keselamatan berkendara, Lexus telah membenamkan beragam fitur menarik. Salah satunya adalah Dynamic Radar Cruise Control yang dapat menjaga jarak aman dengan kendaraan di depan.
Ada pula Pre Collision System yang membuat mobil dapat mendeteksi pengguna jalan lain dan melakukan pengereman secara otomatis. Lexus NX juga sudah dibekali Lane Tracing Assist guna menjaga mobil tetap berada di jalurnya.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
21 Desember 2023, 19:43 WIB
21 Juni 2023, 12:35 WIB
21 Juni 2023, 11:00 WIB
01 November 2022, 12:57 WIB
11 Agustus 2022, 07:00 WIB
Terkini
20 November 2024, 11:00 WIB
Toyota Motor Manufacturing Indonesia mengakui bahwa biaya produksi mobil akan meningkat karena kenaikan PPN
20 November 2024, 10:00 WIB
Terdapat sejumlah syarat serta prosuder yang harus dipenuhi ketika ingin mengurus BPKB pada motor bekas
20 November 2024, 09:00 WIB
Toyota mengaku tengah menyusun beragam strategi guna menghadapi kenaikan PPN 12 persen di awal tahun depan
20 November 2024, 08:00 WIB
Pemerintah memberikan kelonggaran untuk aturan terkait insentif impor mobil listrik, berikut rinciannya
20 November 2024, 07:00 WIB
Aion V siap diperkenalkan di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 yang diselenggarakan akhir pekan ini
20 November 2024, 06:00 WIB
Para pengendara bisa memanfaatkan kehadiran SIM Keliling Jakarta milik Polda Metro Jaya pada hari ini
20 November 2024, 06:00 WIB
Pembatasan ganjil genap Jakarta 20 November 2024 kini diawasi oleh kamera ETLE guna memudahkan para petugas
20 November 2024, 06:00 WIB
Dua lokasi tersedia untuk perpanjang masa berlaku SIM A atau C, cek informasi SIM keliling Bandung hari ini