Wholesales Mobil Hybrid Oktober 2025, Toyota dan Suzuki 3 Besar
13 November 2025, 16:00 WIB
Lexus RX Hybrid Electric Performance resmi diluncurkan buat pasar Indonesia dengan harga Rp1.9 miliaran saja
Oleh Satrio Adhy
TRENOTO – Lexus Indonesia terus melengkapi jajaran mobil ramah lingkungan. Kali ini mereka meluncurkan LEX RZ Hybrid Electric Performance.
Bansar Maduma, General Manager Lexus Indonesia mengatakan sengaja menghadirkan produk anyarnya. Sebab guna menjawab permintaan pasar.
“Hadirnya Lexus RX 500h F Sport+ ini memenuhi keinginan konsumen dengan instant power, sebagai sensasi dari benefit kendaraan mewah,” ujarnya.
Bansar juga menjelaskan bahwa Lexus RX Hybrid Electric Performance diharapkan dapat berkontribusi dalam perkembangan mobil hybrid di Tanah Air.
“The all new Lexus RX Hybrid Electric Performance menegaskan konsep YET philosophy dengan menghadirkan kendaraan berperforma tinggi, namun tetap berkontribusi positif terhadap lingkungan,” tegas Bansar.
Mobil tersebut merupakan varian tertinggi dari line up all new Lexus RX. Maka tak heran menawarkan beberapa keunggulan.
Seperti pada bagian desain eksterior. Lexus RX memiliki tampilan mencolok berkat bentuk bumper yang lebih sporti serta grill dan aksen di sejumlah sisi bodinya
Bergeser ke interior, Lexus RX Hybrid Electric Performance menekankan tampilan sporti. Salah satunya dari shift knob yang dilapisi dimpled leather.
Jadi mencerminkan performa berkendara F Sport. Lalu bagian setir hadir dengan material leather dan emblem eksklusif.
Sementara joknya mengombinasikan material leather dan ultra-suede. Sehingga membuat tampilan interiornya menjadi lebih menarik, menambah kenyamanan serta tetap memperhatikan aspek ramah lingkungan.
Pada jantung pacunya dibenamkannya Turbo Hybrid System pertama di kelasnya. Lalu dilengkapi dengan Parallel Hybrid System.
Tak ketinggalan ada baterai tipe nickel-metal hydride (NiMH) berdaya 288V. Membuat Lexus RX Hybrid Electric Performance mampu menghasilkan tenaga sebesar 366 hp.
Selanjutnya disematkan sistem DIRECT 4 Technology atau sistem All-Wheel-Drive Lexus. Yang memperhatikan aspek Control, Confident serta Convenient. Membuat sang pemilik mendapatkan sensasi berkendara lebuh natural.
Jenama asal negeri Sakura juga melengkapi produknya dengan DRS (Dynamic Rear Steering). Jadi roda belakang dapat berbelok pada kecepatan rendah dan memberi stabilitas saat bermanuver dalam kecepatan tinggi.
Berbicara harga Lexus RX Hybrid Electric Performance Rp1.9 miliaran. Jumlah itu sudah berstatus OTR (On The Road) DKI Jakarta.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
13 November 2025, 16:00 WIB
12 November 2025, 16:00 WIB
11 November 2025, 12:00 WIB
08 November 2025, 15:00 WIB
04 November 2025, 13:00 WIB
Terkini
17 November 2025, 06:00 WIB
Lima lokasi SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa, bisa untuk perpanjangan SIM A maupun C
17 November 2025, 06:00 WIB
Agar tidak terkena tilang saat Operasi Zebra 2025, Anda bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung
17 November 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 17 November 2025 berbarengan dengan penyelenggaraan operasi Zebra sehingga pengawasan lebih ketat
16 November 2025, 21:24 WIB
Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama
16 November 2025, 17:00 WIB
Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air
16 November 2025, 15:14 WIB
Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen
16 November 2025, 13:00 WIB
Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru
16 November 2025, 11:00 WIB
Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor