HBD 2023 di Malang Bakal Digeruduk 30 Ribu Bikers Honda

HBD 2023 mengajak puluhan ribu pengguna sepeda motor Honda untuk melakukan silaturahmi yang sempat vakum

HBD 2023 di Malang Bakal Digeruduk 30 Ribu Bikers Honda

TRENOTO – Penggemar sepeda motor Honda yang tergabung dalam berbagai komunitas akan berkumpul di Malang, Jawa Timur. Diharapkan sebanyak 30 ribu riders akan menyambangi ajang Honda Bikers Day (HBD) 2023.

Untuk diketahui bahwa acara ini sempat vakum selama tiga tahun akibat pandemi. Kini event silaturahmi pengguna kuda besi berlambang sayap mengepak siap dihelat kembali (28/10).

Dikenal sebagai pestanya para bikers Honda, HBD 2023 akan diselenggarakan di lapangan Rampal, Malang, Jawa Timur, sekaligus merayakan hari Sumpah Pemuda.

Untuk bisa meramaikan, komunitas maupun perwakilannya dapat melakukan pendaftaran pada microsite HBD. Adapaun registrasi sudah dimulai sejak 12 Agustus 2023.

HBD 2023
Photo : AHM

Kami mengajak para bikers, pencinta sepeda motor Honda dari Aceh hingga Papua untuk hadir pada HBD 2023. Kami berharap HBD terus menjadi ajang pemersatu dan membawa manfaat untuk sesama juga berkontribusi positif untuk negeri ini,” kata Andy Wijaya, General Manager Marketing Planning and Analysis Division AHM (Astra Honda Motor) dalam siaran persnya.

HBD Regional Telah Berlangsung

HBD 2023 di Rampal, Malang, Jawa Timur merupakan puncak acara dari rangkaian kegiatan sebelumnya. Adapun hajatan tersebut telah menyambangi tiga pulau besar di Tanah Air.

Pada 23 September 2023 berlangsung di PKOR Way Halim, Lampung yang mengumpulkan bikers dari Sumatera. Lalu berlanjut di Qubu Resort, Pontianak, Kalimantan Barat.


Terkini

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Ada di 5 Tempat Hari Ini 17 November 2025

Lima lokasi SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa, bisa untuk perpanjangan SIM A maupun C

news
Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Agar tidak terkena tilang saat Operasi Zebra 2025, Anda bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung

news
ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 17 November 2025, Ada Operasi Zebra

Ganjil genap Jakarta 17 November 2025 berbarengan dengan penyelenggaraan operasi Zebra sehingga pengawasan lebih ketat

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen

mobil
Suzuki Ertiga Hybrid

Pilihan Suzuki Ertiga Bekas Lansiran 2024 Kini Makin Beragam

Suzuki Ertiga bekas lansiran 2024 bisa jadi pilihan masyarakat buat berkendara saat libur Natal dan tahun baru

news
Honda Bikers Day 2025

Honda Bikers Day 2025 Disambangi 32 Ribu Rider Tanah Air

Puncak acara Honda Bikers Day 2025 memberikan pengalaman berbeda di Garut dengan puluhan ribu pemotor