Marc Marquez Diisukan Terima Kontrak Baru dari Ducati
20 Januari 2026, 17:41 WIB
Marc Marquez memiliki modal penting buat meraih kemenangan dalam MotoGP Prancis 2024 akhir pekan nanti
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Dalam hitungan hari, para pembalap bakal melakoni MotoGP Prancis 2024. Tentu mereka akan saling berkompetisi meraih podium tertinggi di Sirkuit Le Mans pada 10-12 Mei.
Salah satu peserta yang berpeluang buat tampil kompetitif adalah Marc Marquez. Apalagi dia baru saja meraih hasil manis beberapa waktu lalu.
Marquez sukses menempati urutan kedua di Spanyol 2024. Bahkan hasil tersebut tidak didapatkan dengan cara mudah.
The Baby Alien harus meladeni perlawanan Francesco Bagnaia. Beberapa kali kedua joki Ducati terlibat persaingan sengit.
Hingga akhirnya Marc Marquez harus rela menyelesaikan balapan di urutan kedua. Akan tetapi itu merupakan podium pertama bersama Gresini Racing.
“Ini adalah sesuatu yang saya suka, mari kita lihat di balapan berikutnya,” ungkap Marc Marquez di Crash, Selasa (7/5).
Rider berdarah Spanyol pun bertekad buat memperbaiki posisinya di klasemen MotoGP 2024. Sebab dia bertengger di urutan enam dengan 60 poin.
Dia ingin mengejar ketertinggalan dan bersaing dengan pembalap lain di papan atas. Sehingga bisa memperebutkan gelar juara musim ini.
“Ketika saya melihat klasemen menjadi salah satu awal musim terburuk dalam karier. Aku tertinggal 32 poin dari urutan satu,” tegas Marc Marquez.
Jika ditelisik, Marc Marquez memiliki modal penting guna berdiri di podium Sirkuit Le Mans. Sebab penampilan dia di atas Desmosedici GP23 semakin menggila.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
20 Januari 2026, 17:41 WIB
19 Januari 2026, 20:00 WIB
15 Januari 2026, 19:00 WIB
12 Januari 2026, 18:00 WIB
08 Januari 2026, 17:00 WIB
Terkini
21 Januari 2026, 19:30 WIB
Insiden mobil listrik terbakar yang terjadi belakangan berpotensi memicu ketakutan, wajib ada edukasi
21 Januari 2026, 19:23 WIB
Fabio Quartararo dan Alex Rins kini mempunyai motor balap Yamaha baru guna mengarungi kompetisi MotoGP 2026
21 Januari 2026, 16:08 WIB
Yamaha Nmax maupun Xmax kini tampil beda setelah diberikan livery khusus, yakni 25 tahun Maxi yang sporty
21 Januari 2026, 15:00 WIB
Hampir dua tahun sejak peluncuran L8, Aletra akhirnya siap menghadirkan produk baru buat konsumen tahun ini
21 Januari 2026, 14:09 WIB
Mobil listrik terbaru Mitsubishi memiliki ukuran kompak dan bahasa desain baru pakai basis Foxtron Bria
21 Januari 2026, 13:34 WIB
Yamaha Tmax DX model 2026 hadir untuk menggoda para pencinta touring berkantong tebal yang ada di Indonesia
21 Januari 2026, 12:00 WIB
Lepas bakal fokus untuk meluncurkan SUV serta sedan di Indonesia dengan desain premium yang keunggulan tersendiri
21 Januari 2026, 11:00 WIB
Polytron menegaskan bakal meluncurkan mobil listrik baru di 2026 untuk memperkuat pasarnya di Tanah Air