Jadwal SIM Keliling Jakarta di Akhir Tahun

Polda Metro Jaya tetap menggelar SIM Keliling Jakarta di beberapa wilayah Ibu Kota jelang malam pergantian tahun

Jadwal SIM Keliling Jakarta di Akhir Tahun
  • Oleh Satrio Adhy

  • Jum'at, 30 Desember 2022 | 06:00 WIB

TRENOTO – Musim liburan di akhir tahun biasanya membuat masyarakat lupa memperhatikan masa berlaku SIM (Surat Izin Mengemudi) mereka. Padahal Polda Metro Jaya sudah memberikan berbagai layanan untuk mengurus dokumen penting satu ini.

Seperti contoh gerai SIM Keliling yang tersebar di beberapa wilayah DKI Jakarta pada Jumat (30/12). Dengan begitu Anda bisa bisa melakukan perpanjangan lebih mudah.

Terlebih lokasinya tidak sulit ditemui dan prosesnya hanya di satu tempat. Mulai dari foto, tes kesehatan hingga psikologi.

Photo : Trenoto

Mengutip laman NTMC SIM Keliling Jakarta sudah mulai beroperasi sejak pukul 08.00 – 14.00 WIB. Kalian hanya perlu membawa KTP serta SIM asli dilengkapi fotokopinya.

Untuk biaya sendiri terbilang murah, bagi pemilik golongan A dikenakan Rp80 ribu. Sedangkan SIM C hanya Rp75 ribu, namun masih ada biaya tambahan saat tes kesehatan dan psikologi.

Baca Juga: Polda Jabar Siapkan Jalur Alternatif di Puncak dan Bandung

Ini Lokasi SIM Keliling Jakarta

  • Jakarta Timur: Mall Grand Cakung
  • Jakarta Selatan: Kampus Trilogi Kalibata
  • Jakarta Barat: LTC Glodok
  • Jakarta Pusat: Kantor Pos Lapangan Banteng

Di sisi lain guna memaksimalkan pelayanan Polda Metro Jaya tetap membuka Samsat Keliling jelang malam tahun baru 2023. Gerai tersebut tersebar di Jadetabek (Jakarta, Depok, Tangerang hingga Bekasi).

Kehadirannya guna mengakomodir masyarakat yang ingin membayar PKB (Pajak Kendaraan Bermotor). Namun tidak bisa untuk mengurus penggantian pelat nomor.


Terkini

mobil
Xpeng X9

Xpeng X9 Dirakit Lokal, G6 Masih Menyusul Karena Hal Ini

Pihak Xpeng mengungkapkan alasan pihaknya bakal lebih dulu melakukan perakitan lokal X9 ketimbang G6

otopedia
6 Kesalahan Memilih Tempat Parkir yang Bikin Kantong Jebol

6 Kesalahan Memilih Tempat Parkir yang Bikin Kantong Jebol

KatadataOTO merangkum enam kesalahan memilih tempat parkir yang dapat merugikan pengemudi saat bepergian

motor
Desta kecelakaan saat touring pakai Ducati DesertX

Desta Kecelakaan Saat Touring Pakai Ducati DesertX di NTB

Desta kecelakaan saat memarkirkan Ducati DesertX yang digunakannya buat touring di kawasan Sembalun, NTB

mobil
Diler Xpeng Puri Dibuka, Tawarkan Fasilitas Body and Paint

Diler Xpeng Puri Resmi Dibuka, Tawarkan Fasilitas Body and Paint

Diler Xpeng di Puri, Jakarta Barat siapkan layanan 3S dan perbaikan bodi, ada unit test drive buat konsumen

news
Cek Ganjil Genap Puncak Bogor Pekan Ini, Dimulai 4 Juli 2025

Cek Ganjil Genap Puncak Bogor Pekan Ini, Dimulai 4 Juli 2025

Polres Bogor bakal menerapkan ganjil genap Puncak pada akhir pekan ini untuk melancarkan arus lalu lintas

news
Auksi

Auksi Tingkatkan Layanan Demi Kenyamanan Pelanggan

Auksi melakukan pengembangan layanan dan lokasi lelang baru untuk menjawab kebutuhan para pelanggan setia

mobil
Mobil Listrik Xiaomi YU7

Mobil Listrik Xiaomi YU7 Baru Akan Diekspor 2027, Ini Alasannya

Xiaomi berminat mengekspor mobil listrik ke pasar global, tetapi masih ada satu penghambat yang dihadapi

news
Dugaan Penyebab Kecelakaan yang Tewaskan Diogo Jota di Spanyol

Dugaan Penyebab Kecelakaan yang Tewaskan Diogo Jota di Spanyol

Lamborghini yang dikendaraan Diogo Jota bersama sang adik terbakar saat kecelakaan di jalan tol A52, Spanyol