Spesifikasi Royal Enfield Himalayan 450, Harga Rp 150 Jutaan

Royal Enfield Himalayan 450 resmi meluncur di GIIAS 2024, motor ini dipasarkan mulai harga Rp 150 jutaan

Spesifikasi Royal Enfield Himalayan 450, Harga Rp 150 Jutaan

KatadataOTORoyal Enfield Himalayan 450 resmi meluncur dalam gelaran GIIAS 2024 lalu. Motor ini berhasil menggoda para pencinta Adventure.

Terlebih produk tersebut mendapat sejumlah pembaruan. Mulai dari sisi desain sampai ke sektor dapur pacu semua mengalami penyegaraan.

Royal Enfield pun telah membuka keran pemesanan produk anyarnya. Sehingga konsumen yang tertarik dengan Himalayan 450 bisa segera mendapatkan unit itu.

“Motor ini tersedia pada akhir Juli 2024, konsumen bisa langsung memesan,” ujar Anindya Dwiasti, Marketing Head Royal Enfield Indonesia di ICE BSD, Tangerang beberapa waktu lalu.

Royal Enfield Jual Dua Motor Baru di GIIAS, Ada Himalayan 450
Photo : KatadataOTO

Sebagai informasi, Royal Enfield Himalayan 450 dipasarkan dalam empat varian. Mulai dari Base Variant, Pass Variant, Summit Variant sampai Summit (Tubeless) Variant.

Spesifikasi Royal Enfield Himalayan 450

Jika diperhatikan, tampilan Royal Enfield Himalayan 450 memiliki kesan lebih modern dari model sebelumnya. Semua komponen yang terpasang benar-benar baru.

Mulai dari model tangki, rangka sampai bodi belakang mengusung desain anyar. Ditambah dengan disematkan lampu utama LED berbentuk membulat.

Bergeser ke bagian setang kemudi, Royal Enfield menyematkan panel instrument TFT Full digital berbentuk bulat di Himalayan 450. Di dalamnya menampilkan berbagai informasi kepada pengendara.

Seperti kecepatan, takometer sampai konsumsi bahan bakar. Kemudian sudah terhubung dengan sistem navigasi Google Maps.

Sehingga memudahkan sang pemilik ketika melakukan perjalanan jauh. Bisa menampilkan peta tanpa harus mengeluarkan gawai pintar.

Sementara bagian jantung pacu disematkan mesin baru berkapasitas 452 cc berpendingin cairan. Mampu menghadirkan tenaga sampai 40 hp pada 8.000 rpm serta torsi maksimal 40 Nm di 5.500 rpm.


Terkini

mobil
Toyota Veloz Hybrid Dikabarkan Bakal Meluncur pada November 2025

Toyota Veloz Hybrid Dikabarkan Bakal Meluncur pada November 2025

Menurut penuturan seorang tenaga penjual, Toyota Veloz Hybrid bakal resmi dipasarkan pada bulan depan

motor
Honda Scoopy Kuromi

Skema Kredit Honda Scoopy Kuromi, Edition, DP Mulai Rp 2,7 jutaan

Honda Scoopy Kuromi Edition dijual dengan beragam paket kredit menarik mulai dari DP hingga cicilan ringan

motor
Yadea

Yadea Bakal Boyong Produk Terbaru ke Indonesia, Sasar Perempuan

Yadea Indonesia bakal tawarkan produk baru yang berteknologi terkini untuk para pengguna dari kaum perempuan

mobil
Daihatsu Bertekad Pertahankan Posisi Merek Terlaris Nomor Dua

Daihatsu Bertekad Pertahankan Posisi Merek Terlaris Nomor Dua

Saat penjualan mobil baru di Indonesia masih lesu, Daihatsu ingin mempertahankan market share di nomor dua

mobil
Penjualan Masih Moncer, Toyota Pertahankan Produksi Innova Reborn

Penjualan Masih Moncer, Toyota Pertahankan Produksi Innova Reborn

Masih diminati konsumen Tanah Air, produksi Toyota Kijang Innova Reborn bakal dipertahankan bersama Zenix

mobil
Jaecoo J5 EV

Fitur Jaecoo J5 EV Disesuaikan dengan Kebutuhan Pasar Indonesia

Jaecoo J5 EV telah mendapat penyesuaian fitur kenyamanan agar sesuai dengan permintaan pasar di Indonesia

mobil
Jaecoo J5 EV

Jaecoo J5 EV Sudah Terpesan Lebih Dari 200 Unit

Jaecoo J5 EV diklaim sudah terpesan lebih dari 200 unit sejak dibukanya pemesanan kendaraan pada GIIAS 2025

news
SIM Keliling Jakarta Beroperasi Hari Ini, Cek Lokasinya

Simak Syarat dan Biaya SIM Keliling Jakarta Rabu 15 Oktober

SIM keliling Jakarta mengakomodir perpanjangan Surat Izin Mengemudi, berikut persyaratan dan lokasinya