Segini Harga Hyundai Ioniq 5 N yang Terbakar di Medan
09 Januari 2026, 18:00 WIB
Disinyalir meluncur tahun ini, berikut adalah spesifikasi Hyundai Tucson terbaru calon pesaing Mazda CX-5
Oleh Serafina Ophelia
KatadataOTO – Relaksasi pajak mobil hybrid dibatalkan, namun PT HMID (Hyundai Motors Indonesia) justru percaya diri memboyong mobil hybrid ke konsumen Tanah Air. Hal ini dikarenakan pasar kendaraan hybrid dianggap tetap potensial.
Terbukti dari menguatnya sinyal kehadiran dua model hybrid terbaru mereka yakni Santa Fe dan Tucson. Merek asal Korea Selatan itu juga telah membuka keran pemesanan kedua mobil anyar mereka.
Sama seperti Santa Fe, Hyundai Tucson terbaru yang terdaftar di laman Samsat PKB Jakarta ditawarkan dalam dua tipe yakni mesin bensin dan hybrid atau HEV (Hybrid Electric Vehicle).
Sedangkan di pasar global Hyundai Tucson dijual dengan lebih banyak pilihan trim, termasuk XRT. Varian tersebut tampil lebih sporti dipakaikan beragam tambahan bodykit.
Apabila meluncur di Indonesia nanti Hyundai Tucson berpeluang jadi pesaing baru model-model di segmen SUV (Sport Utility Vehicle) sekelas seperti Mazda CX-5.
Berdasarkan informasi yang KatadataOTO peroleh dari tenaga penjual, harga Hyundai Tucson terbaru ada di bawah Santa Fe (Rp 800 jutaan).
Tipe pertama bermesin bensin dengan kapasitas 2.000 cc. Klaimnya tenaga dihasilkan adalah 153 hp pada rpm 6.200 dan torsi puncak 192 Nm di rpm 4.500.
Sementara itu tipe hybrid menggendong mesin 1.6T, menghasilkan tenaga lebih besar di 231 hp dan torsi 264 Nm.
Hyundai Tucson terbaru memiliki dimensi P x L x T di 4.630 mm x 1.865 mm x 1.655 mm dengan wheelbase 2.755 mm. Ukurannya sedikit lebih besar dibandingkan generasi terdahulu yakni 4.475 mm x 1.850 mm x 1.651 mm.
Dimensi Tucson tidak berbeda jauh dari calon rivalnya nanti, Mazda CX-5 di 4.575 mm x 1.845 mm x 1.680 mm. Buat perbandingan di sisi dapur pacu, CX-5 pakai mesin bensin 2.500 cc 4 silinder DOHC Dual S-VT.
Fitur-fitur ditambahkan pada Tucson terbilang kekinian. Ada penyematan Full Touch Center Fascia alias headunit layar sentuh, dilengkapi panel instrumen Full Color 10,25 inci.
Fitur keselamatan Hyundai Smart Sense mencakup Highway Driving Assist, membantu kendaraan tetap berada di jalur dan menjaga kecepatan aman.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
09 Januari 2026, 18:00 WIB
09 Januari 2026, 17:00 WIB
08 Januari 2026, 16:40 WIB
08 Januari 2026, 12:00 WIB
07 Januari 2026, 15:17 WIB
Terkini
09 Januari 2026, 19:00 WIB
Sejumlah komunitas motor berkumpul di kawasan Sentul, Jawa Barat untuk kamping bersama menyambut silahturahmi
09 Januari 2026, 18:00 WIB
Nama Hyundai Ioniq 5 N ramai jadi perbincangan pasca terbakar di Medan, diduga milik Gubernur Sumatera Utara
09 Januari 2026, 17:00 WIB
Hyundai mengalami penurunan penjualan mobil di penghujung tahun, menjadi capaian terendahnya sepanjang 2025
09 Januari 2026, 16:00 WIB
Ada syarat yang harus dipenuhi untuk memanfaatkan diskon Suzuki Jimny 5 pintu sebesar Rp 100 juta di awal 2026
09 Januari 2026, 15:00 WIB
Model edisi khusus Toyota GR Yaris Morizo RR hanya bisa dibeli melalui aplikasi GR App, unitnya terbatas
09 Januari 2026, 14:00 WIB
Demi mengurai kemacetan yang sering terjadi, kepolisian menyiapkan ganjil genap Puncak Bogor dan one way
09 Januari 2026, 13:00 WIB
Motul mendukung pembalap Indonesia dan para pembalap yang ikut serta dalam ajang balap Rally Dakar 2026
09 Januari 2026, 12:00 WIB
Suzuki Indonesia mulai waspadai potensi penurunan ekspor kendaraan akibat adanya sistem proteksi di Meksiko