Dugaan Penyebab Tiga Pekerja Pabrik Hyundai Tewas saat Tes Mobil
20 November 2024, 14:04 WIB
Berbeda seperti di tiga negara sebelumnya, kini Paus Fransiskus lebih memilih memakai Ioniq 5 di Singapura
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Paus Fransiskus tak bosan-bosan memberi kejutan. Kali ini ia mencuri perhatian publik dalam agenda kunjungannya di Singapura.
Ketika tiba di Bandara Changi pada Rabu (11/9), Pemimpin umat Katolik sedunia tersebut nampak dijemput dengan produk dari Hyundai, yakni Ioniq 5.
Di negeri singa, Paus Fransiskus menggunakan mobil listrik berkelir putih. Tak ketinggalan dilengkapi pelat nomor khusus SVC 1.
Akan tetapi ada yang berbeda pada mobil Paus kali ini. Sebab tidak dilengkapi dengan bendera Singapura maupun Vatikan.
Seperti biasa, Paus Fransiskus duduk di kursi depan atau di samping pengemudi. Lalu ia membuka kaca jendela guna menyapa para masyarakat di Singapura.
Sebagai informasi, Hyundai Ioniq 5 memiliki panjang 4.635 mm, lebar 1.890 mm dan tinggi 1.605 mm. Sedangkan untuk jarak sumbu roda mencapai 3.000 mm.
Di Singapura, mobil listrik Hyundai satu ini ditawarkan dalam tiga varian. Mulai dari Exclusive 2WD, Prestige 2WD serta Inspiration 4WD.
Kemudian buat urusan penampung daya juga dipasarkan dengan dua pilihan baterai, yakni 58 kWh maupun 77 kWH.
Jenama asal Korea Selatan itu mengklaim kalau Hyundai Ioniq 5 mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 7,4 detik. Lalu kecepatan maksimalnya mencapai 185 km/jam.
Patut diketahui, Singapura menjadi negara keempat dalam agenda apostolik di Asia-Oseania selama 12 hari. Sebelumnya ia telah mengunjungi Indonesia, Papua Nugini serta Timor Leste.
Dalam kegiatan tersebut Paus Fransiskus mengandalkan tiga mobil Toyota berbeda. Seperti Innova Zenix Hybrid, Raize sampai Sienta.
Tentu pilihannya tersebut menjadi perhatian publik. Sebab seluruh kendaraan roda empat itu memiliki banderol yang lebih terjangkau dibandingkan Hyundai Ioniq 5.
Ambil contoh, Toyota Raize dijual mulai Rp 238 jutaan untuk varian terendah di Indonesia. Kemudian buat tipe tertinggi ada di angka Rp 289 jutaan.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
20 November 2024, 14:04 WIB
19 November 2024, 18:22 WIB
17 November 2024, 22:00 WIB
14 November 2024, 12:00 WIB
14 November 2024, 07:00 WIB
Terkini
20 November 2024, 23:00 WIB
Jasa Marga buka tiga ruas tol secara fungsional saat libur Natal dan tahun baru 2025 untuk hindari kemacetan
20 November 2024, 21:00 WIB
Kementerian Perhubungan siapkan 3 solusi atasi kemacetan di Puncak Bogor yang selama ini menjadi tantangan
20 November 2024, 19:01 WIB
BYD M6 masih merajai mobil listrik terlaris pada Oktober 2024 dengan mencatatkan penjualan 1.866 unit
20 November 2024, 18:00 WIB
Rekor baru, produksi kendaraan lingkungan BYD secara global berhasil tembus 10 juta unit pada November 2024
20 November 2024, 17:00 WIB
Bapenda DKI Jakarta mengenakan pajak sebesar 10 persen buat pengguna jasa parkir Valet di kawasan Ibu Kota
20 November 2024, 16:03 WIB
Honda GL Max Kustom menggunakan konsep Boardtracker dan berhasil menggasak gelar juara nasional HMC 2024
20 November 2024, 16:00 WIB
Logo baru MotoGP baru saja diperkenalkan, memiliki makna yang sangat luas karena terinspirasi dari banyak hal
20 November 2024, 15:00 WIB
Toyota bakal lakukan efisiensi imbas kenaikan PPN menjadi 12 persen yang berdampak pada peningkatan biaya produksi