Komparasi Denza D9 dan Toyota Alphard HEV, Selisih Rp 700 Jutaan

Ada selisih Rp 700 jutaan antara mobil listrik Denza D9 dan Toyota Alphard hybrid, simak perbandingannya

Komparasi Denza D9 dan Toyota Alphard HEV, Selisih Rp 700 Jutaan

Kedua model ini punya pelek yang tampil dengan desain unik dan memperkuat kesan mewah serta premium pada mobil.

Soal dimensi, ukuran P x L x T Toyota Alphard HEV adalah 5.010 mm x 1.850 mm x 1.945 mm, wheelbase 3.000 mm. Sedangkan Denza D9 lebih panjang di 5.250 m x 1.960 mm x 1.920 mm dan wheelbase 3.110 mm.

Karakter tegas pada fasia tetap diterapkan pada bagian belakang. Lampu belakang Alphard menggunakan desain garis horizontal bertumpuk, Denza D9 bermotif panah dan ada LED bar berukuran tipis di bagian tengah.

2. Mesin, performa dan fitur keselamatan

Denza D9 merupakan mobil listrik murni sehingga menggunakan baterai dan motor elektrik. Baterai LFP-nya berkapasitas 103,3 kWh yang dapat menunjang perjalanan 600 km dalam satu kali pengisian daya.

Pakai motor elektrik permanent magnet synchronous motor, Denza D9 diklaim dapat menghasilkan tenaga 308 hp dan torsi puncak 360 Nm. 

Kalau Toyota Alphard HEV dibekali mesin A25A-FXS 2.500 cc bertenaga 187 hp dan torsi 239 Nm.

Bicara soal fitur keselamatan, Alphard HEV sudah menggunakan TSS 3.0 (Toyota Safety Sense) mencakup berbagai fungsi untuk menjaga keamanan berkendara misalnya Lane Tracing Assist sampai Automatic High Beam.

Denza D9 juga punya fitur ADAS (Advanced Driver Assistance System) level dua tetapi sudah didukung LiDAR (Light Detection and Ranging) dengan akurasi tinggi, kamera dan sensor-sensor.

Masuk ke interior area baris kedua Denza D9 maupun Toyota Alphard HEV telah menggunakan captain seat yang bisa disesuaikan secara elektrik.

Komparasi Denza D9 dan Toyota Alphard HEV
Photo : Denza

Sektor hiburan Alphard HEV ditunjang speaker JBL pada 15 titik. Di Denza D9 sistem audio digunakan adalah Dynaudio Hi-Fi tersebar di 14 titik.

3. Harga

Denza D9 dijual dengan banderol kompetitif yakni Rp 950 jutaan on the road Jakarta. Selisih Rp 700 jutaan dari Toyota Alphard Hybrid (HEV) yang dipasarkan Rp 1,71 miliar. 


Terkini

news
SIM Keliling Bandung

Lokasi SIM Keliling Bandung 8 Januari 2026, Jangan Salah Jadwal

SIM keliling Bandung hari ini beroperasi sejak pagi, jadi pastikan Anda tidak telat ketika menyambanginya

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 8 Januari 2026, Ini Daftar Lokasinya

Ganjil genap Jakarta digelar pada puluhan ruas jalan utama untuk atasi kemacetan lalu lintas di Ibu Kota

news
SIM Keliling Jakarta Beroperasi Hari Ini, Cek Lokasinya

Biaya dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 8 Januari 2026

SIM keliling Jakarta tidak ada dispensasi keterlambatan, pastikan tepat waktu memperpanjang masa berlaku

mobil
BMW

BMW Sematkan Voice Command Baru, Seperti Ngobrol dengan Manusia

BMW menyematkan Intelligent personal assistant baru di iX3 yang terintegrasi dengan ekosistem milik Amazon

mobil
Mobil Listrik

Tren Mobil Listrik 2026 Diyakini Redup Tanpa Kepastian Insentif

Insentif mobil listrik dari pemerintah jadi salah satu daya tarik, namun belum ada kepastian di 2026

otopedia
kepadatan energi baterai

Mengenal Kepadatan Energi Baterai pada Mobil dan Motor Listrik

Kepadatan energi baterai pada sebuah EV menawarkan beberapa keunggulan, seperti efisiensi biaya yang diperlukan

mobil
Toyota

Karyawan Toyota Diminta WFH Imbas Presiden Venezuela Ditangkap

Toyota memastikan para staf ekspatriat mereka di Venezuela dalam kondisi aman usai kejadian belakangan ini

motor
Verge TS Pro

Verge TS Pro, Motor Listrik Pengguna Solid State Battery Pertama

Motor listrik Verge TS Pro akan mulai dijual untuk konsumen di Amerika Serikat dengan harga Rp 501,7 jutaan