Intip Spesifikasi Citroen C3 Pesaing Toyota Raize

Berikut ini spesifikasi Citroen C3, SUV kompak yang baru saja diperkenalkan kepada masyarakat pada Rabu (7/12).

Intip Spesifikasi Citroen C3 Pesaing Toyota Raize

TRENOTO – Citroen resmi kembali ke Indonesia di bawah payung Indomobil Group. Memulai kembali bisnisnya di Tanah Air, pabrikan otomotif asal Prancis ini memboyong tiga modelnya untuk pasar Indonesia.

Salah satu model unggulan Citroen adalah C3. Pesaing Raize ini dibanderol di angka Rp200 jutaan dan sudah bisa dipesan.

Aswin, Product Trainer Indomobil Group mengatakan keunggulan Citroen C3 terletak pada pilihan kombinasi warna serta desainnya. Menurutnya C3 cocok digunakan untuk beragam medan jalan khususnya di Indonesia.

“Kombinasi warna yang atraktif bisa merefleksikan karakter konsumen. Ada beberapa kombinasi. Dari desain, compact namun juga seperti crossover serta ground clearance yang cukup tinggi,” ucap Aswin di sela acara Citroenizing 3, Rabu (7/12).

Berikut ini spesifikasi Citroen C3.

Dari sisi eksterior, bagian grill depannya terlihat menarik karena lambangnya menyatu dengan uliran chrome yang membentang horizontal. Ini membuatnya berbeda dari pabrikan lain, umumnya menyematkan lambang tidak menyatu dengan komponen grill.

Menggunakan pilihan warna two tone C3 terlihat segar dengan paduan warna putih dan aksen oranye di area fog lamp, reflektor bagian belakang dan spion. Warna oranye tersebut juga digunakan sebagai warna dasar atap mobil.

Photo : TrenOto

Untuk diketahui, spion C3 hanya bisa diatur secara manual. Saat tidak dipakai pemilik juga harus melipat spion sendiri karena tidak ada opsi power-folding.

Walaupun headlight masih menggunakan halogen, desainnya minimalis berukuran kecil membuat C3 terlihat lebih garang. Kemudian tambahan roof rail dan aksen hitam di area bawah juga menambah kesan sporti pada mobil ini. 

Fog lights C3 menggunakan lampu halogen. Sedangkan DRL (Daytime Running Light) SUV kompak ini sudah menggunakan lampu LED.

Di bagian ban terlihat pelek Citroen C3 terlihat elegan menggunakan alloy wheel berukuran 15 inci. 

Beranjak ke bagian dalam, interiornya dilengkapi aksen berwarna oranye tua di area dasbor dan karpet mobil. Di bagian tengah ada layar touch screen berukuran 10 inci yang terintegrasi bluetooth, Apple Car Play dan Android Auto.

Layar smartphone juga bisa ditampilkan pada layar tersebut atau wireless MirrorLink. Selain itu tersedia juga soket pengisian daya serta opsi quick charge.

Baca juga: Citroen Bawa Tiga Model ke Indonesia, Harga Mulai Rp200 Jutaan

Berbeda dengan kebanyakan mobil keluaran baru, Citroen C3 belum menggunakan keyless entry start. Namun fitur lain seperti auto door locking serta automatic locking kendaraan bisa dinikmati pemilik C3.


Terkini

mobil
BMW

BMW Sematkan Voice Command Baru, Seperti Ngobrol dengan Manusia

BMW menyematkan Intelligent personal assistant baru di iX3 yang terintegrasi dengan ekosistem milik Amazon

mobil
Mobil Listrik

Tren Mobil Listrik 2026 Diyakini Redup Tanpa Kepastian Insentif

Insentif mobil listrik dari pemerintah jadi salah satu daya tarik, namun belum ada kepastian di 2026

otopedia
kepadatan energi baterai

Mengenal Kepadatan Energi Baterai pada Mobil dan Motor Listrik

Kepadatan energi baterai pada sebuah EV menawarkan beberapa keunggulan, seperti efisiensi biaya yang diperlukan

mobil
Toyota

Karyawan Toyota Diminta WFH Imbas Presiden Venezuela Ditangkap

Toyota memastikan para staf ekspatriat mereka di Venezuela dalam kondisi aman usai kejadian belakangan ini

motor
Verge TS Pro

Verge TS Pro, Motor Listrik Pengguna Solid State Battery Pertama

Motor listrik Verge TS Pro akan mulai dijual untuk konsumen di Amerika Serikat dengan harga Rp 501,7 jutaan

mobil
Hyundai New Creta Alpha

Hyundai New Creta Alpha Meluncur, Ada Tambahan Power Tailgate

SUV Hyundai New Creta Alpha ditawarkan Rp 455 juta, lebih rendah dari varian lain seperti dan N Line

mobil
Mazda EZ-6

Mobil Listrik Mazda EZ-6 Diduga Tes Jalan, Segera Dipasarkan

Sinyal kedatangan Mazda EZ-6 sudah semakin kuat, produk ini akan memanaskan persaingan pasar mobil listrik

mobil
iCar V23

iCar V23 Peroleh Nilai Sempurna Tes Tabrak ASEAN NCAP

Segera meluncur di Indonesia, mobil listrik iCar V23 telah diuji tingkat keamanannya oleh ASEAN NCAP