Perputaran Uang Judi Online Setara 1,2 Juta Hyundai Tucson Hybrid
21 November 2024, 21:00 WIB
Tersedia beragam pilihan kendaraan roda empat, konsumen juga perlu melirik rekomendasi mobil diesel di Indonesia
Oleh Dian Tami Kosasih
TRENOTO – Standar emisi Euro 4 di Indonesia akan mulai diterapkan pada kendaraan dengan mesin diesel mulai 7 April 2022. Terdapat beberapa pilihan model kendaraan diesel yang dijual oleh beberapa Agen Pemegang Merek (APM).
Untuk lebih jelasnya, TrenOto telah merangkum rekomendasi mobil diesel pada Maret 2022, berikut ulasannya.
Terdapat pilihan mesin diesel, rekomendasi pertama jatuh pada Toyota Fortuner. Dari sisi jantung pacu, mobil ini memiliki mesin berkode 1GDFTV dengan kapasitas 2.800 cc yang mampu menyemburkan tenaga hingga 201 hp dan torsi 499,1 Nm.
Tak hanya satu pilihan, mesin diesel pada mobil pabrikan Jepang ini juga tersedia di kapasitas 2.400 cc. Khusus model ini, tenaga yang mampu dihasilkan mencapai 147 hp dan torsi puncak 400 Nm.
Terkait harga, Fortuner diesel dibanderol mulai Rp524.1 juta hingga Rp687 juta.
Masih dari pabrikan Toyota, rekomendasi selanjutnya terdapat Kijang Innova. Berada di segmen MPV, mobil ini mendapatkan mesin 2.400 cc yang mampu menyemburkan tenaga hingga 146.9 hp dan torsi puncak 359.9 Nm.
Tersedia tiga pilihan varian, harga mobil ini berada di angka Rp375.4 juta hingga Rp450.1 juta.
Selanjutnya terdapat Mitsubishi Pajaero Sport. Tersedia beberapa varian, terdapat pilihan mesin diesel 2.500 cc yang mampu menyemburkan tenaga hingga 134 hp dan torsi puncak 324 Nm.
Khusus untuk varian Dakar dan Dakar Ultimate dibenamkan mesin diesel 2.400 cc yang mampu menghasilkan tenaga 178 hp dan torsi maksimal 30 Nm.
Tak hanya itu, mobil di segmen SUV ini memiliki pilihan penggarak 4x2 dan 4x4. Harga yang ditawarkan untuk model ini berada di angka Rp535.8 juta hingga Rp701.7 juta.
Rekomendasi selanjutnya terdapat mobil penumpang Isuzu MU-X. Memiliki tagline rajanya diesel, mobil ini disematkan mesin 1.900 cc yang mampu menyemburkan tenaga tertinggi 147,9 hp dan torsi puncak 350 Nm.
Diimpor langsung dari Thailand, mobil 4x4 ini memiliki banderol Rp559.8 juta.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
21 November 2024, 21:00 WIB
20 November 2024, 07:00 WIB
19 November 2024, 15:00 WIB
15 November 2024, 22:00 WIB
15 November 2024, 20:00 WIB
Terkini
22 November 2024, 17:00 WIB
Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6
22 November 2024, 16:16 WIB
BAIC BJ40 Plus dengan aksesoris lengkap hadir meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)
22 November 2024, 15:37 WIB
Hadir perdana di pameran GJAW 2024, ini tampilan dua mobil listrik Zeekr yang bakal dipasarkan di RI
22 November 2024, 13:00 WIB
PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut
22 November 2024, 11:52 WIB
GJAW 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan mulai 22 November-1 Desember 2024, diramaikan 80 peserta
22 November 2024, 11:00 WIB
HMID mengaku akan meluncurkan mobil listrik baru di Desember 2024, kemungkinan adalah Hyundai Kona N Line
22 November 2024, 10:00 WIB
Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut
22 November 2024, 10:00 WIB
Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan