Test Drive BYD Atto 3, SUV Listrik Bertabur Fitur dan Gimmick

BYD Atto 3 merupakan pilihan yang menarik bagi masyarakat yang tengah mencari mobil listrik nan andal

Test Drive BYD Atto 3, SUV Listrik Bertabur Fitur dan Gimmick
Rating Trenoto :

Berlimpah fitur mutakhir yang memanjakan

Damper suspensi agak keras

KatadataOTO – BYD Atto 3 masuk ke Indonesia sebagai SUV bertampang maskulin dan menawarkan berbagai fitur terkini. Sehingga konsumen akan dimanjakan sepanjang perjalanan ketika menggunakan.

Sebagai pendatang baru di Tanah Air BYD juga menyematkan beberapa gimmick yang berbeda dari para manufaktur lain. Walhasil terdapat kesan menyenangkan ketika mengendarai mobil listrik China tersebut.

KatadataOTO berkesempatan untuk mencoba BYD Atto 3 dari Bandung ke Jakarta. Sebelumnya kami juga sempat berkeliling kota Kembang dan menyambangi sejumlah destinasi ikonik.

Dikarenakan waktu dari pihak penyelenggara cukup terbatas sehingga pengujian tidak bisa terlalu maksimal. Namun paling tidak bermacam fitur hingga pengalaman di balik kemudi, penumpang depan sampai belakang tidak terlewat.

BYD Atto 3
Photo : Istimewa

Eksterior BYD Atto 3

Secara tampilan mobil listrik satu ini menawarkan kesan maskulin. Tarikan garis bodi nan melandai dipadukan dengan tekukan minimalis di bagian samping.

Meskipun mengeluarkan karakter maskulin namun tidak menutup kemungkinan BYD Atto 3 mampu memikat kaum hawa. Terbukti belakangan cukup banyak wanita yang berada di balik setir SUV berwujud garang.

“BYD Atto 3 memang terlihat maskulin. Tapi sebenarnya sekarang ibu-ibu juga tidak ingin dibilang manja dan senang dianggap kuat,” kata Bobby Bharata, Head of Product BYD Motor Indonesia beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut dikatakan bahwa konsumen wanita terkadang tidak terlalu suka dengan mobil yang terlalu manja. Atas dasar itulah BYD percaya produk mereka bisa diterima kaum hawa.

Tentu dalam hal pencahayaan BYD Atto 3 sudah mengandalkan teknologi LED seluruhnya. Menambah citra modern pada kendaraan asal negeri tirai bambu tersebut.


Terkini

otosport
Aprilia

Aprilia Diyakini Menjadi Ancaman Serius Bagi Ducati di MotoGP 2026

Aprilia disebut telah melakukan banyak kemajuan, sehingga bisa membuat Bezzecchi tampil kompetitif di MotoGP

mobil
Honda City Hatchback

City Hatchback Tak Lagi Disuplai ke Diler, Honda Buka Suara

Terpantau sejak Agustus 2025, Honda City Hatchback sudah tak lagi disuplai ke diler dan stoknya mulai kosong

mobil
BYD

BYD Punya Sub Merek Baru, Tawarkan Mobil buat Armada Taksi

BYD memisahkan model-model yang akan ditawarkan sebagai mobil penumpang dan komersial untuk armada taksi

mobil
Mobil Cina

BYD Jadi Merek Mobil Cina Terlaris di 2025, Jual 44 Ribu Unit

BYD, Wuling dan Chery menjadi tiga besar merek mobil Cina dengan penjualan retail terbanyak tahun lalu

mobil
PHEV Chery

Ekspor Mobil Listrik Cina Bakal Meroket saat Pasar Domestik Lesu

Pasar mobil listrik di Cina diprediksi melambat pada 2026 karena beberapa faktor, seperti penghentian subsidi

otopedia
Honda Super One

Mengenal COE yang Buat Harga Honda Super One Melambung Tinggi

Setiap kendaraan yang mengaspal di jalanan Singapura, termasuk Honda Super One wajib mempunyai dokumen COE

mobil
Ekspor Suzuki

Suzuki Optimis Ekspor 40 Ribu Kendaraan di 2026

Suzuki bakal terus meningkatkan jumlah ekspor mereka di 2026 meski beberapa negara mengeluarkan kebijakan baru

news
Rekayasa lalu lintas

Awas Macet, Ada Rekayasa Lalu Lintas Saat Pembongkaran Tiang Monorel

Pemerintah bakal lakukan rekayasa lalu lintas saat pembongkaran tiang monorel yang dilakukan saat malam hari