Seluruh Logistik MotoGP Mandalika 2025 Telah Tiba di Lombok

Logistik tim balap MotoGP Mandalika 2025 sudah tiba di Lombok, NTB untuk menjalani balapan pekan nanti

Seluruh Logistik MotoGP Mandalika 2025 Telah Tiba di Lombok

KatadataOTO – Setelah MotoGP Jepang 2025, perhatian kini mulai berpindah ke Indonesia. Pasalnya balapan berikutnya bakal diselenggarakan di sirkuit Mandalika.

Seluruh logistik dari yang dibutuhkan pun dikabarkan telah tiba di Sirkuit Pertamina Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB). Sehingga semua tim balap bisa melakukan persiaapan dengan cukup matang.

"Sebanyak 183 ton kargo logistik tiba pada Senin (29/9) pukul 21.17 WITA dan Selasa (30/9) pukul 00.43 WITA, menggunakan pesawat Qatar Airways Cargo Boeing 777 dengan nomor penerbangan QR8342 serta QR8356," ungkap Aidhil Philip Julian, General Manager PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Lombok.

Ia mengatakan kargo yang diterbangkan dari Narita, Jepang tersebut berisi kendaraan serta suku cadang tim balap MotoGP. Pada tahun ini, sedikitnya bakal ada lima penerbangan kargo logistik MotoGP melalui Bandara Lombok dengan total muatan sekitar 391 ton.

Persiapan MotoGP Mandalika 2025
Photo : MGPA

Setelah proses penurunan seluruh logistik langsung diangkut dengan truk kargo menuju Sirkuit Mandalika. Seluruh logistik MotoGP ini ditangani oleh Injourney Aviation Services.

Setelah dua penerbangan tersebut, masih ada tiga penerbangan tambahan dari Narita yang tiba di Lombok. Seluruhnya menggunakan Qatar Airways Cargo Boeing 777 sehingga lalu lintas udara semakin sibuk.

“Bandara Lombok memastikan seluruh proses penanganan kargo MotoGP berjalan lancar. Dari sisi infrastruktur, fasilitas dan personel, kami siap mendukung kelancaran operasional sekaligus menyukseskan penyelenggaraan MotoGP di Sirkuit Mandalika,” tegasnya.

Perlu diketahui bahwa ajang MotoGP Mandalika digelar pada 3-5 Oktober 2025 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB). Meski memiliki lintasan yang dinilai indah, tetapi sampai berita ini dibuat tiket masih belum terjual habis.

Menanti Marquez Pecahkan ‘Kutukan’ Sirkuit Mandalika Tahun Ini
Photo : X @DucatiCorse

Injourney Tourism Development Corporation (ITDC) menyatakan penjualan tiket ajang MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada 3-5 Oktober 2025 telah mencapai 87 persen dari total tiket yang disiapkan.

"Penjualan tiket saat ini terus bergerak dan data sementara mencapai 87 persen," tegas Troy Warokka, Direktur Operasi ITDC dilansir Antara (01/10).


Terkini

mobil
Wholesales Mobil Listrik Oktober 2025, Tembus 13 Ribu Unit

Wholesales Mobil Listrik Oktober 2025, Tembus 13 Ribu Unit

BYD Atto 1 paling banyak memberikan kontribusi, mendongkrak wholesales mobil listrik sepanjang Oktober 2025

news
Operasi Zebra 2024 Siap Digelar, Catat Tanggalnya

Simak Pelanggaran yang Diincar Polisi saat Operasi Zebra 2025

Kepolisian bakal menggelar Operasi Zebra 2025 dengan beberapa pelanggaran yang menjadi fokus pada kali ini

modifikasi
Yamaha Xmax

GMA Goda Para Pengguna Yamaha Xmax Lewat Stoplamp Baru

GMA Indonesia kembali menelurkan inovasi terbarunya yakni JPA X Vision yang disematkan pada Yamaha Xmax

mobil
Penjualan Mobil

Target Realistis Penjualan Mobil 2025, Tak Akan Tembus 900 Ribu

Pengamat menilai secara matematis target penjualan mobil 900 ribu unit tidak bisa tercapai tahun ini

mobil
GJAW 2025 Tak Selalu Bawa Dampak Positif, Perlu Peran Pemerintah

GJAW 2025 Dinilai Tidak Bisa Diandalkan Dongkrak Penjualan

Para pabrikan tidak boleh berharap banyak dengan penyelenggaraan GJAW 2025 buat menggairahkan pasar mobil baru

mobil
Fuso di GIIAS 2025

Penjualan Truk Oktober 2025, Tumbuh Pada Kuartal Terakhir

Penjualan truk Oktober 2025 berhasil mengalami pertumbuhan bila dibandingkan pencapaian di bulan lalu

mobil
Penjualan mobil pikap

Penjualan Mobil Pikap Oktober 2025, Kembali Tumbuh

Penjualan mobil pikap Oktober 2025 di Indonesia berhasil mencatat angka tertinggi dalam 10 bulan terakhir

news
Jelang Akhir Pekan SIM Keliling Bandung Bisa Ditemui di BPR KS

Jelang Akhir Pekan SIM Keliling Bandung Bisa Ditemui di BPR KS

Beberapa hari sebelum akhir pekan, SIM keliling Bandung bisa ditemui di dua lokasi oleh para pengendara