MotoGP Mandalika 2024 Rampung, Catat Jadwalnya di Tahun Depan
30 September 2024, 21:30 WIB
Para pembalap memborong tiket MotoGP Mandalika 2023 untuk diberikan kepada penggemarnya agar datang langsung
Oleh Satrio Adhy
TRENOTO – Gelaran MotoGP Mandalika 2023 tinggal menunggu waktu. Penjualan tiketnya pun sudah dibuka sejak beberapa hari lalu.
Bahkan Jamaluddin Malady selaku Kepala Dinas Pariwisata NTB mengklaim kalau tiket MotoGP Mandalika 2023 telah laku terjual sebanyak 80 persen.
Dia menuturkan kalau sebagian diborong para pembalap MotoGP 2023. Mereka membeli tiket kelas Premium Grandstand A serta B.
Hal itu dilakukan guna diberikan kepada para penggemar mereka. Alasannya agar aksi Francesco Bagnaia dan kawan-kawan dapat disaksikan secara langsung oleh fans setia yang berasal dari berbagai negara.
“Buat tiket Premium Grandstand A dan B yang ada di depan garis start sudah diborong para pembalap untuk diberikan ke pendukung mereka,” ujar Jamaluddin di Antara, Rabu (26/7).
Dia pun menyambut gembira hal positif tersebut. Pasalnya bakal berdampak pada peningkatan kunjungan pariwisata juga ekonomi di sekitar Sirkuit Mandalika.
“Jelas pasti berdampak terutama untuk ekonomi maupun pariwisata kita, mulai dari akomodasi, hotel sampai transportasi,” tegasnya.
Sebagai informasi, tiket MotoGP Mandalika 2023 dijual dalam beberapa kategori, yakni General Admission, Regular Grandstand, Premium Grandstand, Premiere Class dan Deluxe Class.
Nah buat membelinya juga bisa dilakukan melalui sejumlah platform. Mulai dari MyPertamina, Livin by Mandiri, Tiketapasaja.com, Tiket.com, Mytours, Bookmyshow sampai Platinum Group.
Harga tiket MotoGP Mandalika diturunkan dari seri sebelumnya. Hal itu dilakukan guna menyesuaikan animo penonton.
Seperti dilontarkan Priandhi Satria Direktur Utama MGPA (Mandalika Grand Prix Association). Sebab ia berpendapat kalau MotoGP Mandalika 2022 yang jadi edisi perdana membuat ketertarikan masyarakat sangat tinggi.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
30 September 2024, 21:30 WIB
27 September 2024, 21:00 WIB
27 September 2024, 09:13 WIB
26 September 2024, 22:00 WIB
26 September 2024, 07:00 WIB
Terkini
16 Oktober 2024, 20:00 WIB
Ada dua model produksi Wuling, berikut sejumlah mobil milik Veronica Tan calon menteri Prabowo Subianto
16 Oktober 2024, 19:01 WIB
Pemberlakuan tarif impor EV oleh Uni Eropa membuat BYD lakukan ekspansi lewat pembangunan pabrik di luar China
16 Oktober 2024, 18:00 WIB
Chery menyebut kalau mobil listrik Omoda E5 cukup diminati oleh konsumen, sebab terjual sampai ribuan unit
16 Oktober 2024, 17:00 WIB
Untuk denda tilang Operasi Zebra 2024 yang paling murah adalah Rp 250 ribu dan termahal di angka Rp 1 juta
16 Oktober 2024, 16:00 WIB
Beberapa kasus terjadi Florida, mobil listrik terbakar saat baterainya terpapar air laut sehingga pemilik harus waspada
16 Oktober 2024, 15:00 WIB
Insentif mobil hybrid ternyata masih ditunggu berbagai manufaktur otomotif di Indonesia, termasuk BYD
16 Oktober 2024, 14:00 WIB
Terdapat beberapa pertimbangan ketika Mazda ingin menambah diler baru untuk melayani masyarakat di Indonesia
16 Oktober 2024, 12:03 WIB
Jadi pendatang baru di pasar pikap, Toyota Hilux Rangga disebut memiliki beberapa keunggulan untuk bersaing