Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia Kalahkan Pembalap Tuan Rumah

Francesco Bagnaia berhasil memenangkan MotoGP Catalunya 2024 setelah mengalahkan Martin dan Marc Marquez

Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia Kalahkan Pembalap Tuan Rumah

KatadataOTOFrancesco Bagnaia berhasil mengibarkan bendera Italia di MotoGP Catalunya 2024. Rider Ducati tersebut mengalahkan pembalap tuan rumah dalam ajang yang berlangsung Sirkuit Barcelona, Minggu (26/5).

Sementara Jorge Martin sukses mengamankan posisi kedua. Selanjutnya Marc Marquez harus puas di urutan ketiga.

Lalu Aleix Espargaro gagal mengulangi hasil apik pada MotoGP Catalunya. Dia menyelesaikan balapan di tangga keempat.

Terakhir Raul Fernandez melengkapi posisi lima besar MotoGP Catalunya 2024. Ia berhasil mengungguli Fabio Di Giannantonio yang menempati urutan keenam.

Francesco Bagnaia Berhasil Tekuk Marquez di MotoGP Qatar 2024
Photo : MotoGP

Di sisi lain hasil manis di Barcelona merupakan kemenangan ketiga Francesco Bagnaia pada musim ini. Sehingga dapat kembali memanaskan perburuan gelar juara dunia

Jalannya Balapan MotoGP Catalunya 2024

Bagnaia sejatinya mampu menunjukan kualitas sebagai juara dunia MotoGP 2023. Sejak awal balapan sudah melesat meninggalkan para lawan.

Dimulai saat melahap tikungan pertama setelah meninggalkan garis Start. Dia mengambil alih posisi pimpinan balap dari Aleix Espargaro.

Pasalnya Espargaro harus merosot ke posisi lima. Dia disalip oleh Pedro Acosta, Jorge Martin sampai Brad Binder.

Di sisi lain ketika sedang asik memimpin balapan, tempat Bagnaia sempat direbut oleh Acosta. Akan tetapi Rider berdarah Italia mampu memberi perlawanan.

Mimpi buruk bagi Acosta pun terjadi ketika tengah memberi perlawanan sengit buat Martin. Ia terjatuh saat bermanuver di tikungan ke-10.

Membuat Bagnaia bisa memperbaiki posisi dan menempel Martin. Keduanya lantas terlibat pertarungan sengit selama beberapa putaran.

Sampai pada lap ke-18, Bagnaia mampu menyalip Martin di tikungan lima. Ia mulai meninggalkan sang rival dengan keunggulan 0,6 detik.

Di saat bersamaan, Marc Marquez yang mengawali dari urutan ke-14 pelan-pelan mulai memberi tekanan ke kompetitor di depannya. Hingga akhirnya ia dan Aleux memperebutkan urutan ketiga.


Terkini

mobil
Koleksi Mobil Veronica Tan, Calon Menteri Prabowo Subianto

Ini Koleksi Mobil Veronica Tan, Calon Menteri Prabowo Subianto

Ada dua model produksi Wuling, berikut sejumlah mobil milik Veronica Tan calon menteri Prabowo Subianto

mobil
Ekspansi Pabrik Jadi Siasat BYD Hadapi Tarif Impor EV Uni Eropa

Ekspansi Pabrik Jadi Siasat BYD Hadapi Tarif Impor EV Uni Eropa

Pemberlakuan tarif impor EV oleh Uni Eropa membuat BYD lakukan ekspansi lewat pembangunan pabrik di luar China

mobil
Harga Omoda E5

Chery Sebut Omoda E5 Sudah Terjual 3.700 Unit di Indonesia

Chery menyebut kalau mobil listrik Omoda E5 cukup diminati oleh konsumen, sebab terjual sampai ribuan unit

news
Simak Daftar Denda Tilang Operasi Zebra 2024, Termurah Segini

Cek Daftar Denda Tilang Operasi Zebra 2024, Termurah Rp 250 Ribu

Untuk denda tilang Operasi Zebra 2024 yang paling murah adalah Rp 250 ribu dan termahal di angka Rp 1 juta

mobil
Mobil listrik terbakar

Mobil Listrik Terbakar Karena Baterai Terpapar Air Laut

Beberapa kasus terjadi Florida, mobil listrik terbakar saat baterainya terpapar air laut sehingga pemilik harus waspada

mobil
BYD Shark

BYD Hanya Akan Pasarkan PHEV Jika Ada Subsidi di Indonesia

Insentif mobil hybrid ternyata masih ditunggu berbagai manufaktur otomotif di Indonesia, termasuk BYD

mobil
Alasan Mazda Tambah Diler di Tanah Air saat Penjualan Mobil Lesu

Alasan Mazda Tambah Diler di Tanah Air saat Penjualan Mobil Lesu

Terdapat beberapa pertimbangan ketika Mazda ingin menambah diler baru untuk melayani masyarakat di Indonesia

mobil
Toyota Hilux Rangga

Modal Toyota Hilux Rangga Bersaing di Pasar Pikap

Jadi pendatang baru di pasar pikap, Toyota Hilux Rangga disebut memiliki beberapa keunggulan untuk bersaing