Dua Rookie Lengkapi Formasi Pembalap MotoGP 2026
02 Januari 2026, 20:22 WIB
Marc Marquez mendapat dukungan penuh dari Federal Oil untuk bisa merebut gelar juara dunia MotoGP 2024
Oleh Denny Basudewa
KatadataOTO – Federal Oil kembali memberikan apresiasi kepada Marc Marquez. Hal tersebut dilakukan setelah pembalap berjuluk The Baby Alien meraih prestasi di MotoGP Catalunya 2024.
Mantan joki andalan Honda ini secara konsisten menunjukkan daya juang tinggi di lintasan balap. Marquez berhasil meraih dua podium baik pada sesi Sprint maupun Race.
Hasil manis di atas didapatkan tidak mudah. Dikarenakan pemilik nomor start 93 harus memulai lomba dari urutan 14.
“Federal Oil terus berharap dan memberikan dukungan penuh kepada Marc dan Alex. Agar fokus di pertengahan musim MotoGP 2024 untuk persaingan titel juara dunia yang semakin ketat,” kata Rommy Averdy Saat, Market Development General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI) dalam siaran pers (27/05).
Ia juga menyoroti penampilan Marquez bersaudara di depan para penggemar setia di sirkuit Catalunya, Barcelona. Hal itu menjadi suntikan semangat lebih sehingga bisa menorehkan prestasi.
Konsistensi Marc untuk naik podium selaras dengan Federal Oil. Produsen pelumas tersebut berkomitmen guna menghasilkan pelumas dan layanan terbaik.
Sehingga memberikan kenyamanan bagi para pengendara di Tanah Air.
Seperti diketahui bahwa Marc memulai balapan di MotoGP Catalunya dari barisan tengah. Namun kemampuan Baby Alien berbuah podium 2 pada sesi Sprint.
Lalu pada sesi Race di Minggu, sang kakak mengalahkan Aleix Espargaro demi menempatkan diri di podium ketiga. Sedangkan Alex melintasi garis akhir di urutan 7.
Upaya Marc di MotoGP Catalunya 2024 berbuah jumlah poin menjadi 114. Kini selisih angka dengan Jorge Martin di puncak klasemen sementara hanya 41 poin.
Jarak tersebut sangat terbuka dalam perebutan gelar juara dunia. Terlebih masih ada belasan seri menanti dan ratusan poin masih bisa digasak.
MotoGP Indonesia 2024
Tahun ini untuk ketiga kalinya Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) akan menjadi tuan rumah. Para penggemar di Tanah Air berkesempatan melihat langsung aksi rider kenamaan dunia.
Francesco Bagnaia berhasil mencuri kemenangan di sirkuit Mandalika pada musim lalu. Sedangkan Martin harus menyudahi lomba lebih awal karena terjatuh.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
02 Januari 2026, 20:22 WIB
02 Januari 2026, 11:00 WIB
31 Desember 2025, 07:00 WIB
30 Desember 2025, 17:18 WIB
29 Desember 2025, 18:00 WIB
Terkini
03 Januari 2026, 19:00 WIB
Penjualan mobil dan adopsi NEV didorong melalui pemberian subsidi tukar tambah, berikut skema insentifnya
03 Januari 2026, 17:00 WIB
Dikta Wicaksono memiliki koleksi kendaraan yang cukup menarik digarasinya mulai dari mobil hingga motor klasik
03 Januari 2026, 15:00 WIB
TAM memutuskan mempertahankan harga Toyota Veloz Hybrid agar konsumen semakin tertarik membeli produk mereka
03 Januari 2026, 11:00 WIB
Setidaknya penundaan kebijakan opsen PKB dan BBNKB mampu memberikan dampak positif bagi pasar motor baru
03 Januari 2026, 09:00 WIB
Penjualan mobil listrik BYD di 2025 mencapai 2,26 juta unit lampaui Tesla yang hanya mampu melepas 1,64 juta unit
03 Januari 2026, 07:00 WIB
Mitsubishi Pajero generasi terbaru diyakini jadi bagian dari line up produk anyar pabrikan Jepang itu di 2026
02 Januari 2026, 20:22 WIB
Persaingan baru, rookie Diogo Moreira dan Toprak Razgatlioglu siap meramaikan ajang balap MotoGP 2026
02 Januari 2026, 19:00 WIB
Julian Johan sudah melakukan berbagai persiapan guna berlaga di Rally Dakar 2026, seperti latihan di Maroko