Tips Mengatasi Mur dan Baut Roda Mobil Macet

tips mengatasi mur dan baut yang macet karena karat dan cara pencegahannya

Tips Mengatasi Mur dan Baut Roda Mobil Macet

TRENOTO – Mur dan baut roda mobil bisa macet sehingga susah ketika hendak dibuka karena tidak mendapat perhatian dari sang pemiliknya.

Mur dan baut roda merupakan bagian yang jarang tersentuh, terutama jika tidak mengalami insiden. Terlebih bagian ini bisa sangat kotor apalagi di musim penghujan dan membuat pemilik mobil enggan menyentuhnya.

Namun komponen ini bisa sangat menyusahkan apabila macet dan Anda harus membukanya ketika ban mobil kempis. Adapun pada umumnya jumlah baut pada roda mobil akan semakin banyak seiring besarnya dimensi, hal ini tentunya akan semakin menyulitkan.

Sementara mur dan baut bertugas menjaga roda berotasi secara normal. Dua komponen yang saling berkaitan tersebut juga menjaga agar roda tidak terlepas.

Selain tidak mendapat perawatan yang baik sejak awal pembelian, mur dan baut juga bisa ‘ngambek’ saat pemasangan tidak dilakukan dengan benar. Meskipun terlihat sepele, namun pemasangan juga perlu memiliki teknik khusus.

Pada masa pandemi seperti saat ini, merupakan waktu yang tepat untuk meluangkan waktu mengecek komponen tersebut di atas. Untuk yang terlanjur macet, juga terdapat cara membukanya secara benar.

Penyebab Mur dan Baut Roda Mobil Macet

Sebelum mempelajari cara membukanya, ada baiknya kita kenali dahulu penyebabnya. Hal ini guna membuat konsumen lebih waspada dan meminimalisir risiko.

  • Karat

Reaksi kimia pada logam akibat oksidasi (Redoks) akan menyebabkan korosi yang biasa disebut karat. Karat pada mur dan baut akan membuat keduanya sulit untuk dipisahkan.

Karat bisa terjadi jika pemilik mobil kerap melewatkan proses pembersihan, terutama setelah melewati genangan atau terkena air hujan. Mobil yang kerap parkir di kawasan pesisir juga rentan mengalami mur dan baut macet.

  • Pemasangan

Seperti telah disinggung pada awal tulisan, pemasangan yang tidak benar bisa membuat kedua drat mengalami kerusakan. Pada akhirnya mur dan baut juga susah untuk dipisahkan.

Pada umumnya hal ini terjadi di bengkel pinggir jalan. Bisa juga kejadian ini dikarenakan pemasangan sendiri tanpa kunci torsi dan pengetahuan yang cukup.

  • Salah Ukuran

Mur dan baut yang berukuran kecil sangat mungkin hilang atau paling sering tertukar saat berada di bengkel. Dengan menyematkan komponen yang berbeda ukuran juga bisa membuat keduanya macet dan susah dibuka dikemudian hari.

Kasus ini juga bisa terjadi karena Anda menggunakan baut langka untuk mobil lawas misalnya. Kasus pencurian mungkin terjadi dan dilakukan oleh oknum tidak bertanggung jawab.


Terkini

mobil
DFSK dan Seres

DFSK dan Seres Bawa Mobil Listrik Murah di PEVS 2024

DFSK dan Seres pamerkan dua mobil listrik andalannya di ajang PEVS 2024 dan 1 unit modifikasi Campervan

news
Toyota Eco Youth

Toyota Eco Youth Kembali Digelar, Fokus ke Dekarbonisasi

Toyota Eco Youth ke 13 digelar dengan fokus dekarbonisasi yang belakangan ini menjadi perhatian banyak pihak

news
Mobil Hidrogen

Potensi Penggunaan Mobil Hidrogen di Indonesia Masih Kecil

Meski diklaim punya banyak keunggulan, potensi mobil hidrogen di Indonesia masih kecil karena beberapa alasan

news
Harga BBM Pertamina Mei 2024, Pertamax Bertahan di Hari Buruh

Harga BBM Pertamina Mei 2024, Pertamax Bertahan di Hari Buruh

Pada Rabu (1/5) atau hari buruh nasional, harga BBM Pertamina non subsidi tetap bertahan tidak alami kenaikan

motor
Warna Baru Volta Mandala Dijual Terbatas di PEVS 2024

Warna Baru Volta Mandala Dijual Terbatas di PEVS 2024

Warna baru Volta Mandala, yakni Brilliant Yellow serta Brilliant White dijual terbatas dalam ajang PEVS 2024

modifikasi
Modifikasi Wuling Air ev

Ide Modifikasi Wuling Air ev Kalcer Ada di PEVS 2024

Banyaknya permintaan modifikasi Wuling Air ev di Tanah Air dijawab Tomi Airbrush melalui dua konsep menarik

news
Jadwal dan lokasi SIM keliling Bandung

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung di Hari Buruh Tetap Buka

Beroperasi seperti biasa di dua lokasi berbeda, berikut informasi jadwal SIM keliling Bandung di hari buruh

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta Ditiadakan Saat Hari Buruh

Ganjil genap Jakarta resmi ditiadakan saat peringatan hari buruh sesuai dengan peraturan dari pemerintah