Pabrik CATL di Indonesia Mulai Beroperasi Maret 2026
16 Mei 2025, 16:00 WIB
Berbarengan dengan ajang KTT G20, pameran kendaraan bermotor listrik berbasis baterai digelar di Bali
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – Pameran Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (PKBLBB) 2022 digelar di Nusa Dua, Bali. Sebanyak 28 exhibitor yang terdiri dari motor listrik, mobil listrik, bus listrik, truk listrik hingga kendaraan konversi ikut meramaikan acara.
Adapun acara ini juga melibatkan komponen pendukung kendaraan listrik berbasis baterai. Diselenggarakan pada 11 – 16 November 2022, pameran tersebut juga terdapat program talkshow, test ride dan drive, student showcase dan entertainment.
Digelar berbarengan dengan ajang KTT G20, acara ini dikatakan terbuka dan dapat dihadiri para delegasi negara peserta presidensi. Tidak hanya itu, masyarakat umum juga bisa menyambangi event tersebut.
Pada hari pertama pameran, seminar dan talkshow mengangkat tema Kebijakan Pemerintah Menanggapi Perkembangan Kendaraan Listrik. Adapun Danto Restyawan, Direktur Sarana Transportasi Jalan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementrian Perhubungan menjadi salah satu narasumbernya.
“Dengan adanya kendaraan listrik diharapkan dapat mengurangi polusi. Selain itu data terakhir menunjukkan sekitar 600 triliun rupiah digunakan Pemerintah untuk subsidi BBM,” kata Restyawan dalam siaran resminya (13/11).
Ia menambahkan bahwa jumlah subsidi yang digunakan bisa digunakan untuk hal lain seperti transisi energi. Sehingga masyarakat bisa lebih siap beralih ke kendaraan listrik.
Toyota bZ4X dan Wuling Air ev menjadi bagian dari produsen yang ikut meramaikan gelaran PKBLBB. Seperti diketahui kedua brand mobil tersebut mengirimkan ratusan unit sebagai transportasi para delegasi negara peserta KTT G20 (official partners G20).
Selain dua merek tersebut di atas Alva, Hyundai yang juga menjadi rekanan gelaran G20. Di samping itu terdapat Astra Honda Motor, Bluebird, Braja, DFSK, Elders, Energica, Fuso, Grab, Honda, Isuzu, Lexus, Mobil Anak Bangsa (MAB), Mitsubishi, Nissan, NIU, Optima Integra Tehnika, Percik, PERIKLINDO, PLN, SAG, Selis, Sinarmas, United Bike, Uwinfly, Viar, Volta, serta Zero Motorcycle sebagai partisipan.
Toyota diketahui menyerahkan 41 unit bZ4X sebagai kendaraan resmi KTT G20. Lalu terdapat 300 Wuling Air ev berlivery khusus yang juga bertugas sama.
Adapun pameran dibuka pukul 10.00 – 21.00 WITA dan setiap pengunjung wajib menaati protokol kesehatan yang telah ditetapkan Pemerintah.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
16 Mei 2025, 16:00 WIB
16 Mei 2025, 15:00 WIB
16 Mei 2025, 08:00 WIB
15 Mei 2025, 21:00 WIB
15 Mei 2025, 19:00 WIB
Terkini
17 Mei 2025, 14:58 WIB
Touring perayaan satu dekade Nmax dan JMC diinisiasi Yamaha, libatkan berbagai generasi motor Nmax dan Xmax
17 Mei 2025, 13:00 WIB
Damri siapkan 200 bus listrik baru sebagai armada TransJakarta yang jadi andalan mobilitas warga Ibu Kota
17 Mei 2025, 11:00 WIB
Kehadiran Chery Tiggo 8 CSH mencuri perhatian penggemar otomotif di Indonesia karena harganya terjangkau
17 Mei 2025, 09:00 WIB
Bakal fokus mempersiapkan kehadiran DST Concept, Mitsubishi masih belum mau luncurkan Xpander Hybrid di RI
17 Mei 2025, 07:15 WIB
Penjualan Mitsubishi tahun fiskal 2024 kembali turun, Xpander pun berhasl menjadi penyelamat perusahaan
16 Mei 2025, 21:00 WIB
Toyota Indonesia gelar pendampingan TEY di Sumatera Barat untuk mematangkan visi dan misi proposal proyek lingkungan
16 Mei 2025, 20:22 WIB
PT MMKSI resmi meluncurkan versi terbaru Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross hari ini, simak daftar harganya
16 Mei 2025, 18:00 WIB
Toyota bZ4X Touring atau bZ Woodland punya dimensi sedikit lebih panjang dan tampilannya semakin sporti