Dishub DKI Uji Coba Rekayasa Lalu Lintas di Simpang Santa

Dishub DKI gelar uji coba rekayasa lalu lintas di simpang Santa untuk mengurangi kepadatan kendaraan

Dishub DKI Uji Coba Rekayasa Lalu Lintas di Simpang Santa

TRENOTO – Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta melakukan uji coba rekayasa lalu lintas untuk mengurangi kepadatan lalu lintas. Pelaksanaannya digelar di lampu merah Santa atau persimpangan Jalan Wijaya 1, Jalan Wolter Monginsidi dan Jalan Suryo.

Uji coba dilakukan pada 5 – 12 April 2023 dan akan berlaku untuk semua jenis kendaraan. Syafrin Liputo, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta optimis langkah ini dapat mengurangi kemacetan di lokasi tersebut.

"Kegiatan uji coba rekayasa lalu lintas di simpang Santa  merupakan program manajemen dan rekayasa lalu lintas yang dilaksanakan dalam rangka penanganan kemacetan di wilayah Provinsi DKI Jakarta," kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo dalam pernyataannya di Jakarta, Rabu.

Photo : TrenOto

Untuk menunjang kegiatan tersebut akan dilakukan penutupan pada persimpangan jalan Wijaya 1,  jalan Wolter Monginsidi  serta jalan Suryo (Traffic Light Santa).

Nantinya kendaraan dari arah selatan (Jalan Wijaya 1/Antasari) menuju timur (Tendean) dialihkan belok kiri ke Jalan Wolter Monginsidi lalu belok kanan di simpang Jalan Gunawarman lalu ke jalan Senopati, jalan Suryo dan seterusnya.

Baca juga : Ada Rekayasa Lalu Lintas di Patung Kuda untuk Bangun MRT

Atau bisa juga melalui Jalan Prof Dr Sutono terus ke jalan Gunawarman, jalan Senopati, jalan Suryo, dan seterusnya.

Bagi pengguna bus TransJakarta 9 H Rute Cimpedak-Blok M yang saat ini dilakukan uji coba rute Universitas Indonesia - Blok M, juga terdapat perubahan rute trayek sebagai berikut:

  1. Rute Blok M - Universitas Indonesia

Blok M - Jalan Sultan Hasanuddin Jalan Trunojoyo - Jalan Gunawarman - Jalan Suryo - Jalan Kapten Tendean - Jalan Gatot Subroto - Jalan Raya Pasar Minggu - Jalan Raya Tanjung Barat - Jalan Raya Lenteng Agung - Universitas Indonesia

  1. Rute Universitas Indonesia - Blok M
Photo : Antara

Universitas Indonesia - Jalan Lenteng Agung Raya - Jalan Raya Tanjung Barat - Jalan Raya Pasar Minggu - Jalan Gatot Subroto - Jalan Kapten Tendean - Jalan Wolter Monginsidi - Jalan Trunojoyo - Jalan Panglima Polim - Blok M

Diharapkan kepada masyarakat untuk mematuhi aturan yang sudah ditetapkan agar tidak menyebabkan kepadatan baru.


Terkini

mobil
Penjualan Toyota Global

Penjualan Toyota Global Tahun Fiskal 2023 Cetak Rekor Baru

Penjualan Toyota global tahun fiskal 2023 berhasil menyentuh angka 11 juga unit dan menjadi rekor baru

motor
Varian Honda Stylo 160 yang Paling Laku di Jakarta, Ini Harganya

Varian Honda Stylo 160 yang Paling Laku di Jakarta, Ini Harganya

Menurut PT Wahana Makmur Sejati, Honda Stylo 160 berwarna Royal Green paling dicari konsumen di Jakarta

otosport
Klasemen MotoGP 2024: Francesco Bagnaia Tempel Jorge Martin

Klasemen MotoGP 2024: Francesco Bagnaia Tempel Jorge Martin

Francesco Bagnaia berhasil memperbaiki posisinya di klasemen MotoGP 2024 usai meraih kemenangan di Spanyol

news
Jadwal dan Lokasi SIM keliling Bandung hari ini

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 29 April 2024

Fasilitas SIM keliling Bandung kembali beroperasi seperti biasa awal pekan ini, berikut jadwal dan lokasinya

news
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Akhir April 2024

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Jakarta Akhir April 2024

Terdapat lima lokasi SIM Keliling Jakarta yang beroperasi hari ini buat melayani kebutuhah warga Ibu Kota

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 29 April 2024, Ketat di Akhir Bulan

Ganjil Genap Jakarta 29 April 2024 digelar dengan ketat guna menghindari terjadinya kemacetan lalu lintas

otosport
MotoGP Spanyol 2024

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia dan Marquez Naik Podium

Francesco Bagnaia merajai MotoGP Spanyol 2024, dia mencatatkan kemenangan tiga kali berturut-turut di Jerez

mobil
BYD

BYD Masih Enggan Ungkap Jumlah SPK, Diklaim Lebihi Ekspektasi

Sejak pertama meluncur di Februari 2024 BYD masih enggan ungkap jumlah SPK, peminat merata untuk ketiga model