Dishub DKI Jakarta Sebut Tidak Ada Kenaikan Harga Tiket Bus Ekonomi

Dishub DKI jakarta pastikan tidak ada kenaikan harga tiket bus kelas ekonomi di sejumlah terminal Ibu Kota

Dishub DKI Jakarta Sebut Tidak Ada Kenaikan Harga Tiket Bus Ekonomi

TRENOTO – Jelang musim mudik Lebaran 2023 masyarakat mulai mencari tiket bus untuk pulang ke kampung halaman. Hal itu terlihat di terminal-terminal di Jakarta.

Oleh karenanya Dishub (Dinas Perhubungan) DKI Jakarta memastikan tidak ada kenaikan harga tiket bus kelas ekonomi. Jadi masyarakat bisa mendapatkannya dengan banderol normal.

“Harga tiket bus kelas ekonomi tidak ada kenaikan. Operator menerapkan tarif batas atas, mereka main di rata-rata 50 persen,” ujar Safrin Liputo, Kepala Dishub DKI Jakarta seperti dikutip dari Antara, Senin (10/4).

Photo : TrenOto

Kendati demikian dia tidak menutup kemungkinan kalau bakal ada peningkatan tarif tiket bus. Namun terjadi untuk kelas eksekutif.

Bahkan kalau melebihi ambang batas yang sudah ditentukan izin trayeknya akan dicabut. Hal itu sudah tertuang dalam aturan Ditjen Hubdat (Direktorat Jenderal Perhubungan Darat) serta Kementerian Perhubungan.

“Buat non ekonomi berlaku mekanisme pasar, tapi kami juga menghimbau operator tidak seenaknya menaikan tarif. Tetap memperhatikan kebutuhan masyarakat ingin mudik Lebaran 2023 menggunakan angkutan bus,” pungkasnya.

Selanjutnya Safrin berencana menindak para calo tiket yang biasanya hadir di terminal-terminal jelang Lebaran 2023. Langkah tersebut dilakukan demi memberi kenyamanan kepada masyarakat Ibu Kota.

“Tentu kami bersama jajaran kepolisian terus melakukan upaya sehingga tidak ada calo di terminal,” tegasnya.

Baca Juga: Harga Toyota Avanza Veloz 2015 Bekas Rp140 Jutaan Jelang Lebaran

Sebelumnya berbagai upaya sudah mereka lakukan. Seperti memberlakukan pembelian tiket secara elektronik di Terminal Pulo Gebang.

Jadi calon penumpang bisa mendapatkan tiket memakai Jakarta Electronic Ticketing Bus atau melalui penyedia tiket daring.

“Itu otomatis kita harapkan mengurangi dan meminimalisir adanya calo tiket,” kata Kepala Dishub DKI.

Mudik Gratis Kemenhub

Di sisi lain Kemenhub sudah membuka mudik gratis pada Lebaran 2023. Setidaknya 585 unit bus yang disiapkan untuk mengangkut masyarakat.

Selain itu program ini dilakukan guna menekan angka pengguna sepeda motor pada hari raya nanti sekaligus meminimalisir jumlah kecelakaan oleh pemudik.

Photo : Istimewa

Ditjen Perhubungan Darat menyediakan sebanyak 24.072 kuota yang terdiri dari 18.528 orang dengan 459 bus. Kemudian 5.544 orang pada arus balik menggunakan 126 bus.

Tidak hanya mudik gratis Kemenhub saja dapat dimanfaatkan. Namun ada pengiriman motor secara gratis kuotanya 900 unit roda dua bakal diangkut.


Terkini

motor
Honda Bali optimis hadapi PPN 12 persen

2 Hal yang Buat Honda Bali Optimis Hadapi PPN 12 Persen

PPN 12 persen akan berlaku 2025, Honda Bali optimis bisa pertahankan penjualan berdasarkan 2 hal berikut

news
GJAW 2024

GJAW 2024 Resmi Dibuka, Waktunya Berburu Diskon

GJAW 2024 berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan mulai 22 November-1 Desember 2024, diramaikan 80 peserta

mobil
Hyundai Siapkan Mobil Listrik Baru, Kemungkinan Kona N Line

Hyundai Siapkan Mobil Listrik Baru, Kemungkinan Kona N Line

HMID mengaku akan meluncurkan mobil listrik baru di Desember 2024, kemungkinan adalah Hyundai Kona N Line

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak 22 November 2024

Ganjil genap Puncak 22 November 2024 kembali diterapkan untuk mengatasi kepadatan di kawasan tersebut

mobil
Neta Pertimbangkan Bawa MPV Listrik ke RI Tahun Depan

Neta Pertimbangkan Bawa MPV Listrik ke RI Tahun Depan

Neta akan melakukan studi terlebih dahulu untuk membawa model MPV tiga baris ke pasar Indonesia tahun depan

news
Harga Tiket GJAW 2024

Dibuka Hari Ini, Harga Tiket GJAW 2024 Mulai Rp 40 Ribu

Pameran otomotif ini resmi dibuka di ICE BSD, Tangerang Selatan, berikut kami rangkum harga tiket GJAW 2024

mobil
Alasan New Hyundai Tucson Diproduksi di Korea, Bukan Indonesia

Alasan New Hyundai Tucson Diproduksi di Korea, Bukan Indonesia

HMID masih melihat bagaimana respon penerimaan masyarakat terhadap new Hyundai Tucson di dalam negeri

otopedia
Paspor kendaraan

Cara Urus Paspor Kendaraan Agar Bisa Road Trip Keluar Negeri

Cara urus paspor kendaraan sebelum Road Trip keluar negeri sebenarnya tidak terlalu sulit untuk dijalani