Ulang Tahun FIFGroup ke 34 Bakal Semarakkan GBK

Ulang tahun FIFGroup ke 34 dirayakan saat akhir pekan nanti dengan mengundang banyak tenant dan artis

Ulang Tahun FIFGroup ke 34 Bakal Semarakkan GBK

TRENOTO – PT Federal International Finance menggelar FIFGroup 34th Localocious. Event yang dimeriahkan oleh sejumlah artis ini akan diselenggarakan di Plaza Parkir Timur Senayan, Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta 1-4 Juni 2023.

Acara ini merupakan perayaan hari ulang tahun FIFGroup ke 34. Karena bertepatan dengan libur panjang maka diharapkan pengunjung yang datang akan membawa serta keluarganya.

“Harapan kami semua suguhan tersebut ditambah program yang sudah disusun oleh panitia akan dapat dinikmati dan menghibur masyarakat di hari libur akhir pekan,” ungkap Margono Tanuwijaya, CEO FIFGroup.

Photo : 123RF

Tak hanya itu, pengunjung juga berkesempatan mendapat beragam promo menarik bila melakukan transaksi di lokasi acara. Salah satunya adalah dengan berkesempatan mendapatkan undian berhadiah total Rp70 juta.

Selama event masyarakat bisa menikmati program dari FIFAstra untuk layanan pembayaran sepeda motor Honda. Ada juga Spektra guna pembelian alat elektronik, gadget hingga perabot rumah tangga serta DanAstra sebagai penyedia pembiayaan multiguna.

Layanan lain yakni Finantra akan menawarkan pembiayaan produktif bagi UMKM. Sementara AMITRA memberi pembayaran syariah bagi perjalanan ibadah haji, umrah, beli emas dan sebagainya.

Baca juga : Moxa Tawarkan Ragam Promo, Beli Motor DP Mulai Rp500 Ribu

Perlu diketahui bahwa acara dibuka pada Kamis, (01/06) pukul 12.00 WIB hingga 22.00 WIB. Kemudian hari berikutnya dibuka lebih awal yaitu jam 10.00 WIB sementara di hari terakhir gate akan dibuka sejak 08.00 WIB.

Pengunjung bisa menikmat beragan kulimer dari 50 tenant yang ikut serta dalam pameran. Diantaranya adalah Bebek Sinjay Bangkalan Madura, Es Durian Iko Gantinyo, Es Dinar Garut Putra, Pisang Goreng Srikaya Ahou, Sate Padang Petal IX, Tengkleng Gajag Yogya, Pempek Srijaya, Gudeg Mbah Projo, Mie Bandung Kejaksaan, Mie Jowo Semar dan masih banyak lagi.

Photo : AHM

Untuk memeriahkan puncak acara akan hadir penampilan HIVI!, Wali dan JKT48. Mereka siap menghibur seluruh pengunjung secara gratis.

Beragam keseruan lain juga dikemas ke dalam berbagai kegiatan, workshop, hingga kompetisi berhadiah dengan total senilai Rp23 juta. Kegiatan yang berlangsung sepanjang acara adalah Zumba Party, Festival Marawis dan Seni Hadroh, Helmet Painting, Cosplay & Coswalk, Food Photography serta Videography Competition.


Terkini

mobil
SPKLU Diler BYD

Gandeng PLN, SPKLU Diler BYD Bisa Digunakan Semua Merek

Mengakomodir kebutuhan ekosistem mobil listrik, SPKLU diler BYD Haka Cibubur bisa digunakan semua merek EV

otosport
Tiket MotoGP Mandalika didiskon 50 persen

Tiket MotoGP Mandalika 2024 Didiskon 50 Persen, Mulai Rp 350.000

Tiket MotoGP Mandalika 2024 didiskon 50 persen sehingga masyarakat bisa membelinya mulai dari Rp 350.000

mobil
Kata BYD soal Inden

Kata BYD soal Inden, Pemesanan Diklaim Membludak

Sejumlah konsumen tak kunjung terima unit sejak pemesanan, ini kata BYD soal inden yang diklaim mengular

news
BYD Resmikan Diler 3S Baru di Cibubur

BYD Resmikan Diler 3S Baru di Cibubur, Punya 4 Charging Station

Menjadi bagian dari total target 50 outlet tahun ini, BYD resmikan diler 3S di kawasan Cibubur hari ini

motor
Skema Cicilan Yamaha LX 155 ABS, Cicilan Mulai Rp 800 Ribuan

Skema Kredit Yamaha Lexi LX 155 ABS, Cicilan Mulai Rp 800 Ribuan

Buat Anda yang tertarik memboyong Yamaha Lexi LX 155 bulan ini, ada skema cicilan mulai Rp 800 ribuan saja

news
Tarif tol Gempol Pandaan

Tarif tol Gempol Pandaan Naik Hari Ini, Sesuaikan Inflasi

Tarif tol Gempol Pandaan resmi naik hari ini untuk menyesuaikan inflasi dan mempertahankan pelayanan

news
Tarif tol Bali Mandara

Tarif Tol Bali Mandara Naik Hari Ini, Berlaku Semua Golongan

Tarif Tol Bali Mandara naik hari ini, berlaku untuk semua golongan termasuk sepeda motor yang melintas

mobil
Jeep Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang, Harga Dievaluasi

Jeep Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang, Harga Dievaluasi

Hingga batas waktu yang telah ditentukan, Jeep Rubicon Mario Dandy Satriyo tidak laku dilelang Kejari Jaksel