Ada Perbaikan Jalan di Tol Jakarta Cikampek, Perhatikan Lokasinya
20 April 2025, 06:00 WIB
Polda Metro Jaya jaring ribuan pelanggaran di Operasi Keselamatan 2025 yang berlangsung beberapa waktu lalu
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Operasi Keselataman Jaya 2025 telah berakhir pada 23 Februari 2025. Polda Metro Jaya pun mulai membeberkan hasil dari kegiatan tersebut pada masyarakat.
Dalam operasi itu, sedikitnya ada 29.072 pelanggan yang berhasil terjaring. Jumlah tersebut merupakan gabungan baik dari tilang elektronik maupun manual.
Setidaknya ada 12.141 kasus yang terkena tilang ETLE Statis. Kemudian untuk tilang ETLE Mobile ada 16.860 kasus, tilang manual ada 71 kasus.
Sementara itu polisi juga memberikan teguran pada 25.897 kasus. Pelanggaran pun didominasi oleh pengendara sepeda motor.
“Pelanggaran didominasi oleh pengendara roda dua seperti tidak pakai helm SNI ada 10.174 kasus dan melawan arus ada 7.576 kasus,” ungkap Komisaris Besar Polisi Ade Ary Syam Indradi, Kabid Humas Polda Metro Jaya dilansir Antara (26/02).
Selain itu pelanggaran marka jalan ada 1.594 kasus dan Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) tidak sesuai ketentuan ada dua kasus.
Sementara untuk kendaraan roda empat, pelanggaran terbanyak adalah tidak menggunakan sabuk pengaman. Sedikitnya ada 8.462 kasus yang berhasil mereka jaring selama operasi Keselamatan 2025.
Kemudian ada juga penggunaan telepon seluler saat berkendara 480 kasus serta penggunaan penggunaan rotator/sirine/strobo tanpa izin ada dua kasus.
"Kemudian bus dengan klakson telolet ada 21 kasus, kendaraan ODOL (Over Load Over Dimension) ada 60 kasus," tegas Ade Ary kemudian.
Perlu diketahui operasi Keselamatan merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun sebelum bulan puasa. Dengan demikian diharapkan saat musim mudik masyarakat sudah terbiasa untuk taat terhadap aturan berlalu lintas sehingga risiko terjadinya pelanggaran dan kecelakaan pun dapat berkurang.
Operasi Keselamatan sendiri dilakukan di seluruh Indonesia dengan sasaran pelanggaraan yang berbeda-beda di setiap wilayah hukum. Hal ini disesuaikan oleh kebiasaan masyarakat di masing-masing daerah.
Selain penindakan Polda Metro Jaya juga gencar melakukan sosialisasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, seperti edukasi melalui media cetak, elektronik dan media sosial.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
20 April 2025, 06:00 WIB
19 April 2025, 05:30 WIB
17 April 2025, 23:10 WIB
17 April 2025, 06:00 WIB
16 April 2025, 06:00 WIB
Terkini
20 April 2025, 21:00 WIB
Model mobil hybrid perdana Chery yakni Tiggo 8 CSH mulai dirakit lokal, segera diluncurkan tahun ini
20 April 2025, 18:50 WIB
Kebakaran melanda tujuh dari 13 mobil milik Azam Azman Natawijaya, mantan anggota DPR di rumahnya di Surabaya
20 April 2025, 13:20 WIB
Harga Honda BR-V N7X Edition bekas tipe Prestige lansiran 2024 kini sudah lebih murah Rp 92 jutaan dari baru
20 April 2025, 12:00 WIB
Selain LCGC, Daihatsu sebut ada kriteria mobil tertentu yang jadi daya tarik tersendiri buat konsumen daerah
20 April 2025, 10:00 WIB
Aleix Espargaro mendapatkan tiket wildcard dari Honda untuk tampil pada MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez
20 April 2025, 08:00 WIB
Satu unit mobil listrik Hyundai Ioniq 5 tabrak pejalan kaki dan 21 unit sepeda motor, pengemudi diduga mabuk
20 April 2025, 06:00 WIB
Bakal ada perbaikan jalan di tol Jakarta Cikampek yang berlangsung mulai hari ini di tiga lokasi sekaligus
19 April 2025, 18:16 WIB
Daihatsu Sigra bekas lansiran 2022 menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau