Wholesales Mobil Listrik Maret 2025, Denza Memimpin
19 April 2025, 08:00 WIB
Seven Event memastikan GIIAS 2025 akan digelar semakin heboh dan terdapat banyak kejutan dari merek baru
Oleh Denny Basudewa
KatadataOTO – Memulai awal tahun Seven Event menyatakan siap untuk menggelar beberapa pameran bergengsi pada 2025. Bahkan tidak hanya di dunia otomotif, namun mereka mulai berkembang ke sektor yang lain.
Dikatakan bahwa Seven Event akan menggelar 10 pameran yang mencakup sektor B2C (Business to Consumer) dan B2B (Business to Business). Tidak terkecuali GIIAS 2025 yang dipastikan akan semakin heboh.
“2025 akan menjadi tantangan bagi kami untuk terus berkembang dengan penyelenggaraan di industri baru. Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan pameran yang relevan dan menarik bagi industri maupun pameran,” ucap Andy Wismarsyah, CEO Seven Event di BSD (21/01).
Pada ajang GIIAS 2024 brand yang ikut meramaikan acara bertambah banyak. Hal tersebut membuat pihak penyelenggara menambah luasan pameran menggunakan tenda.
Tahun ini bahkan dikatakan akan hadir sejumlah brand baru yang turut menyukseskan acara. Sehingga area pameran akan semakin ramai.
“Tahun lalu sudah sangat beragam, padat, di atas 30 merek, kali ini akan tambah lagi sekitar 3 sampai 4 merek baru. Hall 1 – 10 sudah full dan kita akan pakai tenda lagi namun lebih besar 5 persen,” jelas Agus Riyadi, COO Seven Event di tempat sama.
Dari seluruh peserta yang ikut meramaikan GIIAS 2025, dirinya memastikan seluruh kendaraan roda empat berada di dalam gedung. Menarik untuk melihat tata letak pameran dengan adanya sejumlah brand anyar.
Kepada awak media Andy mengatakan secara total GIIAS 2025 akan kedatangan 11 merek baru meliputi mobil maupun motor. Adapun untuk mobil seluruhnya berasal dari China.
Setidaknya disebutkan akan ada 4 merek mobil baru yang akan unjuk gigi di GIIAS 2025. Namun nama-namanya sudah tidak asing lagi di telinga.
“GIIAS tahun ini akan diikuti merek-merek baru seperti Denza, Jaecoo, Geely dan Xpeng. Lebih jauh nanti kita informasikan lagi,” ungkap Andy.
Diketahui Denza adalah sub brand dari BYD. Denza D9 akan secara resmi diuncurkan hari ini dan menantang Toyota Alphard.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
19 April 2025, 08:00 WIB
17 April 2025, 18:00 WIB
17 April 2025, 07:00 WIB
16 April 2025, 14:13 WIB
09 April 2025, 08:00 WIB
Terkini
20 April 2025, 21:00 WIB
Model mobil hybrid perdana Chery yakni Tiggo 8 CSH mulai dirakit lokal, segera diluncurkan tahun ini
20 April 2025, 18:50 WIB
Kebakaran melanda tujuh dari 13 mobil milik Azam Azman Natawijaya, mantan anggota DPR di rumahnya di Surabaya
20 April 2025, 13:20 WIB
Harga Honda BR-V N7X Edition bekas tipe Prestige lansiran 2024 kini sudah lebih murah Rp 92 jutaan dari baru
20 April 2025, 12:00 WIB
Selain LCGC, Daihatsu sebut ada kriteria mobil tertentu yang jadi daya tarik tersendiri buat konsumen daerah
20 April 2025, 10:00 WIB
Aleix Espargaro mendapatkan tiket wildcard dari Honda untuk tampil pada MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez
20 April 2025, 08:00 WIB
Satu unit mobil listrik Hyundai Ioniq 5 tabrak pejalan kaki dan 21 unit sepeda motor, pengemudi diduga mabuk
20 April 2025, 06:00 WIB
Bakal ada perbaikan jalan di tol Jakarta Cikampek yang berlangsung mulai hari ini di tiga lokasi sekaligus
19 April 2025, 18:16 WIB
Daihatsu Sigra bekas lansiran 2022 menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau