MUF Salurkan Pembiayaan Kendaraan Listrik Rp130 M selama 3 Tahun

Alami kenaikan tertinggi selama 8 tahun, MUF catat penyaluran pembiayaan kendaraan listrik sampai Rp130 M

MUF Salurkan Pembiayaan Kendaraan Listrik Rp130 M selama 3 Tahun

TRENOTO – Kendaraan listrik di Indonesia semakin beragam dan ada kemudahan ditawarkan untuk mempermudah konsumen yang ingin beralih dari kendaraan konvensional. Salah satunya adalah lewat perusahaan pembiayaan.

MUF (Mandiri Utama Finance) yang merupakan salah satu perusahaan pembiayaan mencatatkan kenaikan pembiayaan dan mencapai puncak di 2022 sebesar Rp17.9 triliun. Sampai Juni 2023 realisasi pembiayaan mencapai Rp10.1 triliun.

Sementara dalam 3 tahun terakhir disebutkan bahwa Rp130 miliarnya adalah pembiayaan kendaraan listrik, mencapai 580 unit. Hal tersebut adalah langkah MUF untuk turut mendukung rangkaian program pemerintah dalam transisi menuju energi bersih.

Stanley Setia Atmadja, Direktur Utama MUF mengatakan bahwa catatan keberhasilan itu dipengaruhi beberapa faktor salah satunya adalah membaiknya situasi ekonomi. 

MUF catat kenaikan pembiayaan
Photo : MUF

“Seperti situasi ekonomi Indonesia yang membaik pasca pandemi telah memperkuat pertumbuhan bisnis kami, pembukaan jaringan baru MUF memperluas jangkauan serta pengembangan produk baru sebagai upaya mempermudah masyarakat Indonesia yang ingin memiliki kendaraan,” ungkapnya dalam keterangan resmi, dikutip Rabu (26/7).

Sepanjang 2022 MUF sendiri telah meluncurkan beragam program menawarkan produk terjangkau untuk para konsumen. Khusus electric vehicle baik mobil maupun motor listrik ada keuntungan seperti e-voucher.

Baca Juga : AEML Berniat Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia

Selain itu MUF juga menyediakan pembiayaan untuk beragam jenis kendaraan sampai mobil dan motor bekas, multi-channel melalui diler dan showroom sehingga cakupannya jadi lebih luas.

Atas kenaikan tersebut MUF juga mendapatkan peringkat idAAA dari PEFINDO (Pemeringkat Efek Indonesia) dalam hal apresiasi kinerja penyaluran pembiayaan sepanjang 2022, ditutup Rp5.23 triliun pada kuartal I 2023.

“Peringkat idAAA ini akan menjadi motivasi MUF untuk terus berinovasi, memberikan layanan terbaik dan menciptakan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan,” ujarnya.

insentif kendaraan listrik
Photo : TrenOto

Sekadar informasi bahwa sampai Juni 2023 MUF memiliki 148 kantor konvensional termasuk kantor cabang (KC) dan kantor selain kantor cabang atau KSKC. 

Ada 152 unit jaringan kantor syariah dalam bentuk KC dan KSKC unit Syariah tersebar di seluruh wilayah Indonesia.


Terkini

motor
Motor Baru

AISI Ungkap Faktor Pendukung Penjualan Sepeda Motor Tahun Ini

Setidaknya penundaan kebijakan opsen PKB dan BBNKB mampu memberikan dampak positif bagi pasar motor baru

mobil
Penjualan BYD kalahkan Tesla

Kalahkan Tesla, BYD Jadi Produsen Mobil Listrik Terlaris di Dunia

Penjualan mobil listrik BYD di 2025 mencapai 2,26 juta unit lampaui Tesla yang hanya mampu melepas 1,64 juta unit

mobil
Mitsubishi Pajero

Mitsubishi Pajero Generasi Terbaru Tampilannya Mirip Destinator

Mitsubishi Pajero generasi terbaru diyakini jadi bagian dari line up produk anyar pabrikan Jepang itu di 2026

otosport
MotoGP 2026

Dua Rookie Lengkapi Formasi Pembalap MotoGP 2026

Persaingan baru, rookie Diogo Moreira dan Toprak Razgatlioglu siap meramaikan ajang balap MotoGP 2026

otosport
Julian johan

Julian Johan Bawa Misi Penting pada Rally Dakar 2026

Julian Johan sudah melakukan berbagai persiapan guna berlaga di Rally Dakar 2026, seperti latihan di Maroko

mobil
Taksi Listrik

Pengamat Tanggapi Kecelakaan Taksi Listrik yang Kembali Terulang

Taksi listrik Green SM kembali alami kecelakaan, pengamat sorot pentingnya pelatihan softskill pengemudi

mobil
Penjualan BYD

Penjualan BYD sejak Debut di RI, Sudah Pasarkan 50 Ribu Unit

Penjualan BYD di Indonesia selama periode 2024-2025 tembus 50 ribu unit dan wajib dirakit lokal tahun ini

mobil
BYD

BYD Gerah Desain Mobil Mereka Selalu Ditiru Kompetitor

BYD menilai terobosan serta inovasi pada mobil listrik sebagai kontribusi dalam pengembangan industri