Lokasi Rekayasa Lalu Lintas Imbas Pembangunan LRT Jakarta

Dinas Perhubungan lakukan rekayasa lalu lintas imbas pembangunan LRT Jakarta yang dilakukan di kawasan Matraman

Lokasi Rekayasa Lalu Lintas Imbas Pembangunan LRT Jakarta

KatadataOTO – Demi mendukung pembangunan LRT Jakarta fase 1B rute Veldrome – Manggarai, Dinas Perhubungan DKI akan melakukan rekayasa lalu lintas termasuk menutup sejumlah ruas jalan. Kebijakan itu dilakukan mulai hari ini, Senin 28 April 2025 hingga 31 Mei 2026.

Rute rekayasa lalu lintas akan fokus pada kawasan Matraman Jakarta Timur. Banyaknya masyarakat yang melintas menjadi perhatian khusus karena tingginya potensi bahaya di sekitar pembangunan.

Hal ini disampaikan dalam akun Dinas Perhubungan DKI Jakarta. Mereka pun sudah menyiapkan petugas di titik-titik strategis untuk mengatur arus lalu lintas.

Beragam rambu juga sudah disiapkan Dishub guna memastikan masyarakat tidak kesulitan saat melakukan perjalanan.

Rekayasa lalu lintas
Photo : Antara

Pengguna jalan pun diharapkan melakukan penjadwalan ulang sebelum berpergian menggunakan kendaraan pribadi. Hal ini penting dilakukan agar mobilitasnya tidak terganggu.

Meski demikian disarankan agar pengguna jalan mencari rute alternatif untuk menghindari terjadinya kepadatan. Pasalnya lokasi tersebut termasuk jalur utama masyarakat sehingga kemacetan parah bakal terjadi.

Lokasi Rekayasa Lalu Lintas pembangunan LRT Jakarta Fase 1B rute Veldrome – Manggarai

Simpang jalan Matraman –Salemba – Pramuka

  • Lalu lintas yang sebelumnya menggunakan jalan samping flyover sisi selatan akan dialihkan menggunakan contraflow di jalur Transjakarta sisi utara flyover.
  • Kendaraan dari Salemba Raya menuju Manggarai diarahkan untuk melalui jalur contraflow Transjakarta di sisi utara flyover. 
  • Kendaraan dari Pulogadung ke Manggarai masih bisa melewati flyover
  • Transjakarta koridor 4 memakai rute Matraman – Slamet Riyadi - Manggarai

Simpang Jalan Proklamasi – Jalan Tambak

LRT Jakarta Rampung 2026, Ajak Masyarakat Pakai Transportasi Umum
Photo : LRT Jakarta
  • Simpang jalan Proklamasi menuju Tambak ditutup
  • Lalu lintas dari Manggarai menuju Pulogadung dan Kampung Melayu yang semula belik kanan mengikuti lampu lalu lintas dialihkan ke kiri untuk langsung ke jalan Proklamasi – Penataran kemudian putar balik ke Proklamasi atau bisa melalui Dipenogoro.
  • Kendaraan dari jalan Proklamasi ke Manggarai diarahkan untuk lurus atau putar balik di atas underpass Matraman – Menggunakan jalan Contraflow di jalur Transjakarta.
  • Penutupan U-Turn Timur di depan Tugu Proklamasi

Terkini

mobil
BMW

BMW Sematkan Voice Command Baru, Seperti Ngobrol dengan Manusia

BMW menyematkan Intelligent personal assistant baru di iX3 yang terintegrasi dengan ekosistem milik Amazon

mobil
Mobil Listrik

Tren Mobil Listrik 2026 Diyakini Redup Tanpa Kepastian Insentif

Insentif mobil listrik dari pemerintah jadi salah satu daya tarik, namun belum ada kepastian di 2026

otopedia
kepadatan energi baterai

Mengenal Kepadatan Energi Baterai pada Mobil dan Motor Listrik

Kepadatan energi baterai pada sebuah EV menawarkan beberapa keunggulan, seperti efisiensi biaya yang diperlukan

mobil
Toyota

Karyawan Toyota Diminta WFH Imbas Presiden Venezuela Ditangkap

Toyota memastikan para staf ekspatriat mereka di Venezuela dalam kondisi aman usai kejadian belakangan ini

motor
Verge TS Pro

Verge TS Pro, Motor Listrik Pengguna Solid State Battery Pertama

Motor listrik Verge TS Pro akan mulai dijual untuk konsumen di Amerika Serikat dengan harga Rp 501,7 jutaan

mobil
Hyundai New Creta Alpha

Hyundai New Creta Alpha Meluncur, Ada Tambahan Power Tailgate

SUV Hyundai New Creta Alpha ditawarkan Rp 455 juta, lebih rendah dari varian lain seperti dan N Line

mobil
Mazda EZ-6

Mobil Listrik Mazda EZ-6 Diduga Tes Jalan, Segera Dipasarkan

Sinyal kedatangan Mazda EZ-6 sudah semakin kuat, produk ini akan memanaskan persaingan pasar mobil listrik

mobil
iCar V23

iCar V23 Peroleh Nilai Sempurna Tes Tabrak ASEAN NCAP

Segera meluncur di Indonesia, mobil listrik iCar V23 telah diuji tingkat keamanannya oleh ASEAN NCAP