Jasa Marga Resmi Beri Diskon Tarif Tol Trans Jawa 20 Persen

Jasa Marga resmi beri diskon tarif tol TransJawa sebesar 20 persen untuk pemudik yang berangkat lebih awal

Jasa Marga Resmi Beri Diskon Tarif Tol Trans Jawa 20 Persen

KatadataOTO – Jasa Marga resmi berikan diskon tarif tol Trans Jawa dari Jakarta menuju Semarang, Jawa Tengah dan sebaliknya. Besarannya cukup menarik karena mencapai 20 persen dari harga normal.

Potongan tarif tol 20 persen ini berlaku untuk tarif jalan tol yang dikelola oleh Jasa Marga Group, yaitu tol Jakarta-Cikampek dan jalan layang MBZ, Palimanan-Kanci, Batang-Semarang serta Semarang Seksi ABC.

Diskon tarif tol ini berlaku untuk semua golongan sehingga diharapkan distribusi lalu lintas lebih maksimal. Selain itu risiko adanya penumpukan pada tanggal tertentu yang diprediksi menjadi arus puncak mudik dan balik bisa terhindari.

Jasa Marga memprediksi puncak arus mudik berlangsung pada H-4 atau Sabtu(06/04). Ketika itu terdapat 259.000 mobil meninggalkan Jakarta atau meningkat 0,03 persen dibanding Lebaran 2023 dan naik 66,8 persen terhadap normal.

7 tol fungsional pada musim mudik 2024
Photo : KatadataOTO

Sedangkan prediksi puncak arus balik terjadi pada H+4 atau pada Senin (15/04). Diperkirakan terdapat 300 ribu kendaraan kembali ke Jakarta atau meningkat 13,2 persen terhadap Lebaran 2023 atau meningkat 131 persen dibanding normal.

"Atas dasar tersebut potongan tarif tol akan diberikan di luar waktu yang diprediksi menjadi puncak arus mudik maupun balik. Sehingga lalu lintas dapat terdistribusi dengan baik,” ujar Lisye Octaviana, Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga (01/04) dilansir Antara.

Perlu diketahui bahwa diskon tarif tol berlaku untuk semua golongan kendaraan asal GT Cikampek Utama lalu transaksi keluar di GT Kalikangkung. Potongan harga saat arus mudik dimulai Rabu (03/04) pukul 05.00 WIB hingga Jumat (05/04) jam 05.00 WIB.

Tarif jalan tol Jakarta Cikampek naik
Photo : Jasa Marga

Sementara untuk arus balik, potongan tarif tol hanya berlaku bagi kendaraan asal GT Kalikangkung dan transaksi keluar di GT Cikampek Utama. Pelaksanaan dimulai Rabu (17/04) pukul 05.00 WIB hingga Jumat (19/04) jam 05.00 WIB.

“Kami imbau pengguna jalan memastikan kesiapannya sebelum berkendara. Mulai dari memastikan kecukupan saldo uang elektronik, BBM serta memastikan kondisi mobil dalam kondisi optimal,” pungkas Lisye.


Terkini

komunitas
Komunitas motor

Cara Komunitas Motor Habiskan Waktu Malam Tahun Baru 2026

Sejumlah komunitas motor berkumpul di kawasan Sentul, Jawa Barat untuk kamping bersama menyambut silahturahmi

mobil
Hyundai Ioniq 5 N

Segini Harga Hyundai Ioniq 5 N yang Terbakar di Medan

Nama Hyundai Ioniq 5 N ramai jadi perbincangan pasca terbakar di Medan, diduga milik Gubernur Sumatera Utara

mobil
Penjualan Mobil Desember 2025 Naik Pesat, Merek Ini Justru Turun

Penjualan Mobil Desember 2025 Naik Pesat, Merek Ini Justru Turun

Hyundai mengalami penurunan penjualan mobil di penghujung tahun, menjadi capaian terendahnya sepanjang 2025

mobil
Suzuki Jimny 5 Pintu

Diskon Suzuki Jimny 5 Pintu Awal 2026, Menggiurkan

Ada syarat yang harus dipenuhi untuk memanfaatkan diskon Suzuki Jimny 5 pintu sebesar Rp 100 juta di awal 2026

mobil
Toyota GR Yaris Morizo RR

Toyota GR Yaris Morizo RR Meluncur Terbatas, Belinya Diundi

Model edisi khusus Toyota GR Yaris Morizo RR hanya bisa dibeli melalui aplikasi GR App, unitnya terbatas

news
Ganjil Genap Puncak Bogor

Jadwal Ganjil Genap Puncak 9 Januari 2026, Cek Jalur Alternatif

Demi mengurai kemacetan yang sering terjadi, kepolisian menyiapkan ganjil genap Puncak Bogor dan one way

otosport
Motul

Motul Manfaatkan Rally Dakar 2026 Sebagai Panggung Uji Kualitas

Motul mendukung pembalap Indonesia dan para pembalap yang ikut serta dalam ajang balap Rally Dakar 2026

mobil
Ekspor Suzuki

Suzuki Indonesia Akui Berpotensi Terdampak Aturan Tarif Impor Meksiko

Suzuki Indonesia mulai waspadai potensi penurunan ekspor kendaraan akibat adanya sistem proteksi di Meksiko