Jasa Marga Resmi Beri Diskon Tarif Tol Trans Jawa 20 Persen

Jasa Marga resmi beri diskon tarif tol TransJawa sebesar 20 persen untuk pemudik yang berangkat lebih awal

Jasa Marga Resmi Beri Diskon Tarif Tol Trans Jawa 20 Persen

KatadataOTO – Jasa Marga resmi berikan diskon tarif tol Trans Jawa dari Jakarta menuju Semarang, Jawa Tengah dan sebaliknya. Besarannya cukup menarik karena mencapai 20 persen dari harga normal.

Potongan tarif tol 20 persen ini berlaku untuk tarif jalan tol yang dikelola oleh Jasa Marga Group, yaitu tol Jakarta-Cikampek dan jalan layang MBZ, Palimanan-Kanci, Batang-Semarang serta Semarang Seksi ABC.

Diskon tarif tol ini berlaku untuk semua golongan sehingga diharapkan distribusi lalu lintas lebih maksimal. Selain itu risiko adanya penumpukan pada tanggal tertentu yang diprediksi menjadi arus puncak mudik dan balik bisa terhindari.

Jasa Marga memprediksi puncak arus mudik berlangsung pada H-4 atau Sabtu(06/04). Ketika itu terdapat 259.000 mobil meninggalkan Jakarta atau meningkat 0,03 persen dibanding Lebaran 2023 dan naik 66,8 persen terhadap normal.

7 tol fungsional pada musim mudik 2024
Photo : KatadataOTO

Sedangkan prediksi puncak arus balik terjadi pada H+4 atau pada Senin (15/04). Diperkirakan terdapat 300 ribu kendaraan kembali ke Jakarta atau meningkat 13,2 persen terhadap Lebaran 2023 atau meningkat 131 persen dibanding normal.

"Atas dasar tersebut potongan tarif tol akan diberikan di luar waktu yang diprediksi menjadi puncak arus mudik maupun balik. Sehingga lalu lintas dapat terdistribusi dengan baik,” ujar Lisye Octaviana, Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga (01/04) dilansir Antara.

Perlu diketahui bahwa diskon tarif tol berlaku untuk semua golongan kendaraan asal GT Cikampek Utama lalu transaksi keluar di GT Kalikangkung. Potongan harga saat arus mudik dimulai Rabu (03/04) pukul 05.00 WIB hingga Jumat (05/04) jam 05.00 WIB.

Tarif jalan tol Jakarta Cikampek naik
Photo : Jasa Marga

Sementara untuk arus balik, potongan tarif tol hanya berlaku bagi kendaraan asal GT Kalikangkung dan transaksi keluar di GT Cikampek Utama. Pelaksanaan dimulai Rabu (17/04) pukul 05.00 WIB hingga Jumat (19/04) jam 05.00 WIB.

“Kami imbau pengguna jalan memastikan kesiapannya sebelum berkendara. Mulai dari memastikan kecukupan saldo uang elektronik, BBM serta memastikan kondisi mobil dalam kondisi optimal,” pungkas Lisye.


Terkini

news
Ganjil Genap Puncak Bogor

Jadwal Ganjil Genap Puncak Bogor Pekan Ini, Dimulai 23 Januari

Agar tetap bisa berlibur bersama keluarga, masyarakat bisa memperhatikan jadwal ganjil genap Puncak Bogor

mobil
Wuling

Penjualan Wuling Air ev Tahun 2025 Tembus 3 Ribu Unit, Terlaris

Wuling Air ev terbukti masih dicintai banyak masyarakat di Tanah Air berkat sejumlah keunggulan yang diusung

mobil
Ekspor kendaraan

Daftar Merek Mobil Ekspor Terbesar 2025, Toyota Mendominasi

Toyota mendominasi pasar ekspor kendaraan dari Tanah Air dengan menguasai 35,3 persen dari total market

mobil
Pabrik Chery

Chery Tegaskan Bangun Pabrik di Indonesia Tahun Ini

Chery menegaskan tetap ingin memiliki pabrik sendiri meski telah bekerjasama dengan sejumlah perusahaan manufaktur

mobil
Neta

Neta Sebut Prinsipal Tidak Berencana Pergi dari Pasar Indonesia

Di tengah tantangan proses restrukturisasi, Neta memastikan tetap berkiprah dan melayani konsumen Indonesia

otosport
Fabio Quartararo

Yamaha Mulai Diskusikan Kontrak Quartararo, Siap Diperpanjang

Yamaha memberi sinyal ingin terus memakai jasa Fabio Quartararo untuk berkompetisi dalam ajang MotoGP

mobil
Diler Lepas

Lepas Buka Diler Baru di Sunter, Kejar Target 40 Outlet di 2026

Diler kedua Lepas di Indonesia resmi dibuka di Sunter sebagai bentuk komitmen jangka panjangnya di RI

mobil
Geely EX2

Harga Mobil Listrik Geely EX2 Bakal Naik Bulan Depan, Jadi Segini

Geely EX2 akan dipasarkan menjadi Rp 255 jutaan setelah periode promo berakhir pada 15 Februari mendatang