Diskon Tarif Tol Natal dan Tahun Baru Diumumkan, Berlaku 3 Hari
27 November 2025, 07:00 WIB
Korlantas Polri melakukan berbagai persiapan untuk menyambut libur Nataru, demi kelancaran para pengendara
Oleh Satrio Adhy
KatadataOTO – Korlantas Polri melakukan berbagai persiapan guna menyambut libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). Termasuk dengan mendata kendaraan yang akan bergerak.
Dalam paparannya, kepolisian mencoba untuk menganalisa berbagai kemungkinan saat masyarakat bepergian ketika akhir tahun nanti.
“Kami laporkan proyeksi volume lalin keluar Nataru, proyeksinya 2.915.318 kendaraan,” ungkap Irjen Pol. Drs. Agus Suryonugroho, Kakorlantas Polri saat rapat dengar pendapat dengan anggota DPR RI di akun YouTube DPR RI, Kamis (27/11).
Menurut data Korlantas Polri, jumlah di atas mengalami peningkatkan sebesar 12,2 persen bila dibandingkan dengan situasi lalu lintas normal.
Lalu bertambah 0,9 persen bila dibandingkan dengan perayaan Nataru 2024. Jadi mereka tidak mau lengah dalam menghadapi situasi tersebut.
Meski begitu, Kakorlantas belum dapat memastikan apakah pihaknya akan menetapkan rekayasa lalu lintas atau tidak.
Mengingat pada tahun lalu mereka sempat menerapkan contra flow hingga one way, demi menjaga arus lalu lintas selama libur Nataru.
Suryonugroho mengatakan, ketentuan penerapan rekayasa dapat dilakukan berdasarkan traffic counting yang terjadi di lapangan.
“Kalau (operasi) Ketupat, bisa sampai 90 persen. Artinya prediksi total traffic counting yang ada di tol serta di jalan arteri itu seperti VN+2 persen,” ia melanjutkan.
Jadi mereka merasa masih bisa mengendalikan. Ditambah Korlantas Polri telah membuat command center di KM 29.
Selain itu menurut Agus, seluruh jajaran Dirlantas telah memahami wilayah masing-masing. Jadi dapat menentukan apakah akan dilakukan one way atau tidak.
“Termasuk juga wilayah mungkin Gadog akan terjadi one way, kali arus Mengkreng di Jawa Timur, Batu di Malang termasuk yang Canggu di Bali itu para direktur lalu lintas sudah sangat menguasai,” tegas Agus.
Di sisi lain, pemerintah telah menetapkan diskon tarif tol selama libur Nataru. Program ini diberikan untuk mendukung kelancaran mobilitas masyarakat.
Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian mengungkap bahwa program potongan tarif tersebut mencapai 10 hingga 20 persen.
Adapun pelaksanaannya akan dilakukan selama tiga hari yaitu pada 22, 23 maupun 31 Desember 2025.
Potongan tarif berlaku di 26 ruas jalan tol, yang mencakup 2 ruas tol di Jabodetabek, 9 ruas tol Trans Jawa, 3 ruas tol Non Jawa serta 12 ruas tol Trans Sumatera.
Dengan demikian diharapkan masyarakat bisa menyesuaikan waktu perjalanannya. Lalu arus lalu lintas bisa terjaga dan tidak terjadi kemacetan.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
27 November 2025, 07:00 WIB
26 November 2025, 16:00 WIB
18 November 2025, 17:00 WIB
17 November 2025, 20:00 WIB
17 November 2025, 07:00 WIB
Terkini
28 November 2025, 19:00 WIB
Sistem Y-Shift Yamaha NMax Turbo bikin berkendara di jalan-jalan pegunungan makin menyenangkan. Berikut cara memaksimalkannya.
28 November 2025, 17:00 WIB
Changan Deepal S07 dipasarkan sebagai SUV yang memiliki berbagai keunggulan mulai dari fitur hingga teknologi
28 November 2025, 16:00 WIB
MG tawarkan kemudahan pembelian unit selama GJAW 2025, termasuk DP rendah untuk mobil listrik MG 4 EV
28 November 2025, 15:00 WIB
Blackauto Battle The Final 2025 baru saja diselenggarakan, tercatat banyak program maupun turnamen digelar
28 November 2025, 14:00 WIB
Ganjil genap Puncak masih menjadi andalan pihak kepolisian dalam menangani kepadatan yang terjadi di kawasan wisata
28 November 2025, 13:00 WIB
Mobil listrk Hyundai Ioniq 5 dikenakan potongan harga Rp 200 jutaan selama GJAW 2025, berlaku di pameran
28 November 2025, 12:00 WIB
BYD Atto 1 berpeluang jadi mobil listrik pertama yang diproduksi di pabrik di kawasan Subang, Jawa Barat
28 November 2025, 11:00 WIB
Daihatsu berharap Penjualan mobil baru bisa membaik pada sisa tahun ini dan pada 2026 terus melonjak