Ganjil Genap Jakarta 13 November 2024, Simak Lokasinya

Ganjil genap Jakarta 13 November 2024 kembali digelar untuk mengurangi kepadatan lalu lintas di jam sibuk

Ganjil Genap Jakarta 13 November 2024, Simak Lokasinya

KatadataOTO – Ganjil genap Jakarta kembali diselenggarakan untuk mengatasi kepadatan lalu lintas yang kerap terjadi. Puluhan ruas jalan akan terdampak sehingga masyarakat harus menyesuaikan rute perjalanannya.

Pasalnya bila mereka nekat pelanggar, denda hingga ratusan ribu rupiah sudah menanti sebagai sanksi.

Hari ini Rabu (13/11) merupakan giliran mobil berpelat ganjil untuk melintas bebas di puluhan ruas jalan protokol. Sedangkan kendaraan bernomor genap harus menunggu hingga pembatasan selesai.

Sejumlah transportasi massal sudah disediakan pemerintah DKI seperti TransJakarta, LRT, MRT dan KRL untuk memastikan mobilitas warga terjaga. Selain itu ketergantungan masyarakat terhadap kendaraan pribadi pun diharapkan bisa menurun.

Ganjil genap Jakarta
Photo : @TMCPoldaMetro

Agar tidak mengganggu mobilitas, pemerintah hanya menggelar ganjil genap Jakarta pada pagi dan sore hari. Dengan demikian masyarakat masih bisa menggunakan mobil berpelat genap untuk beraktivitas di waktu-waktu tertentu.

Jadwal Ganjil Genap Jakarta

  • Pagi : Pukul 06.00 WIB hingga 10.00 WIB
  • Sore : Pukul 16.00 WIB hingga 21.00 WIB

Tak hanya itu, pemerintah juga akan memberikan beberapa jalur alternatif untuk bisa dilalui mobil yang pelatnya tidak sesuai. Hanya saja rutenya memutar sehingga waktu tempuhnya menjadi lebih lama.

Selain itu beberapa kendaraan juga diberikan keleluasaan dan tak terpengaruh ganjil genap Jakarta. Salah satunya adalah mobil listrik yang saat ini tengah didorong perkembangannya oleh pemerintah pusat. 

Daftar Kendaraan Bebas Ganjil Genap Jakarta

  • Mobil listrik
  • Kendaraan TNI-Polri
  • Ambulans
  • Pemadam kebakaran
  • Mobil tenaga kesehatan termasuk dokter
  • Angkutan kota serta taksi

Selain menempatkan petugas, kepolisian juga memanfaatkan teknologi untuk mengawasi lalu lintas. Mulai dari ETLE Statis hingga Mobile akan dikerahkan selama rekayasa lalu lintas berlangsung.

Seluruh pelanggaran nantinya dijerat sanksi berupa denda sebesar Rp 500.000. Aturan ini sesuai pasal 287 UU Nomor 12 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ).

Ganjil genap Jakarta
Photo : @TMCPoldaMetro

Supaya ganjil genap Jakarta semakin efektif maka kepolisian menggelar contraflow di tol dalam kota berlaku mulai km 0+200 (Cawang) sampai juga km 7+200 (Semanggi) pukul 06.00 hingga jam 10.00 WIB.

Pemerintah DKI juga tengah melaksanakan rekayasa lalu lintas di beberapa lokasi sebagai dukungan pembangunan MRT. Oleh karena itu diharapkan masyarakat melakukan penyesuaian jadwal perjalanan.


Terkini

news
Simak 5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 13 November 2024

Simak 5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 13 November 2024

SIM Keliling Jakarta bakal melayani masyarakat Ibu Kota yang ingin mengurus dokumen berkendara pada hari ini

news
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 13 November 2024

Dua lokasi SIM keliling Bandung bisa disambangi hari ini, berikut informasi lengkap jadwal dan biayanya

modifikasi
Psycho Engine

Psycho Engine Sulap ATV Jadi Bobber Pakai Supercharger

Bengkel asal Purwokerto Psycho Engine meracik mesin ATV pakai Supercharger dengan rangka bergaya Bobber

news
Tol Cipali

Astra Tol Cipali Mulai Lakukan Persiapan Sambut Libur Akhir Tahun

Astra tol Cipali mulai lakukan beberapa persiapan dalam menyambut libur akhir tahun yang segera terselenggara

mobil
Beli Chery J6 di GJAW Bakal Inden Sampai Februari 2025

Beli Chery J6 di GJAW Bakal Inden Sampai Februari 2025

Budi menjelaskan bahwa konsumen yang berniat membeli Chery J6 di GJAW 2024 harus inden sampai Februari 2025

mobil
Upaya Voltron Perluas Jaringan SPKLU di Area Strategis

Upaya Voltron Perluas Jaringan SPKLU di Area Strategis

Kembali hadirkan SPKLU yang mudah dijangkau pemilik EV, Voltron perluas jaringannya bersama Indosat Business

mobil
Penjualan mobil Astra

Penjualan Mobil Astra Oktober 2024 Naik, Toyota Mendominasi

Penjualan mobil Astra Oktober 2024 naik dari bulan sebelumnya dengan Toyota mendominasi pencapaian perusahaan

mobil
Chery Resmikan Diler Baru Buat Layanani Warga Depok

Chery Resmikan Diler Baru Buat Layani Warga Depok

Chery baru saja membuka diler anyar di Margonda untuk memanjakan konsumen mereka yang berada di Depok