Wholesales Motor Baru di April 2025 Kian Merosot, Hanya Segini
11 Mei 2025, 14:00 WIB
Suzuki Burgman Street 125EX telah dipesan sebanyak 1.000 unit dan mulai dikirim ke pelanggan pada Februari 2024
Oleh Adi Hidayat
KatadataOTO – Sejak diluncurkan pada ajang IMOS 2023 Suzuki Burgman Street 125EX telah dipesan masyarakat hingga 1.000 unit. Kehadiran model itu diharapkan bisa membuat pabrikan berlogo S lebih kompetitif di Tanah Air.
Tak bisa dipungkiri bahwa selama ini Suzuki memang kurang kompetitif dibandingkan pabrikan motor lain di Indonesia. Oleh sebab itu diperlukan beragam inovasi termasuk memasukkan produk baru ke Tanah Air seperti Burgman Street 125EX.
“Suzuki Burgman Street 125EX sudah terpesan lebih dari 1.000 unit dan akan kami kirimkan ke pelanggan mulai awal Februari,” ungkap Yohei Shinozaki, Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales siang hari tadi.
Ia pun mengaku bahwa pihaknya akan mulai mendistribusikan unit itu ke pelanggan dalam waktu dekat.
“Antara awal atau akhir Februari 2024. Sementara bila memesan sekarang maka unit akan tiba sekitar 2 bulan lagi,” ungkapnya kemudian.
Kehadiran Suzuki Burgman Street 125EX memang diharapkan bisa menjadi pendorong penjualan sepeda motor di Indonesia. Terlebih tahun lalu penjualannya kurang memuaskan karena hanya mampu mampu melepas sebanyak 12.545 unit.
“Target penjualan 2024 adalah 15.000-20.000 unit. Kami juga masih akan hadirkan produk baru yaitu facelift tahun ini,” tegasnya kemudian.
Sebelumnya diberitakan bahwa Suzuki Burgman hadir di Indonesia pada ajang IMOS 2023. Sepeda motor tersebut didesain agar menyerupai sebuah skutik berukuran besar.
Besarnya dimensi membuat Suzuki leluasa memasangkan jok lebih lebar untuk meningkatkan kenyamanan berkendara. Model ini juga sudah dibekali windscreen di bagian depan sehingga memberi kesan modern.
Beberapa fitur andalan juga sudah sudah dipasangkan termasuk EASS (Engine Auto Stop Start) Idling Stop System. Fitur ini berguna untuk membuat mesin bisa mati secara otomatis saat berhenti sehingga konsumsi bahan bakar menjadi efisien.
Suzuki Burgman Street 125EX dibekali mesin 4-stroke 1-cylinder air cooled SOHC berkapasitas 124.8 cc yang dikawinkan oleh transmisi CVT. Jantung pacu tersebut sanggup mengeluarkan tenaga sebesar 8.4 hp di 6.500 rpm sementara torsi puncaknya mencapai 10 Nm di 5.500 rpm.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
11 Mei 2025, 14:00 WIB
05 Mei 2025, 14:00 WIB
03 Mei 2025, 12:00 WIB
14 April 2025, 17:00 WIB
01 April 2025, 13:00 WIB
Terkini
18 Mei 2025, 14:00 WIB
Ahmad Luthfi ingin para pemilik mobil dan motor di Jateng tidak lagi menunggak pajak kendaraan di 2026
18 Mei 2025, 12:00 WIB
Kinerja oli Yamalube Turbo Matic diuji selama touring bersama JMC dari Cibinong sampai Bandung, Jawa Barat
18 Mei 2025, 10:00 WIB
BYD Seal bekas kini sudah tersedia di pasaran dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan unit baru
18 Mei 2025, 07:06 WIB
Mitsubishi Xpander bekas lansiran 2022 bisa menjadi pilihan menarik untuk masyarakat karena harganya terjangkau
17 Mei 2025, 14:58 WIB
Touring perayaan satu dekade Nmax dan JMC diinisiasi Yamaha, libatkan berbagai generasi motor Nmax dan Xmax
17 Mei 2025, 13:00 WIB
Damri siapkan 200 bus listrik baru sebagai armada TransJakarta yang jadi andalan mobilitas warga Ibu Kota
17 Mei 2025, 11:00 WIB
Kehadiran Chery Tiggo 8 CSH mencuri perhatian penggemar otomotif di Indonesia karena harganya terjangkau
17 Mei 2025, 09:00 WIB
Bakal fokus mempersiapkan kehadiran DST Concept, Mitsubishi masih belum mau luncurkan Xpander Hybrid di RI