Nasib Harga Motor Honda saat Rupiah Terus Melemah
03 April 2025, 07:55 WIB
PT AHM melakukan penyegaraan pada new Honda Scoopy dalam gelaran IMOS 2023 yang dihelat di ICE BSD, Tangerang
Oleh Satrio Adhy
TRENOTO – PT AHM (Astra Honda Motor) melakukan penyegaran buat lini matic mereka. Sekarang yang mendapatkan sentuhan adalah new Honda Scoopy.
Hal itu mereka umumkan pada ajang IMOS 2023 di ICE BSD, Tangerang, Rabu (25/10). Octavianus Dwi selaku Direktur Marketing AHM mengaku pihaknya berkomitmen tinggi buat terus melakukan inovasi terhadap seluruh produk demi memberikan kepuasan ke konsumen.
Satu diantaranya dengan memberikan ubahan tampilan pada new Honda Scoopy guna memperkuat kesan skutik trendsetter di Tanah Air.
“Pilihan warna dan desain striping terbaru di new Honda Scoopy memberikan ruang pilihan pencinta motor matic yang ingin tampil berbeda serta siap menjadi pusat perhatian,” ujar Octa di IMOS 2023.
Sebagai informasi, penyegaran pada new Honda Scoopy meliputi varian Stylish, yakni warna Stylish Green. Kelir anyar tersebut melengkapi corak sudah ada.
Lalu tipe Prestige juga mendapatkan hal serupa, varian satu ini dilabur warna hitam atau Prestige Black yang menambah kesan elegan guna mendampingi Prestige White.
Keduanya turut disematkan jok berkelir coklat buat meningkatkan tampilan unik pada keseluruhan desain new Honda Scoopy.
“Dengan begitu pengguna dapat tampil lebih percaya diri berkendara harian sesuai gaya hidup unik dan fashionable yang mereka miliki,” tegas Octa.
Octa lantas menuturkan kalau pihak AHM juga memberikan striping anyar buat tipe Sporty, Fashion sama Stylish. Dengan begitu menguatkan kesan klasik pada skutik Honda tersebut.
Namun buat new Honda Scoopy sporty maupun Fashion mempertahankan pilihan warna telah tersedia sebelumnya.
Seperti Sporty Grey dan Sporty Red buat Sporty dan Fashion Blue. Kemudian Fashion Brown untuk varian Fashion.
Lebih jauh Octa berharap penyegaran yang dilakukan pihak Honda bisa menarik minat masyarakat buat menggunakan skutik dari pabrikan berlambang sayap mengepak.
Nah jika Anda tertarik memboyongnya di IMOS 2023, harga Honda Scoopy Stylish serta Prestige adalah Rp22.7 jutaan.
Sementara buat Honda Scoopy Sporty maupun Fashion dibanderol Rp21.9 jutaan saja. Seluruhnya sudah berstatus OTR (On The Road) DKI Jakarta.
Patut diketahui, IMOS 2023 sendiri berlangsung pada 25-29 Oktober bertempat di Hall 10 ICE BSD, Tangerang.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
03 April 2025, 07:55 WIB
01 April 2025, 13:00 WIB
28 Maret 2025, 11:00 WIB
27 Maret 2025, 07:00 WIB
25 Maret 2025, 17:00 WIB
Terkini
03 April 2025, 07:55 WIB
Melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat bakal berdampak ke harga motor Honda di Indonesia
02 April 2025, 18:27 WIB
Demi mengurangi kepadatan lalu lintas pada arus balik Lebaran 2025, Tol Japek II Selatan mulai dibuka hari ini
02 April 2025, 17:00 WIB
Jasa Marga bebaskan tarif tol saat arus balik untuk beri kemudahan kepada masyarakat saat arus balik
02 April 2025, 14:00 WIB
Nissan jual pabrik mereka di India pada Renault demi selamatkan perusahaan dari ancaman kebangkrutan
02 April 2025, 12:00 WIB
Jetour X50e EV siap dipasarkan di Indonesia tahun ini, disebut telah didesain menyesuaikan kebutuhan konsumen
02 April 2025, 10:00 WIB
MotoGP Amerika 2025 sempat tertunda 10 menit akibat Marc Marquez, bos Trackhouse minta kejelasan aturan
02 April 2025, 08:20 WIB
Agar mengurangi angka kecelakaan, pihak kepolisian diminta membuat SIM khusus pengemudi mobil listrik
01 April 2025, 18:19 WIB
Mengawali April 2025, harga BBM di seluruh SPBU milik swasta mengalami penurunan dengan jumlah bervariasi