MAB Siapkan Pabrik Baru di Jawa Timur, Produksi 150 Unit Per Bulan
24 Juni 2025, 18:00 WIB
Motor listrik MAB Electro EL03/City meluncur dengan menawarkan berbagai keunggulan yang lebih menarik
Oleh Denny Basudewa
KatadataOTO – PT Motor Anak Bangsa (MOAB) secara resmi meluncurkan motor listrik Electro EL03/City. Ini merupakan produk perdana MOAB dan menawarkan berbagai keunggulan.
Dalam kesempatan sama, mereka juga meresmikan diler sekaligus showroom pertama yang bertempat di Daan Mogot, Jakarta Barat.
Diler dengan status 3S (Sales Service Spare Part) ini juga menawarkan beberapa sepeda listrik. Dalam hal ini mereka bekerjasama dengan Luyuan EV asal China.
“Kami bersyukur meluncurkan satu produk kendaraan roda dua yang kita namakan Electro Powered by MAB dengan tipe Electro EL03/City,” kata Kelik Irwantono, CEO MABI Group (Mobil Anak Bangsa) di sela-sela peluncuran (11/12).
Ia mengatakan bahwa motor listrik yang ditawarkan memiliki berbagai kelebihan dibandingkan kompetitor. Sehingga diharapkan bisa menjadi pilihan konsumen di Tanah Air.
Keunggulan pertama adalah penggunaan rangka lebih kuat 30 persen. Precision Frame mereka diklaim dibuat menggunakan sistem robotik paling canggih di dalam industri otomotif.
Selain itu, terdapat teknologi Liquid Cooled Motor 2.0. Dikatakan teknologi tersebut mampu menjaga suhu kendaraan lebih stabil, tahan air dan korosi.
Electro EL03/City mengusung sumber daya sebesar 72V/1500W dengan tipe Graphene. Adapun kapasitas baterai mencapai 72V 23 AH.
Untuk pengisian input diperlukan daya AC 90 – 240V sedangkan output DC 72V 4.0A. Untuk Controller diyakini sebesar 45A.
“Motor ini mampu melibas jalanan menanjak dengan tingkat elevasi 12 derajat. Jarak tempuh kuda besi bisa mencapai 80 km dengan kecepatan maksimum 50 km/jam,” jelas Kelik.
Urusan pencahayaan, seluruhnya sudah menggunakan sistem LED sehingga mampu diandalkan dalam berbagai kondisi jalan. Pengendara juga dimanjakan dengan panel meter digital yang menampilkan sejumlah informasi seputar kendaraan.
Guna mengatasi handling telah disematkan suspensi depan model tabung hidrolik dan belakang jenis per terbuka. Lalu penggunaan ban berukuran 90/90-10 radial dianggap cukup memadai.
Electro EL03/City juga telah dipersenjatai sistem keamanan mumpuni mengandalkan teknologi NFC. Sehingga memberikan kenyamanan lebih pada para pengguna kelak.
“MABI Group berkomitmen mendukung program pemerintah untuk mengurangi emisi CO2 dan net zero emission pada 2060. Kami terus mengembangkan inovasi dan kulitas produk-produknya yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat,” ucap Moeldoko, Founder MABI Group di tempat sama.
MAB Electro EL03/City dipasarkan dengan harga Rp 18 jutaan on the road Jakarta.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
24 Juni 2025, 18:00 WIB
24 Juni 2025, 17:00 WIB
30 April 2025, 15:00 WIB
30 April 2025, 11:34 WIB
09 September 2024, 15:01 WIB
Terkini
17 November 2025, 08:00 WIB
Sebagian ruas jalan di Tol Cipularang dan Padaleunyi ditutup untuk dilakukan perbaikan selama sepekan
17 November 2025, 07:00 WIB
Kementerian Perhubungan gelar pembatasan lalu lintas di kawasan wisata saat libur Natal dan tahun baru
17 November 2025, 06:00 WIB
Agar tidak terkena tilang saat Operasi Zebra 2025, Anda bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung
17 November 2025, 06:00 WIB
Lima lokasi SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa, bisa untuk perpanjangan SIM A maupun C
17 November 2025, 06:00 WIB
Ganjil genap Jakarta 17 November 2025 berbarengan dengan penyelenggaraan operasi Zebra sehingga pengawasan lebih ketat
16 November 2025, 21:24 WIB
Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama
16 November 2025, 17:00 WIB
Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air
16 November 2025, 15:14 WIB
Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen