Kuota Motor Listrik Subsidi Menipis di Juli 2024, Sisa Segini

Kuota motor listrik subsidi tersisa 25 ribu unit di Juli 2025 dari jumlah yang telah ditetapkan pemerintah

Kuota Motor Listrik Subsidi Menipis di Juli 2024, Sisa Segini

KatadataOTO – Minat masyarakat terhadap motor listrik subsidi sepertinya semakin tinggi. Terbukti dari data yang ditampilkan pada laman resmi SISAPIRa.

Di dalamnya tertera bahwa sudah ada 24.042 unit motor listrik tersalurkan pada Selasa (9/7). Kemudian terdapat 669 konsumen masih menjalani verifikasi.

Sedangkan 14.951 orang baru saja mendaftarkan diri. Jumlah tersebut naik cukup tinggi jika dibanding dengan bulan lalu.

Menurut catatan KatadataOTO pada Kamis (20/6) baru ada 19.511 unit tersalurkan ke konsumen. Jadi terdapat kenaikan sekitar 4.531 unit selama tiga pekan.

Alva Experience Center Kelapa Gading Resmi Dibuka
Photo : TrenOto

Melihat hal di atas Budi Setiyadi, Ketua Umum Aismoli (Asosiasi Industri Sepeda Motor Listrik Indonesia) mengaku senang atas capaian tersebut.

“Artinya makin banyak masyarakat yang paham nilai motor listrik. Selain itu mereka tahu terdapat bantuan dari pemerintah sebesar Rp 7 juta,” ujar Budi kepada KatadataOTO.

Memang minat masyarakat terhadap kendaraan roda dua listrik subsidi terbilang cukup tinggi usai pemerintah mengubah syarat penerimanya. Dari semula empat golongan menjadi satu NIK (Nomor Induk Kependudukan) untuk satu unit.

Ditambah merek motor listrik subsidi yang bisa dibeli cukup banyak. Tercatat pada Juli 2024 terdapat 57 model di laman SISAPIRa.

Membuat Aismoli percaya diri masyarakat mau beralih dari kendaraan konvensional. Lalu kuota telah ditetapkan pemerintah di 2024 bisa terserap maksimal.

“Kalau saya lihat, cari di media sosial dan perhatikan di jalanan sudah makin banyak yang pakai. Jadi masyarakat paham ke depan kendaraan listrik akan mendominasi,” tutur Budi.


Terkini

news
Upaya Periklindo Gaet Investor Mobil Listrik ke Indonesia

Tujuan Periklindo Gelar Konferensi Mobil Listrik di Bali

Konferensi di Bali pekan depan jadi salah satu cara Periklindo gaet investor mobil listrik di Indonesia

otosport
MGPA Buka Lowongan Volunteer untuk MotoGP Mandalika 2024

MGPA Buka Lowongan Volunteer untuk MotoGP Mandalika 2024

MGPA membuka delapan lowongan Volunteer atau relawan untuk menyukseskan gelaran MotoGP Mandalika 2024

mobil
Toyota Ungkap Cerita Dibalik Paus Fransiskus Pilih Innova Zenix

Toyota Ungkap Cerita di Balik Paus Fransiskus Pilih Innova Zenix

TAM mengaku senang karena Innova Zenix menjadi pilihan Paus Fransiskus selama melakukan kunjungan di Indonesia

news
Rekayasa lalu lintas saat misa akbar Paus Fransiskus

Rekayasa Lalu Lintas Saat Misa Akbar Paus Fransiskus

Sejumlah rekayasa lalu lintas akan dilakukan saat misa akbar Paus Fransiskus yang digelar di GBK Senayan

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 5 September, Paus Fransiskus Pimpin Misa

Ganjil genap Jakarta tetap akan dilangsungkan saat Paus Fransiskus pimpin Misa Akbat di Gelora Bung Karno

news
Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 5 September, Ada Misa Akbar

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 5 September, Ada Misa Akbar

Terdapat lima lokasi SIM Keliling Jakarta yang beroperasi hari ini meski akan ada Misa Suci Akbar di GBK

news
Jadwal dan Lokasi SIM keliling Bandung hari ini

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 5 September

Fasilitas SIM keliling Bandung tersedia di dua lokasi berbeda setiap hari, beroperasi mulai pukul 09:00 WIB

news
Truk tangki kecelakaan

Truk Tangki Kecelakaan Beruntun di Plumpang, Banyak Korban

Truk tangki kecelakaan beruntun dengan beberapa kendaraan di Plumpang dan sebabkan banyak korban jatuh