Kawasaki KLX 150 NIK 2022 Diskon Rp5 Juta Habiskan Stok

Bagi masyarakat yang ingin memiliki Kawasaki KLX 150 diobral dengan hingga Rp5 juta khusus untuk NIK 2022

Kawasaki KLX 150 NIK 2022 Diskon Rp5 Juta Habiskan Stok
  • Oleh Satrio Adhy

  • Minggu, 05 Februari 2023 | 19:04 WIB

TRENOTO – PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) secara resmi meluncurkan new KLX 150 hari ini Sabtu, (04/02). Motor dikatakan akan hadir di diler-diler seluruh Indonesia dalam waktu dekat.

Sementara Kawasaki KLX 150 edisi sebelumnya masih ada stok di beberapa diler. Sebelum mulai memasarkan versi terbarunya, stok lamanya diberikan diskon besar bagi konsumen.

Untuk diketahui bahwa Kawasaki KLX 150 2022 dipasarkan dengan harga mulai dari Rp32.5 jutaan. Varian paling mahal dilepas Rp38.7 juta.

Photo : Kawasaki Indonesia

Setelah mendapatkan potongan, Kawasaki KLX 150 2022 diniagakan Rp27.5 jutaan. Adapun untuk tipe tertingginya dijual Rp33.7 juta.

“Unit lamanya masih tersedia di diler dan ada potongan Rp5 juta. Unitnya hanya warna tertentu saja dan setelah habis baru masuk yang baru (new KLX 150),” ucap salah satu tenaga penjual Kawasaki di Ancol (04/02).

Kawasaki KLX 150 merupakan kendaraan offroad cukup populer di Indonesia. KMI sendiri merupakan brand pionir yang memasarkan unit penggaruk tanah itu.

Saingan Honda CRF150 dan Yamaha WR155 tersebut disukai para penggemarnya karena cukup mudah perawatannya. KLX 150 menggunakan sistem pengabut model karburator.

Bahkan pada penyegarannya masih dipertahankan, karena lebih andal dalam melakukan perjalanan menantang.

Baca Juga: Kawasaki Stockman 2023 Meluncur, Pakai Mesin KLX 230

Kawasaki menyematkan mesin 144 cc yang dipercaya mampu menghasilkan daya 11.8 hp pada 8.000 rpm. Sedangkan torsi puncaknya mencapai 11.3 Nm pada 6.500 rpm.

Lalu besaran tenaga mesin disalurkan melalui transmisi manual lima percepatan dan return. Urusan sumber daya, kendaraan ini cukup andal menempuh medan ekstrem sekalipun.

Adapun motor juga didukung dengan sistem kaki-kaki mumpuni. Seperti pada bagian depan mengandalkan suspensi 33 mm teleskopik.

Photo : Kawasaki Indonesia

Kemudian pada buritan mengandalkan Uni Trak, single shock with adjustable spring preload. Kedua peredam kejut memiliki jarak travel 175 (depan) dan (192) belakang.

Untuk memberikan kenyamanan saat melibas medan kasar hingga berbatu dibekali ban berukuran 70/100-19M/C 42P pada depan. Sedangkan di belakang 90/100-16M/C 51P.

Bicara dimensi panjangnya 2.050 mm lalu lebar 830 mm dan tinggi mencapai 1.115 mm. Adapun jarak poros rodanya 1.355 mm dengan jarak ke tanah 255 mm sedangkan tinggi tempat duduk 870 mm.

Guna bisa menemani para penggunanya berpetualang, Kawasaki KLX 150 dibekali tangki bensin berkapasitas 6.9 liter.


Terkini

mobil
Prediksi Mobil Baru

Prediksi Mobil Baru yang Masuk Indonesia di 2026: Bagian 2

Mayoritasnya merupakan mobil baru asal Tiongkok, kemudian telah dibekali teknologi hybrid maupun EREV

modifikasi
Motor Matic

Tren Modifikasi Motor Matic yang Semakin Populer di 2026

Modifikasi motor matic yang bakal digandrungi pada tahun depan diperkirakan akan lebih terjangkau masyarakat

otosport
Jorge Martin

Harapan Besar Aprilia Terhadap Jorge Martin di MotoGP 2026

Massimo Rivola ingin Jorge Martin percaya dengan kemampuan diri sendiri agar kembali kompetitif di MotoGP 2026

mobil
Mobil Listrik

Perang Harga Mobil Listrik Cina Bikin Situasi di 2026 Kian Berat

Strategi membanting harga mobil listrik di Cina diprediksi masih akan berlangsung beberapa tahun mendatang

mobil
BYD

BYD Mulai Tes SUV 7-Seater Baru, Atto 3 Naik Kelas

SUV baru BYD diyakini berkonfigurasi 7-seater, mengisi kelas di atas Atto 3 yang sudah dijual saat ini

mobil
Wholesales Model Mobil Baru 2025

Rapor Wholesales Model Mobil Baru di RI 2025, BYD Atto 1 Terlaris

BYD Atto 1 baru debut jelang akhir 2025 namun catatkan wholesales mobil baru tertinggi yakni 17 ribu unit

news
Malam tahun baru

Ada Perayaan Tahun Baru 2026, Jakarta Steril dari Mobil Pribadi

Pemprov DKI Jakarta akan menempatkan beberapa panggung dalam menyambut perayaan malam tahun baru 2026

motor
Motor listrik

Kata Aismoli Soal Pasar Motor Listrik yang Lesu pada 2025

Aismoli menuturkan kalau pasar motor listrik tetap menunjukan pertumbuhan secara bertahap dan moderat