Intip Keunggulan Maka Cavalry di IIMS 2025

Beragam keunggulan dari Maka Cavalry dipamerkan ke masyarakat pada ajang IIMS 2025 yang sedang berlangsung

Intip Keunggulan Maka Cavalry di IIMS 2025

KatadataOTO – Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 dimanfaatkan Maka Motors untuk memperkenalkan produk mereka lebih dalam kepada para pengunjung. Hal ini penting dilakukan karena mereka masih merupakan pabrikan baru sehingga harus lebih agresif membentuk pasar.

Oleh sebab itu mereka pun menampilkan beberapa unit Maka Cavalry sebagai display di booth mereka agar dapat dilihat langsung masyarakat. Termasuk unit yang tetap dinyalakan di sebuah genangan air.

“Kami memahami sepeda motor seperti apa yang dibutuhkan pengendara. Untuk itu Maka Cavalry dihadirkan sebagai solusi mobilitas masyarakat melalui R&D mendalam serta melibatkan berbagai masukan para pengendara,” ungkap Arief Fadillah, CTO & Co-Founder Maka Motors.

Ia pun mengungkap bahwa pengembangan dilakukan dengan menyesuaikan kebutuhan masyarakat di Tanah Air. Sehingga diharapkan pelanggan bisa lebih percaya diri untuk menggunakan kendaraannya.

Maka Motors Pamerkan Cavalry di IIMS 2025, Segini Harganya
Photo : KatadataOTO

Keunggulan yang paling mereka banggakan adalah jarak tempuhnya mencapai 160 km dalam satu kali pengisian daya. Hal ini bisa dicapai berkat digunakannya baterai berkapasitas 4 kWh. 

Meski bisa beroperasi cukup jauh tetapi performanya tetap menarik karena mampu mencapai kecepatan 105 km per jam. Akselerasinya juga optimal karena sanggup mencapai 60 km per jam dalam waktu 4,8 detik.

Tak hanya itu pabrikan juga mengklaim bisa menanjak hingga kemiringan 30 derajat dan bagasi seluas 20 liter.

Keunggulan berikutnya adalah tampilannya terbilang cukup gagah dan menyerupai motor konvensional. Untuk membuatnya mereka mengklaim mendapat beragam masukan dari berbagai pihak.

“Saat kami melakukan studi, masyarakat banyak yang ingin motor gagah sehingga kami sangat fokus ke sana,” tambahnya kemudian.

Maka Motors Pamerkan Cavalry di IIMS 2025, Segini Harganya
Photo : KatadataOTO

Karena kondisi jalan di Indonesia kerap tergenang saat musim hujan, mereka pun telah merancang agar motor bisa tetap beroperasi. Bahkan mereka mengklaim Maka Cavalry tetap bergerak normal meski ketinggian air mencapai 60 cm.

“Di R&D kami ada kolam yang memang dibuat untuk memastikan motor tidak rusak meski harus melintasi genangan,” pungkas Arief Fadillah.


Terkini

motor
Koleksi Motor

Penampakan Koleksi Motor MotoGP Ryan Wedding yang Disita FBI

Koleksi motor mantan atlet dan buron FBI jadi perhatian, banyak unit bersejarah dari Moto2 sampai MotoGP

news
SIM Keliling Jakarta

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini Akhir 2025, Rabu 31 Desember

Di penghujung tahun perpanjangan masa berlaku kartu bisa dimanfaatkan di SIM keliling Jakarta hari ini

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 31 Desember 2025, Terakhir di Tahun Ini

Ganjil genap Jakarta terakhir di tahun ini tetap dilangsungkan dengan ketat untuk atasi kemacetan lalu lintas

news
SIM keliling Bandung

Ubertos Jadi Lokasi SIM Keliling Bandung Sebelum Libur Tahun Baru

Memasuki libur tahun baru 2026, SIM keliling Bandung tetap dihadirkan demi memfasilitasi kebutuhan pengendara

mobil
Mobil Cina

Desain Mobil Cina Akan Berubah Drastis di 2027, Ini Sebabnya

Pelarangan door handle elektrik bergaya flush atau hidden pada mobil Cina bakal merevolusi desain kendaraan

mobil
Mobil Cina

Penjualan Mobil Cina Diproyeksikan Lampaui Jepang Tahun Ini

Di 2025 angka penjualan mobil Cina diprediksi tembus 27 juta unit, sementara pabrikan Jepang 25 juta unit

otosport
Francesco Bagnaia

Saran untuk Francesco Bagnaia Agar Kompetitif Lagi di MotoGP 2026

Francesco Bagnaia diminta untuk bisa kembali berjuang di barisan terdepan ketika mengarungi MotoGP 2026

mobil
VinFast

VinFast Komitmen Produksi Lokal Model-Model EV Tersubsidi

VinFast Indonesia mengatakan bahwa mereka siap memenuhi kewajibannya atas insentif CBU yang telah didapatkan