Harley-Davidson Ramaikan IMOS 2024, Ada Promo dan Test Ride

Harley-Davidson hadirkan promo menarik dan tampilkan display pemenang Custom Kings Asia di IMOS 2024

Harley-Davidson Ramaikan IMOS 2024, Ada Promo dan Test Ride

KatadataOTO – Harley-Davidson goda para penggemarnya lewat perhelatan IMOS 2024 (Indonesia Motorcycle Show). Pasalnya merek asal Amerika Serikat ini menawarkan promo menarik dan menampilkan motor pemenang Custom Kings Asia dari Garasi 19.

Unit itu menggunakan basis motor Sportster Roadster dan diberikan nama The Little Turbo pada Kustomfest 2024, berhasil menjadi perwakilan Indonesia di King of the Kings, Asia Harley Days 2024.

Melalui PT JLM Auto Indonesia, ada sembilan model dipamerkan di booth selama ajang itu berlangsung. Di antaranya adalah Street Glide, Road Glide, Low Rider ST, Sportster S, Heritage Classic, Nightster Special serta Pan America 1250.

“Partisipasi ini menggarisbawahi komitmen kami menghadirkan lini lengkap Harley Davidson di Indonesia serta memberikan penawaran menarik,” kata Irvino Edwardly, Sales and Marketing Director PT JLM Auto Indonesia di ICE BSD, Tangerang Selatan, Rabu (30/10).

Promo Harley-Davidson selama IMOS 2024, Cashback sampai Rp 20 Juta
Photo : KatadataOTO

Tidak sekadar memamerkan unit, penyuka dan calon konsumen Harley-Davidson bisa mencoba langsung dua model Test Ride yaitu Sportster S dan Fat Boy 114.

Selama masa pameran berlangsung, pembeli juga disuguhkan banyak program menarik yang bisa dinikmati apabila melakukan transaksi selama gelaran IMOS 2024.

Misalnya promosi Rev Max Program buat pembelian sepeda motor Sportster S, Nightster Special dan Pan America 1250 Special lansiran 2023.

“Ada Cashback dan paket aksesoris. Model Year 2024, Touring (Cashback) Rp 20 juta, Softail Rp 15 juta,” jelas Irvino.

Bagi Anda yang tertarik booth Harley-Davidson ada di Hall 9 ICE BSD, Tangerang Selatan selama IMOS 2024.

Promo Harley-Davidson selama IMOS 2024, Cashback sampai Rp 20 Juta
Photo : KatadataOTO

Selain melihat display unit dan mencoba di area Test Ride, pemilik Harley-Davidson juga dapat melakukan pembelian Apparel sampai Genuine Custom Part I Am Custom guna mempercantik tampilan motor.

Berikut kami rangkum daftar harga terbaru sejumlah model motor Harley-Davidson yang mejeng di booth IMOS 2024.

Harga Harley-Davidson di IMOS 2024

  • Street Glide, Rp 1,06 miliar
  • Road Glide, Rp 1,11 miliar
  • Heritage Classic, Rp 778,6 jutaan
  • Fat Boy 114, Rp 753 jutaan

Terkini

motor
Motor Listrik Yamaha Jog E Bakal Diluncurkan

Motor Listrik Yamaha Jog E Tampil Menggoda

Yamaha Jog E akan dirilis secara eksklusif, terutama untuk pengguna motor listrik di Osaka dan Tokyo, Jepang

mobil
Lepas L8

Lepas L8 Punya Fitur Parkir Otomatis, Pre-booking di GJAW 2025

Lepas L8 sudah siap dipasarkan di Indonesia, SUV lima penumpang ini menawarkan kemewahan dan karakter elegan

mobil
Changan di Indonesia

Changan Resmi Masuk Indonesia, Bawa Dua Model EV

Dua lini mobil listrik Changan siap debut di ajang GJAW 2025, banderol keduanya belum resmi diumumkan

motor
Alva Pamerkan Solusi Pengisian Daya Motor Listrik End to End

Alva Pamerkan Solusi Pengisian Daya Motor Listrik End to End

Alva terus berupaya memanjakan para konsumen motor listrik dengan kemudahan proses pengisian daya baterai

motor
Polytron Fox 350

Polytron Fox 350 Meluncur, Harga Mulai Rp 15,5 Jutaan

Motor listrik Polytron Fox 350 dihadirkan sebagai versi pembaruan dari Fox R, bisa skema sewa baterai

news
Operasional Kontainer di Jakarta Utara Dibatasi, Demi Keselamatan

Operasional Kontainer di Jakarta Utara Dibatasi, Demi Keselamatan

Truk-truk besar sampai kontainer dilarang melintas di Jalan Raya Cillincing, Jakarta Utara pada pagi dan sore

mobil
Jangan Mudah Tergoda Harga Mobil Listrik Murah di GJAW 2025

Jangan Mudah Tergoda Harga Mobil Listrik Murah di GJAW 2025

Pengunjung GJAW 2025 wajib memperhitungkan beberapa hal sebelum memutuskan membeli mobil listrik di sana

mobil
Ekspor Suzuki Fronx

Ekspor Suzuki Fronx Diharapkan Tembus Angka 30 Ribu Unit

Suzuki Fronx dan Satria sudah resmi diekspor ke berbagai negara ASEAN karena telah memenuhi standar global