Harga Honda Beat Naik Lagi, Unit Bekas Tahun Muda Mulai Rp10 Juta

Menjadi salah satu skuter matik entry level di Indonesia, harga Honda Beat mengalami kenaikan pada Juni 2022

Harga Honda Beat Naik Lagi, Unit Bekas Tahun Muda Mulai Rp10 Juta

TRENOTO – Menjadi motor terlaris di Indonesia, harga Honda Beat kembali mengalami kenaikan pada Juni 2022. Meski hadir di segmen entry level, skuter matik (skutik) pabrikan Jepang ini memiliki beragam fitur canggih.

Mengalami penyegaran awal 2020, motor berlambang sayap mengepak ini memiliki desain bodi baru yang kompak, serta penyematan beragam teknologi dengan inovasi terbaru pada sisi rangka dan mesin.

Menggunakan rangka berteknologi eSAF (enhanced Smart Architecture Frame), motor ini diklaim lebih lincah dan dapat meningkatkan stabilitas handling.

Selain itu, terdapat pemanfaatan ruang lebih besar, sehingga bagasi penyimpanan barang lebih luas dengan kapasitas 12 liter dan kapasitas tangki bahan bakar menjadi 4,2 liter.

Photo : Astra Honda Motor

Dari sisi jantung pacu, Honda Beat menggunakan mesin 110cc SOHC dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI yang tergabung dalam rangkaian teknologi eSP (enhanced Smart Power). 

Penyematan teknologi ini disebut mampu menghasilkan tenaga 8.8 hp pada 7.500 rpm dan torsi tertinggi 9.3 Nm di 5.500 rpm. Mesin terbaru ini juga memastikan hasil pembakaran yang ramah lingkungan dengan standar emisi Euro 3.  

Melalui tes internal dengan metode ECE R40, hasil konsumsi bahan bakar disebut mampu mencapai 60,6 kilometer per liter (fitur ISS on) sehingga jarak tempuh untuk sekali pengisian bahan yakni 254,52 kilometer. 

Salah satu fitur yang menjadi andalan ialah ISS (Idling Stop System). Fitur ini berperan mematikan mesin secara otomatis saat motor berhenti dan menyala kembali saat tuas gas diputar.

Photo : Astra Honda Motor

Fitur ini juga membuat motor lebih efisien dan ramah lingkungan. Melengkapi ISS, pada Honda Beat juga dibekali teknologi terdepan yakni sensasi menghidupkan mesin motor dengan suara halus melalui teknologi ACG Starter.

Hadir dengan 4 pilihan varian dan 9 warna, berikut daftar harga Honda Beat baru seperti dilansir website resmi Astra Honda Motor (AHM). Seluruh harga berstatus on the road DKI Jakarta:

  • Beat CBS Rp17.620 juta 
  • Beat Street Rp18.276 juta
  • Beat CBS ISS Rp18.326 juta
  • Beat Deluxe Rp18.472 juta 

Dilansir beberapa situs jual beli online, berikut harga Beat bekas mulai 2016 hingga 2021:

  • Honda Beat Produksi 2016 Rp10 jutaan
  • Honda Beat Produksi 2017 Rp11 jutaan
  • Honda Beat Produksi 2018 Rp12 jutaan
  • Honda Beat Produksi 2019 Rp13 jutaan
  • Honda Beat Produksi 2020 Rp15 jutaan
  • Honda Beat Produksi 2021 Rp16 jutaan

Terkini

motor
Galespeed

Galespeed Tawarkan Komponen Balap MotoGP di IMHAX 2025

Galespeed dan Active hadir di Indonesia melalui One3 Motoshop dengan memanfaatkan ajang pameran IMHAX 2025

news
Menperin Siapkan Skema Insentif Baru Buat Industri Otomotif RI

Menperin Siapkan Skema Insentif Baru Buat Industri Otomotif RI

Menperin menganggap sektor otomotif tidak boleh diabaikan karena memiliki keterkaitan dalam ekonomi nasional

mobil
Mobil Listrik GWM Ora 07

Nama Mobil Listrik GWM Ora 07 Tercatat di Data Gaikindo

Setelah Ora 03, mobil listrik GWM Ora 07 yang debut ASEAN di Thailand tercatat di data wholesales Gaikindo

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak 14 November 2025, Persiapkan Jalur Alternatif

Ganjil genap Puncak kembali digelar hari ini dengan pengawasan ketat dari pihak kepolisian di berbagai titik

mobil
Wholesales Mobil Listrik Oktober 2025, Tembus 13 Ribu Unit

Wholesales Mobil Listrik Oktober 2025, Tembus 13 Ribu Unit

BYD Atto 1 paling banyak memberikan kontribusi, mendongkrak wholesales mobil listrik sepanjang Oktober 2025

news
Operasi Zebra 2024 Siap Digelar, Catat Tanggalnya

Simak Pelanggaran yang Diincar Polisi saat Operasi Zebra 2025

Kepolisian bakal menggelar Operasi Zebra 2025 dengan beberapa pelanggaran yang menjadi fokus pada kali ini

modifikasi
Yamaha Xmax

GMA Goda Para Pengguna Yamaha Xmax Lewat Stoplamp Baru

GMA Indonesia kembali menelurkan inovasi terbarunya yakni JPA X Vision yang disematkan pada Yamaha Xmax

mobil
Penjualan Mobil

Target Realistis Penjualan Mobil 2025, Tak Akan Tembus 900 Ribu

Pengamat menilai secara matematis target penjualan mobil 900 ribu unit tidak bisa tercapai tahun ini