Cicilan Honda Vario 160 September 2023, Mulai Rp300 Ribuan

Bagi Anda yang ingin membeli Honda Vario 160 pada September 2023, bisa memanfaatkan skema cicilan mulai Rp300 ribuan

Cicilan Honda Vario 160 September 2023, Mulai Rp300 Ribuan
  • Oleh Satrio Adhy

  • Senin, 18 September 2023 | 17:58 WIB

TRENOTO – Bagi Anda yang tertarik memiliki Honda Vario 160 sepertinya kini menjadi waktu yang tepat. Terlebih matic satu ini mendapatkan pembaruan beberapa bulan lalu.

Kelir anyarnya disematkan pada Honda Vario 160 CBS-ISS. Kemudian ditambah dengan stripe agar tampilannya lebih segar.

Sekarang pilihan warnanya adalah Grande Matte White dan Grande Matte Black yang dipadukan 3D emblem serta pelek berwarna burnt titanium. Kombinasinya berhasil membuat tampilan motor menjadi lebih mewah.

Skema Kredit Honda Vario 160, Harga Naik Jutaan Rupiah
Photo : Astra Honda Motor

Sementara untuk stripe baru sudah memadukan aksen desain minimalis guna memberi kesan modern pada kendaraan. Dengan demikian pelanggan tidak bakal merasa bosan sama tampilannya.

Akan tetapi di awal Agustus 2023, harga Honda Vario 160 CBS Active naik. PT AHM (Astra Honda Motor) kini memasarkan Rp26.639 atau meningkat Rp100 ribuan dari satu bulan sebelumnya.

Penyesuaian turut terjadi pada Honda Vario 160 ABS. Anda bisa mendapatkanya di angka Rp29.513.000 dari sebelumnya Rp29.413.000.

Spesifikasi Honda Vario 160

Jika membahas spesifikasi, sisi tampilan dibekali dengan penerangan model LED. Adapun fitur tersebut disematkan di lampu depan, belakang, sein hingga DRL.

Guna menambah kesan kekinian, Honda Vario 160 diberikan panel meter full digital. Komponennya bakal menampilkan speedometer, takometer, indikator bensin, aki, jam digital hingga trip meter.

Nah untuk menambah rasa aman dan nyaman, pesaing Yamaha Aerox 155 turut disematkan smart key system. Bahkan sudah terhubung ke alarm anti maling serta Answer Back.

Beralih ke bagian dapur pacu, Honda Vario 160 mendapatkan mesin 156.9 cc 4-langkah SOHC eSP dilengkapi sistem pendingin model cairan.


Terkini

otosport
Hasil Sprint Race MotoGP Valencia 2025: Alex Kantongi Kemenangan

Hasil Sprint Race MotoGP Valencia 2025: Alex Kantongi Kemenangan

Alex Marquez berhasil keluar sebagai pemenang pada sprint race MotoGP Valencia 2025 usai menudukkan Acosta

motor
Koleksi Kendaran Omesh

Koleksi Kendaraan Omesh, Ada Motor Langka

Koleksi kendaraan Omesh cukup menarik disimak karena mengingat motor miliknya sangat beragam dan unik

mobil
Penjualan Daihatsu Oktober 2025, Gran Max Kontributor Utama

Penjualan Daihatsu Oktober 2025, Gran Max Kontributor Utama

Penjualan Daihatsu alami kenaikan di Oktober 2025, Gran Max Pick Up jadi penyumbang utama sebanyak 4.436 unit

news
Bobibos

Wagub Jabar Bakal Uji Bobibos Buat Pastikan Keamanan Masyarakat

Bobibos akan diuji oleh dinas dari pemerintah provinsi Jawa Barat untuk memastikan klaim yang sudah dijanjikan

mobil
Mitsubishi Destinator

Mitsubishi Destinator Raih Bintang Lima Tes Tabrak ASEAN NCAP

SUV Mitsubishi Destinator membuktikan kualitasnya berkat fitur-fitur keamanan dan keselamatan di dalamnya

otosport
Link Live Streaming MotoGP Valencia 2025: Martin Bersiap Balapan

Link Live Streaming MotoGP Valencia 2025: Martin Hadapi Penalti

Jorge Martin mendapatkan izin untuk tampil dan balapan di MotoGP Valencia 2025 di Sirkuit Ricardo Tormo

mobil
Merek Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Ada Polytron

Merek Mobil Listrik Terlaris Oktober 2025, Ada Polytron

Polytron menunjukkan tren positif penjualan mobil listrik di Oktober 2025, salurkan 103 unit ke konsumen

komunitas
Ratusan Anggota J6 EVO Kumpul dan Offroad Bareng di Puncak Bogor

Ratusan Anggota J6 EVO Kumpul dan Offroad Bareng di Puncak Bogor

Ratusan anggota komunitas J6 EVO diajak untuk mengikuti acara yang diinisiasi oleh Chery beberapa waktu lalu