Jangan Salah, Ini Perbedaan Remap ECU dan Piggyback
22 Januari 2024, 22:10 WIB
Sapphire SharkX merupakan paket body kit Toyota Innova Reborn yang membuat tampilan kendaraan semakin sporti dan agresif
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – Toyota Innova merupakan MPV yang cukup populer di Indonesia. Mobil yang memiliki kapasitas 7-penumpang ini tidak hanya unggul dalam hal kelapangan kabin, namun kenyamanan.
Sebagai mobil keluarga, Innova juga kerap menjadi obyek modifikasi dari para pemiliknya. Tidak heran cukup banyak ditemukan Innova modifikasi di jalanan.
Di Jawa Timur khususnya Surabaya, animo masyarakat akan dunia modifikasi memberikan peluang bagi para pelaku usaha. Salah satunya adalah Sapphire yang lahir sebagai merek aftermarket lokal asli Surabaya.
Bertempat di gelaran Innova-Fortuner Automotive Meet-Up (IFAM) di Surabaya Town Square (27/11), Sapphire memperkenalkan produk pertamanya yakni SharkX. Produk aftermarket ini dikembangkan untuk Toyota Innova Reborn.
Sapphire SharkX adalah paket bodykit lengkap yang menambah kesan sporti pada MPV Toyota tersebut di atas. Pada ajang IFAM, setidaknya terdapat 3 Innova Reborn dijejali produk buatan Arek Suroboyo.
Sapphire SharkX yang melekat pada 3 unit kendaraan terdiri dari masing-masing varian yakni minimalis hingga agresif. Tidak hanya itu, ketiganya juga mengadopsi beberapa modifikasi proper.
Sebut saja pelek, lampu modifikasi, dan decal stiker yang semakin membuat tampilan mobil lebih sedap dipandang. Modifikasi proper sendiri sudah menjadi salah satu ciri khas dari NMAA (National Modificator & Aftermarket Association).
Pada acara bernama IFAM tersebut, tercatat 40 mobil diesel terbaik di Jawa Timur yang sudah dikurasi oleh asosiasi NMAA. Disebutkan bahwa puluhan mobil di atas telah terbukti kualitas modifikasinya.
Bicara kualitas, Sapphire SharkX dibuat dengan material Fiber Reinforced Plastic (RFP). Body kit-nya sendiri terdiri dari add-on fender, wing spoiler, dan Sapphire Batik Interior.
“Secara konsep, kami ingin memberikan paket modifikasi plug and play yang komplit bagi pemilik Innova Reborn. Harapannya dengan adanya acara ini bisa menyerukan semangat kolaborasi,” ucap Henry Tungky, salah satu Founder Sapphire.
NMAA sendiri sebagai asosiasi industri aftermarket ikut mendukung produk buatan anak bangsa. Kolaborasi antara NMAA dan Sapphire diyakni bisa memajukan industri otomotif di Indonesia.
“kami merasa sejalan dengan setiap ide dan konsep yang diusung Mas Tungky dan rekan-rekan. Mari kita bersatu untuk bersama-sama mencetak produk otomotif lokal yang membanggakan Indonesia,” ucap Andre Mulyadi, Founder NMAA.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
22 Januari 2024, 22:10 WIB
22 Januari 2024, 17:55 WIB
29 Mei 2023, 17:05 WIB
05 Februari 2023, 07:44 WIB
26 Januari 2023, 07:23 WIB
Terkini
22 November 2024, 22:00 WIB
Isi lini MPV listrik premium di RI, Maxus merilis dua model baru dengan harga mulai dari Rp 788 jutaan
22 November 2024, 21:00 WIB
Toyota berkolaborasi dengan Pertamaina dan Trac buat melakukan uji coba bahan bakar jenis bioetanol E10
22 November 2024, 20:00 WIB
Mitsubishi XForce Ultimate DS resmi meluncur dalam pameran GJAW 2024 dengan dilengkapi fitur kekinian
22 November 2024, 19:00 WIB
Calon rival baru Chery Omoda E5, Kia EV3 diperkenalkan kepada pengunjung lewat pameran otomotif GJAW 2024
22 November 2024, 19:00 WIB
Aion V tampil di GJAW 2024 dengan menawarkan beragam keunggulan termasuk banderol yang menarik yaitu Rp 499 juta
22 November 2024, 18:00 WIB
Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition akhirnya meluncur di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)
22 November 2024, 17:00 WIB
Mobil listrik Aletra L8 hadir di pameran GJAW 2024 mengisi segmen MPV, jadi salah satu pesaing baru BYD M6
22 November 2024, 16:16 WIB
BAIC BJ40 Plus dengan aksesoris lengkap hadir meramaikan ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW 2024)