Wuling Gelar Promo Akhir Tahun, Modal Rp12 Juta Punya Confero

Wuling gelar promo akhir tahun untuk pelanggan sehingga hanya butuh dana sebesar Rp12 juta untuk mendapat mobil impian

Wuling Gelar Promo Akhir Tahun, Modal Rp12 Juta Punya Confero
  • Oleh Adi Hidayat

  • Jum'at, 11 November 2022 | 20:57 WIB

TRENOTO – Di penghujung 2022, Wuling gelar promo akhir tahun untuk memberi kemudahan pelanggan mendapat unit yang diinginkan. Program bertajuk Year End Sale atau YES tersebut berlaku hingga akhir tahun untuk Almaz RS, Cortez hingga Confero S.

Pada program promo kali ini, konsumen dapat menikmati penawaran khusus mulai dari uang muka ringan, cicilan terjangkau sampai gratis biaya servis berkala. Semua bisa disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan.

“Kami melihat antusiasme dan kebutuhan masyarakat untuk membeli kendaraan baru menjelang akhir tahun terus meningkat. Oleh karena itu, kami memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin memiliki lini produk Wuling pilihannya melalui program YES karena berlaku di seluruh Indonesia,” jelas Dian Asmahani selaku Brand & Marketing Director Wuling Motors.

Photo : Trenoto

Dalam program yang ditawarkan, pelanggan bisa mendapat Wuling Almaz RS dengan uang muka mulai dari Rp20 juta. Tak hanya itu, pelanggan juga bisa mendapatkan cicilan ringan mulai dari Rp7 juta per bulan.

Wuling Almaz merupakan SUV berdesain sporti dan telah dilengkapi mesin berkapasitas 1.500 cc. Mobil ini dijual mulai Rp298.5 juta hingga Rp434,2 Juta

Sementara bila ingin mendapatkan Wuling Cortez, uang muka yang harus disiapkan oleh pelanggan hanyalah Rp13 juta. Bila ingin menikmati cicilan ringan, pelanggan bisa meraihnya dengan Rp5 juta setiap bulannya.

Baca juga : Wuling Almaz Hybrid Diklaim Lebih Irit Bahan Bakar

Sebagai salah satu model andalan, Wuling Cortez telah dilengkapi beragam fitur menarik mulai dari Wuling Indonesian Command (WIND) dan Wuling Remote control app via Internet of Vehicle (IoV). Untuk harga, mobil ini ditawarkan mulai dari Rp 253.5 juta hingga Rp329.65 Juta.

Sedangkan Wuling Confero S, paket ditawarkan mulai dari Rp12 juta. Penawaran angsuran yang diberikan adalah Rp3 juta per bulan.

Photo : Trenoto

Confero S adalah salah satu model pertama Wuling di Indonesia yang telah berhasil mendapat respon positif dari masyarakat. MPV ini dijual mulai dari Rp179.8 Juta hingga Rp225.3 Juta

Meski hadir dengan beragam promo tetapi pelanggan tetap berhak mendapatkan kemudahan khususnya dalam melakukan perawatan. Pasalnya Wuling tetap memberikan gratis biaya servis berkala selama 4 tahun atau 50.000 kilometer.


Terkini

news
Tol Cipularang

Awas Macet, Ada Perbaikan di Tol Cipularang dan Padaleunyi

Sebagian ruas jalan di Tol Cipularang dan Padaleunyi ditutup untuk dilakukan perbaikan selama sepekan

news
Lokasi contraflow saat Libur Nataru

Kemenhub Bakal Rekayasa Lalu Lintas Kawasan Wisata saat Libur Nataru

Kementerian Perhubungan gelar pembatasan lalu lintas di kawasan wisata saat libur Natal dan tahun baru

news
Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Lokasi SIM Keliling Bandung 17 November, Awas Operasi Zebra 2025

Agar tidak terkena tilang saat Operasi Zebra 2025, Anda bisa memanfaatkan kehadiran SIM keliling Bandung

news
SIM Keliling Jakarta

SIM Keliling Jakarta Ada di 5 Tempat Hari Ini 17 November 2025

Lima lokasi SIM keliling Jakarta kembali dibuka seperti biasa, bisa untuk perpanjangan SIM A maupun C

news
ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 17 November 2025, Ada Operasi Zebra

Ganjil genap Jakarta 17 November 2025 berbarengan dengan penyelenggaraan operasi Zebra sehingga pengawasan lebih ketat

otosport
Hasil MotoGP Valencia 2025

Hasil MotoGP Valencia 2025: Akhir Manis buat Bezzecchi

Marco Bezzecchi tutup musim ini dengan capaian manis di MotoGP Valencia 2025 dengan finish pertama

mobil
Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda Siap Boyong EZ-6 Kembaran Deepal LO7, Changan Buka Suara

Mazda EZ-6 dan Changan Deepal LO7 sama-sama berpeluang besar untuk dipasarkan ke konsumen di Tanah Air

mobil
Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Klarifikasi Chery Soal Insiden Fengyun X3L di Gunung Tianmen

Chery beri penjelasan soal Fengyun X3L yang alami kecelakaan saat sedang uji ketangguhan di Gunung Tianmen