Wuling BinguoEV Diubah Jadi SUV Mungil, Harga Mulai Rp 183 Jutaan
24 Juni 2025, 08:00 WIB
Baru diluncurkan Wuling Almaz Hybrid diklaim lebih irit bahan bakar daripada pendahulunya berkat mesin barunya
Oleh Denny Basudewa
TRENOTO – Wuling Almaz Hybrid resmi diluncurkan untuk pasar Indonesia. Mobil ini hadir dengan menawarkan mesin baru dan diklaim lebih irit bahan bakar (BBM) daripada versi konvensional.
Masuk di pasar SUV medium hybrid, Wuling Almaz Hybrid menantang Toyota Corolla Cross Hybrid. Fitur yang ditawarkan Almaz Hybrid menjadi salah satu nilai lebih bagi konsumen.
Berbeda dengan versi konvesional, Wuling Almaz Hybrid menggunakan mesin nonturbo. Jantung pacu kendaraan ini memiliki karakter yang berbeda dari sebelumnya dan diklaim paling cocok untuk disandingkan bersama motor elektrik.
Jika Wuling Almaz dibekali dengan mesin 1.5L turbo yang bisa menghasilkan daya 140 hp dan torsi 250 Nm. Sedangkan Wuling Almaz Hybrid dipasangkan mesin 2.0L Atkinson Cycle berikut output 123 hp dan torsi puncak 168 Nm.
Meskipun semburan daya mesin lebih kecil namun jangan lupakan bahwa Almaz Hybrid menggendong motor elektrik. Penggerak tersebut dipercaya mampu memberikan ekstra performa mencapai 174 hp dan torsi 320 Nm.
Adapun mobil juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 1.8 kWh.
Tidak hanya menghasilkan tenaga lebih besar, Wuling Almaz Hybrid juga diklaim lebih irit bahan bakar tentunya. Mesin Atkinson Cycle tersebut diklaim lebih cocok disandingkan bersama motor elektrik.
“Kami menggunakan mesin model Atkinson Cycle yang digemari produsen dunia untuk penggerak hybrid. Mesin ini mampu menghasilkan efisiensi lebih baik dari lainnya,” kata Danang Wiratmoko, Product Planning Wuling Motors Indonesia.
Mesin Wuling Almaz Hybrid disandingkan dengan sistem transmisi DHT (Dedicated Hybrid Transmission). Sementara baterainya ditempatkan di bawah jok baris ketiga.
Lebih jauh Danang menyebutkan bahwa produk terbaru Wuling memiliki konsumsi lebih irit daripada versi bensin murni. Bahkan angka yang disebutkan hampir menyerupai mobil LCGC.
“Kalau dari hasil pengetesan head quarter konsumsi BBM mencapai 19 km per liter. Hasil ini jelas jauh signifikan dari versi konvensional,” jelasnya kemudian.
Sekadar informasi, konsumsi BBM Wuling Almaz konvensional diklaim mencapai 12.9 km per liter.
Artikel Terpopuler
1
2
3
4
5
Artikel Terkait
24 Juni 2025, 08:00 WIB
23 Juni 2025, 15:00 WIB
20 Juni 2025, 07:00 WIB
10 Juni 2025, 09:00 WIB
22 Mei 2025, 22:00 WIB
Terkini
05 Juli 2025, 11:00 WIB
Kementerian Perhubungan Perpanhang masa sosialisasi truk ODOL hingga akhir 2026 setelah mendapat protes
05 Juli 2025, 09:00 WIB
Peneliti ungkap beberapa strategi Vietnam yang bisa ditiru oleh Indonesia apabila ingin memproduksi EV
05 Juli 2025, 08:32 WIB
Aismoli meminta pemerintah mencontoh India dalam memberikan subsidi motor listrik kepada masyarakat Indonesia
04 Juli 2025, 23:00 WIB
Jeep Wrangler 4Xe Mojito mejeng dan digunakan para aktor dalam beradegan pada film Jurassic World Rebirth
04 Juli 2025, 22:00 WIB
Kemenhub tanggapi simpang siur wacana kenaikan dan potongan tarif ojol, sebut masih dalam tahap diskusi
04 Juli 2025, 21:00 WIB
Mazda CX-3 Essential diprediksi hadir di ajang GIIAS 2025 setelah terlebih dulu diluncurkan di Thailand
04 Juli 2025, 20:00 WIB
Banyaknya tantangan yang harus diatasi membuat uji coba Car Free Night pada Sabtu (05/07) resmi dibatalkan
04 Juli 2025, 19:00 WIB
Pihak Xpeng mengungkapkan alasan pihaknya bakal lebih dulu melakukan perakitan lokal X9 ketimbang G6